Sambut Keluarga Baru di Masta 2019
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) merupakan salah satu Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dalam bidang pendidikan. Terdapat kegiatan bernama Masa Taaruf (Masta), yang menjadi salah satu kegiatan wajib di perguruan tinggi Muhammadiyah (PTM), untuk menyambut keluarga baru Muhammadiyah. “Menciptakan Generasi Intelektual untuk Indonesia yang Berkemajuan” dipilih sebagai tagline di Masta 2019.
Mufti Khakim, S.H., M.H., dosen Ilmu Hukum selaku Pembina IMM Zona 2 di sela kunjungannya di Kampus II UAD saat mengecek kegiatan Masta FSBK mengutarakan, “Masta adalah ajang perkenalan ketiga Organisasi Otonom (Ortom) yang ada di UAD kepada mahasiswa baru, sehingga harus menggembirakan. Dimulai dari dekorasi ruangan yang menarik hingga pemateri yang asyik. Semuanya harus berkesan.”
Mahasiswa baru perlu kenal dengan rumah barunya, yaitu Muhammadiyah. Bukan sekadar tempat menimba ilmu, tetapi sebagai wadah perkaderan Persyarikatan Muhammadiyah. Hizbul Wathan (HW) dengan kegiatan kepanduan yang mengajarkan tentang kepemimpinan, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dengan religiusitas, intelektual, dan humanitas menjadi tempat berorganisasi yang pas untuk mahasiswa, serta Tapak Suci diharapkan dapat menampung bakat dan meningkatkan prestasi di bidang bela diri. Masta diharapkan menjadi gerbang perkaderan untuk mengetahui tentang Muhammadiyah. Sebab, tidak semua mahasiswa baru berlatar belakang Muhammadiyah.
“Mahasiswa baru dapat mengenal Ortom serta tertarik untuk berproses bersama menjaga AUM melalui HW, IMM, dan TS yang ada di UAD,” pesan Mufti pada Rabu (4-9-2019). (chk).