UAD dan UNU NTB Teken MoU
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menerima kunjungan Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Nusa Tenggara Barat (NTB). Kunjungan UNU NTB ke UAD dalam rangka penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan penjajakan kerja sama yang bisa dilakukan kedua perguruan tinggi ini.
Pada pertemuan yang berlangsung di Ruang Sidang Perpustakaan Kampus Utama UAD, Kamis, 1 Februari 2024, rombongan UNU NTB diterima langsung oleh Rektor UAD beserta Wakil Rektor dan beberapa pimpinan biro serta fakultas.
Rektor UAD Prof. Dr. Muchlas, M.T. menyambut hangat kunjungan UNU NTB ke UAD. “Kami berterima kasih atas kunjungan rombongan dari UNU NTB ke UAD. Kunjungan ini merupakan sesuatu yang istimewa, sebab mempertemukan dua perguruan tinggi dari dua ormas besar Islam di Indonesia.”
Ia menambahkan, banyak hal yang bisa dikerjasamakan antara UAD dan UNU NTB. Di antaranya meliputi pendidikan pengajaran, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat.
“Kami rasa, kolaborasi UAD dan UNU NTB akan menjadi sesuatu yang luar biasa. Dua perguruan tinggi dari Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama menjalin kerja sama untuk memajukan masyarakat dan bangsa,” katanya.
Prof. Muchlas berharap, kerja sama dua perguruan tinggi ini akan memberi dampak baik bagi UAD maupun UNU NTB. Lebih jauh lagi, bisa memberikan sumbangsih bagi kemajuan Indonesia.
Di sisi lain, Rektor UNU NTB Dr. Baiq Mulianah, M.Pd.I., mengatakan kunjungannya ke UAD untuk mempelajari pengelolaan perguruan tinggi, khususnya di Muhammadiyah. Kemudian yang tidak kalah penting adalah menjalin kerja sama dengan UAD.
“Terima kasih kepada UAD yang telah menerima kunjungan kami. UNU NTB dan UAD merupakan dua perguruan tinggi yang berasal dari ormas besar Islam Indonesia, yang pendirinya merupakan dua orang dengan guru yang sama,” paparnya.
Baiq sempat menyinggung sekilas tentang sejarah Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama. Dua ormas Islam terbesar di Indonesia itu didirikan oleh dua orang sahabat dengan guru yang sama. Atas dasar tersebut, ia yang kini memimpin UNU NTB juga ingin menjalin hubungan baik dengan peguruan tinggi Muhammadiyah, khususnya UAD.
“Kami berharap, dengan kunjungan dan MoU ini, ke depan UNU NTB dan UAD benar-benar bisa mengimplementasikan kerja sama. Khususnya untuk memajukan Indonesia.” (ard)