Dosen Magister Psikologi UAD Jadi Pembicara Workshop PPM Kemenristekdikti
Dosen Magister Psikologi Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD), Dr. Fatwa Tentama, S.Psi., M.Si. menjadi narasumber dalam acara Workshop Penulisan Proposal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPM) Kemenristekdikti 2019 pada Kamis dan Jumat, 1−2 Agustus 2019 di Universitas Cokroaminoto Yogyakarta. Tema lokakarya tersebut adalah “Research Proposal Writing Camp: Sukses Meraih Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat”. Acara dihadiri segenap pimpinan dan para dosen Universitas Cokroaminoto Yogyakarta.
Fatwa Tentama memang sudah sejak mengusulkan proposal, yaitu tahun 2013, sampai tahun ini berturut-turut selalu lolos mendapatkan hibah pendanaan dari Kemenristekdikti. Di acara, ia menyampaikan materi terkait strategi persiapan awal (pra proposal), penyusunan proposal dari pemilihan judul, pendahuluan, tinjauan pustaka, metode, sampai penulisan daftar pustaka dalam proposal, dan menyampaikan materi sosialisasi serta simulasi sistem simlitabmas dari login sampai mengunggah proposal.
Selain itu sebagai narasumber lain, hadir Prof. Dr. Sugiyono, M.Pd., Guru Besar Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), pada awal workshop memberikan materi tentang metode penelitian dan sosialisasi buku panduan penelitian Kemenristekdikti. Moderator dalam acara ini, Agung Prihantoro, S.Pd., M.Pd., berharap dosen-dosen Universitas Cokroaminoto Yogyakarta semakin banyak yang mengajukan penelitian dan lolos didanai oleh Kemenristekdikti setelah mengikuti serangkaian workshop tersebut.
Acara ini juga semakin meriah di hari kedua karena beberapa dosen sudah mulai banyak mendiskusikan proposalnya dalam klinik proposal. Mereka juga sudah mulai mencoba sistem simlitabmas dan menunduh template serta menyesuaikan kontennya. Di akhir materi, Fatwa Tentama memaparkan contoh proposal miliknya yang berhasil didanai dan sudah sesuai dengan template, baik contoh proposal penelitian maupun contoh PPM untuk memberikan gambaran lebih konkret. (doc)