• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

UAD Kembali Raih Predikat Perguruan Tinggi Klaster Mandiri 2024

08/01/2024/in Prestasi /by Ard

Universitas Ahmad Dahlan Raih Predikat Perguruan Tinggi Klaster Mandiri 2024 (Dok. Bidang Humas & Protokol UAD)

Pada 28 Desember 2023 lalu, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali meraih prestasi gemilang dengan berhasil mempertahankan posisi sebagai perguruan tinggi yang masuk dalam Klaster Mandiri tahun 2024. Hal ini didasarkan pada Keputusan Direktur Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat Nomor 1350/E5/PG.02.00/2023. tentang Penetapan Klasterisasi Perguruan Tinggi berdasarkan Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Klasterisasi merupakan pengelompokan perguruan tinggi sesuai dengan kualifikasi kinerja perguruan tinggi sebagai dasar penyusunan peta jalan riset dan rencana strategis, serta sebagai landasan penentuan kewenangan pengelolaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi. Klasterisasi perguruan tinggi digunakan sebagai metode dalam mengidentifikasi, mengukur kinerja, dan mengelompokkan perguruan tinggi yang diharapkan dapat mengakselerasikan kinerja perguruan tinggi melalui skema-skema kolaborasi yang menyatukan dan menyinergikan potensi-potensi perguruan tinggi melalui kolaborasi antarperguruan tinggi lintas klaster dalam peningkatan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Prof. Ir. Anton Yudhana, S.T., M.T., Ph.D. selaku Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UAD dalam wawancara bersama Reporter News UAD menjelaskan bahwa Klaster Mandiri merupakan klaster tertinggi perguruan tinggi. “Klaster Mandiri ini klaster tertinggi untuk pemeringkatannya, kemudian klaster nomor dua itu Klaster Utama. Selain Klaster Utama, ada Klaster Madya, di bawah Klaster Madya ada Klaster Pratama. Jadi, urutannya Klaster Pratama, Klaster Madya, Klaster Utama, kemudian Klaster Mandiri,” jelasnya.

Mengutip dari surat keputusan yang diterbitkan oleh Direktur Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat, klasterisasi perguruan tinggi tahun 2024 didasarkan pada hasil olahan data kinerja perguruan tinggi berbasis Science and Technology Index (SINTA) dalam periode tahun 2020 hingga 2022. Data kinerja yang diperhitungkan merupakan data yang telah diverifikasi dan divalidasi oleh verifikator LPPM Perguruan Tinggi yang meliputi data penulis (author), afiliasi (affiliation), artikel (article), penelitian (research), pengabdian kepada masyarakat (community service), kekayaan intelektual (intellectual property rights), dan buku (book).

Adapun dari total 943 perguruan tinggi Indonesia yang terdaftar dalam klasterisasi ini, hanya 47 perguruan tinggi yang masuk kategori Klaster Mandiri, salah satunya UAD. “Klaster Mandiri untuk tahun 2024 ini dari 943 kampus yang terdaftar di perguruan tinggi, yang menempati Klaster Mandiri 47 saja termasuk di dalamnya adalah UAD,” tutur Prof. Anton.

Pada kesempatan yang sama, Phisca Aditya Rosyadi, S.Si., M.Sc. selaku Kepala Bidang Riset dan Inovasi LPPM UAD menuturkan bahwa ini merupakan kali kedua UAD meraih peringkat Klaster Mandiri. Dalam hal ini UAD juga merupakan salah satu dari lima Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah (PTMA) yang masuk dalam Klaster Mandiri perguruan tinggi tahun 2024. “Kalau bicara dari Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah, di sini saya mencatat lima yang masuk di Klaster Mandiri. Ada UAD, UM Malang, UM Sumatra Utara, UM Surakarta, dan UM Yogyakarta,” jelasnya.

Masuknya UAD sebagai bagian dari Klaster Mandiri bersama 47 perguruan tinggi bergengsi di Indonesia tidak terlepas dari kerja keras seluruh sivitas akademika UAD yang tak kenal lelah dalam meningkatkan standar penelitian dan pengabdian kepada masyarakat beserta seluruh capaian luarannya. Hal ini dibuktikan dengan konsistensi UAD melalui LPPM dalam memberikan sosialisasi dan pendampingan kepada para dosen dari 57 program studi untuk melakukan rekap SINTA secara berkala.

“Di UAD kemarin kita memberikan sosialisasi kepada para dosen untuk update SINTA. Update SINTA itu meliputi terkait dengan penulis publikasi atau artikel ilmiah kemudian juga berkaitan dengan afiliasi yang menginduk ke Universitas Ahmad Dahlan kemudian artikelnya terkait dengan judul-judul penelitian atau riset kemudian pengabdian kepada masyarakat atau community service dan kekayaan intelektual dan buku,” jelas Phisca.

Phisca turut menjelaskan, UAD telah melakukan berbagai strategi dalam upaya mencapai peringkat Klaster Mandiri. Beberapa hasilnya dapat dilihat dari peningkatan hibah kerja sama dengan perguruan tinggi di luar negeri dengan skema kolaborasi internasional, peningkatan hibah dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), serta peningkatan jurnal terindex SINTA, Scopus, dan Web of Science (WoS).

Pencapaian Klaster Mandiri oleh UAD, menurut Phisca membawa dampak positif yang signifikan. Adapun perguruan tinggi dengan predikat ini diberi kewenangan untuk melakukan proses pembinaan, review, dan sebagainya untuk penelitian dan pengabdian yang dilakukan oleh dosen. “Di Klaster Mandiri itu nanti ada mekanisme misalnya pengajuan proposal hibah DRTPM atau hibah yang dilakukan oleh Kemendikbudristek itu dengan pola reviewer-nya nanti ada dari sisi perguruan tinggi terkait juga. Jadi maknanya adalah biasanya kalau review proposal itu ada dua, nanti yang satu dari reviewer nasional yang satu dari reviewer internal yang memang sudah tersertifikasi. Maksudnya internal adalah orang UAD yang artinya kemudian peluang proposal-proposal di lingkungan UAD itu untuk lolos setidaknya ada angin segar,” jelasnya.

Selain itu, Prof. Anton menambahkan bahwa klasterisasi ini tentunya akan berpengaruh pada jenis pendanaan yang dapat diakses UAD dalam hal penelitian dan pengabdian masyarakat. “Didapatkannya Klaster Mandiri ini memberikan peluang-peluang dan juga kesempatan-kesempatan di dalam hibah-hibah penelitian maupun pengabdian yang disiapkan oleh pemerintah tentunya dengan lebih banyak dan juga bisa mendukung penilaian asesmen yang lain baik untuk akreditasi program studi ataupun akreditasi instansi,” imbuhnya.

Sebagai perguruan tinggi dengan Klaster Mandiri, Prof. Anton menjelaskan bahwa pada tahun 2024 ini UAD akan berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, berkontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan, serta memberikan solusi konkret untuk permasalahan yang dihadapi masyarakat. Hal tersebut akan diwujudkan melalui sosialisasi tentang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, sosialisasi skema-skema penelitian luar kampus, sosialisasi pendanaan di dalam maupun luar negeri, serta melakukan klinik dan pendampingan pembuatan proposal yang baik. Selain itu, UAD terus mendukung adanya lokakarya-lokakarya terkait penelitian dan inovasi, adanya pengabdian berbasis penelitian, hilirisasi produk, serta pembuatan luaran baik itu kekayaan intelektual maupun publikasi.

“Harapannya UAD ke depan tidak cukup puas saja di kelas tertinggi ini atau Klaster Mandiri. Kita harus semakin meningkatkan kelas kita sehingga bisa dipercaya secara internasional. Semoga dana-dana riset bisa kita dapatkan semakin besar, hasil-hasil riset kita juga semakin dimanfaatkan oleh masyarakat baik itu untuk pengabdian dosen maupun dikomersialisasikan, dihilirisasikan, diterapkan di masyarakat. Paten-paten yang sudah berhasil diberikan itu bisa diterapkan di masyarakat,” jelas Prof. Anton menutup wawancara. (Lid)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Universitas-Ahmad-Dahlan-Raih-Predikat-Perguruan-Tinggi-Klaster-Mandiri-2024-Dok.-Bidang-Humas-Protokol-UAD.jpg 1350 1080 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-01-08 12:24:372024-01-08 12:24:37UAD Kembali Raih Predikat Perguruan Tinggi Klaster Mandiri 2024

UKM Tari Kirana Bhaskara Raih Juara II Lomba Tari Modern Tingkat Nasional

05/01/2024/in Prestasi /by Ard

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Seni Tari Kirana Bhaskara Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Istimewa)

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Seni Tari Kirana Bhaskara Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih juara II lomba tari modern pada Kejuaraan PUSAKA 2023. Ajang tersebut diselenggarakan oleh Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya pada 30 November–18 Desember 2023. Acara digelar dalam rangka meningkatkan kreativitas anak bangsa di bidang seni tari baik tradisional maupun modern yang bertujuan untuk mengasah dan menyaring mahasiswa yang berprestasi.

Tim Tari Kirana Baskara terdiri atas Hanifah Zahratunnisa Afiah, Ines Anugerah Sucita, Kanita Nanda Dekarosa, M. Gefrey Pratika, Salma Zahratul, ⁠Carissa Araminta, Terra Prafitra Gani Saputri, Bagus Sudono Kumoroaji, dan ⁠Salsabilla Putri Wulandani. Kemenangan yang diraih tidak terlepas dari persiapan dan kerja sama tim yang baik.

“Yang kami persiapkan sebelum perlombaan yakni mencari talenta mahasiswa yang memiliki basic modern dance dengan mengadakan seleksi terlebih dahulu. Kemudian, mempersiapkan tempat untuk berlatih setiap hari, gerakan, dan yang paling penting adalah kekuatan fisik serta mental para penari,” ujar Sabrina Amelia Rizky selaku Ketua UKM Tari.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan ajang tersebut sangat berkesan baginya dan anggota tim lainnya. “Pastinya karena kami bisa meraih juara kedua di tahun 2023, sebagai bentuk penutupan akhir yang sangat membanggakan.”

Terakhir, Sabrina berpesan, “Jangan pernah puas dengan hasil yang kita dapatkan saat ini, karena masih banyak sekali kesempatan dan rintangan yang harus dilalui untuk mendapatkan hasil yang lebih memuaskan. Harapan dan target selanjutnya ialah semoga UKM Seni Tari Kirana Bhaskara dapat membawa perubahan yang cukup besar bagi mahasiswa UAD, khususnya semangat untuk meraih prestasi di bidang seni tari,” tutupnya. (umh)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Unit-Kegiatan-Mahasiswa-UKM-Seni-Tari-Kirana-Bhaskara-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Istimewa-1.jpeg 1161 1547 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-01-05 11:25:242024-01-05 11:25:24UKM Tari Kirana Bhaskara Raih Juara II Lomba Tari Modern Tingkat Nasional

Tim KPS FH UAD Raih Juara I National Moot Court Competition

26/12/2023/in Prestasi /by Ard

Tim Komunitas Peradilan Semu (KPS) Fakultas Hukum (FH) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Juara I NMCC di Sekolah Tinggi Hukum Militer, Jakarta (Dok. Istimewa)

Tim Komunitas Peradilan Semu (KPS) Fakultas Hukum (FH) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih juara I National Moot Court Competition (NMCC) di Sekolah Tinggi Hukum Militer, Jakarta. National Moot Court Competition merupakan ajang kompetisi peradilan semu militer atau simulasi persidangan militer bergengsi yang diselenggarakan oleh Sekolah Tinggi Hukum Militer dan bekerja sama dengan Mahkamah Agung Republik Indonesia (RI) pada Selasa–Jumat, 12–15 Desember 2023.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 19 delegasi dari berbagai universitas baik negeri maupun swasta yang ada di Indonesia. Dari 19 delegasi itu langsung di pilih 6 terbaik untuk juara I, II, III dan harapan I, II, III dengan penilaian yang sudah ditentukan oleh penyelenggara. Tim KPS UAD didampingi oleh Mufti Hakim, S.H., M.H. selaku dosen pendamping.

“Selain itu, kami juga didampingi oleh Letnan Kolonel Chk Joko Trianto, S.H., M.H. dan Mayor Chk Gatot Sumarjono, S.H., M.H. yang selalu sabar memberi arahan dan membantu kami dalam mengerjakan pemberkasan. Beberapa alumni pun turut mendampingi dalam proses persiapan dan performa,” ucap Sendy Febra Mantacani yang merupakan Ketua KPS FH UAD sekaligus anggota dalam delegasi National Moot Court Competition.

Selaku ketua delegasi, Reyhan Gymnastiar mengatakan bahwa ia berharap semoga tahun depan bisa tetap mempertahankan piala bergilir Mahkamah Agung RI di UAD. “Dengan melakukan yang terbaik, maka hasilnya akan yang terbaik. Disiplin dan pantang menyerah itu merupakan kunci kesuksesan,” tuturnya.

Ia juga berpesan kepada adik tingkat yang akan melanjutkan supaya dapat menjaga amanah yang sudah didapat itu, karena untuk meraih juara I ini bukanlah suatu hal yang mudah. “Ingat, mempertahankan lebih sulit daripada mendapatkan. Jadi, jangan lengah karena bisa jadi delegasi lain saat ini sedang berlari untuk menyiapkan kompetisi di tahun depan. Jangan sampai tertinggal karena sudah merasa puas,” sambungnya.

Lebih lanjut, Sendy mengungkapkan proses persiapan National Moot Court Competition itu. Persiapan dimulai dari melakukan riset kepada pihak terkait, seperti riset dengan Peradilan Militer Yogyakarta, kemudian riset juga pada karem 072/Pamungkas. Dalam proses persiapan dalam pemberkasan, mereka didampingi oleh pihak dosen, Peradilan Militer, dan beberapa alumni. “Tentunya semua hal tersebut tidak akan terwujud apabila tidak dibersamai dengan dukungan dari fakultas dan universitas, baik berupa finansial maupun dukungan langsung dari pihak-pihak dosen terkait yang tidak pernah pelit ilmu untuk anak-anaknya,” ucap Sendy.

Tentunya, tim tersebut juga sangat kompak dan mau belajar bersama untuk memberikan yang terbaik bagi UAD sehingga keberhasilan bisa diraih. “Kami memiliki delegasi yang saling dukung satu sama lain, saling menguatkan, dan yang pasti delegasi kami selalu merasakan susah serta senang sama-sama,” imbuhnya.

Dalam meraih penghargaan itu, tentu banyak hal yang telah mereka korbankan dan lalui. Namun, hal tersebut tidak membuat semangat mereka pupus. “Justru seribu masalah yang kami terima dijadikan pecutan agar bisa memberikan yang terbaik dan maksimal untuk UAD, kekompakan yang selalu kami jaga serta doa yang tidak pernah putus adalah jalan utama kami menuju kemenangan,” tutup Sendy. (Zah)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Komunitas-Peradilan-Semu-KPS-Fakultas-Hukum-FH-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Juara-I-NMCC-di-Sekolah-Tinggi-Hukum-Militer-Jakarta-Dok.-Istimewa.jpg 1330 1900 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-26 07:49:182023-12-26 07:49:18Tim KPS FH UAD Raih Juara I National Moot Court Competition

Tim Robo Soccer UAD Raih Dua Penghargaan di Korea Selatan

20/12/2023/in Prestasi /by Ard

Tim Robo Soccer Universitas Ahmad Dahlan (R-SCUAD) meraih dua penghargaan pada kompetisi RoboCup Asia-Pasific (RCAP) 2023 di Korea Selatan (Dok. Istimewa)

Tim Robo Soccer Universitas Ahmad Dahlan (R-SCUAD) berhasil meraih penghargaan pada kompetisi RoboCup Asia-Pasific (RCAP) 2023 di Korea Selatan pada Selasa–Sabtu, 5–9 Desember 2023. Tim R-SCUAD membawa pulang dua penghargaan yaitu juara II RoboCupSoccer Humanoid Leagues-Kid Size dan juara I RCAP 2023 Influencer Award-Kategori Universitas.

RoboCup Asia-Pasific adalah salah satu kompetisi besar Robot Internasional yang diadakan setahun sekali dalam rangka menggali kemampuan robot di dunia. Robocup juga dijadikan kiblat dari Kontes Robot Indonesia (KRI) yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) di Indonesia. Robocup Asia-Pasific diikuti oleh beberapa negara seperti Korea Selatan, Jepang, Cina, Singapura, Thailand, Australia, Iran, Egypt, India, hingga negara Eropa seperti Kroasia.

Tim R-SCUAD terdiri atas Ham Dandih (Teknik Informatika), Ahmad Rudiansyah (Teknik Industri), dan Abdullah Fadil Yusuf (Teknik Elektro). Sebelum kompetisi, mereka mempersiapkan robot dengan menambah kemampuan pengembangan dari yang sebelumnya dan administrasi.

Ham Dandih mengungkapkan perasaan senang selama mengikuti perlombaan. “Orang-orang dari negara lain sangat terbuka ketika diajak berdiskusi dan bertanya terkait teknologi yang mereka gunakan. Selain itu, kami banyak belajar dari tim negara lain dan perusahaan robot di Korea Selatan yang turut hadir,” ujarnya.

Terakhir, ia berharap tahun depan bisa mengikuti RoboCup kembali dan bisa menorehkan prestasi di KRI serta RoboCup. (umh)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Robo-Soccer-Universitas-Ahmad-Dahlan-R-SCUAD-meraih-dua-penghargaan-pada-kompetisi-RoboCup-Asia-Pasific-RCAP-2023-di-Korea-Selatan-Dok.-Istimewa.jpeg 971 1446 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-20 11:50:062023-12-20 11:50:06Tim Robo Soccer UAD Raih Dua Penghargaan di Korea Selatan

Mahasiswa UAD Juara II PR Campaign pada National Artwork Submission Bulan Komunikasi UNY 2023

16/12/2023/in Prestasi /by Ard

Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi UAD, juara II kategori PR Campaign pada National Artwork Submission Bulan Komunikasi UNY 2023 (Dok. Istimewa)

Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi Fakultas Sastra, Budaya, dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil menyabet juara II dalam perlombaan kategori PR Campaign dalam acara National Artwork Submission Bulan Komunikasi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) 2023. Adapun pemenang kejuaraan diumumkan di Pendhapa Art Space, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada hari Selasa, 5 Desember 2023, sekaligus menutup acara pameran Prasasti Exhibition Vol. 2 yang diselenggarakan selama tiga hari dari tanggal 3–5 Desember 2023.

Tim yang diberi nama “Ilkom UAD Sehati” ini merupakan inisiasi bersama dari mahasiswa Ilmu Komunikasi semester 5 yang beranggotakan Nur Asfia, Gesilia Wilmanda, Mufti Putri Dewi Buana, Muhammad Faiz Irsyad, Dwi Edi Hartono, Refki Al Khafii, dan Ichsan Dwi Cahyadi.

Terdapat beberapa persiapan yang dilakukan untuk mendukung performa tim dalam mengikuti kompetisi selama praproduksi, produksi, dan pascaproduksi. Pertama, pembentukan tim yang solid. Kedua, melakukan diskusi untuk menyelaraskan ide dan visi. Ketiga, pembagian tugas masing-masing individu. Terakhir, eksekusi ide dan visi yang telah disepakati sebelumnya.

“Sebenarnya dalam meraih juara ini kami lebih berfokus pada brainstorming bersama secara mendalam. Karena kami sendiri baru mengetahui info lomba sekitar satu minggu, kami langsung merencanakan dengan detail terkait proposal campaign dan video yang akan dibuat. Pembagian jobdesk dan timeline juga sangat diperhatikan karena kami dikejar waktu untuk pengumpulan karya. Setelah pengumpulan karya, karya dikurasi dan dipamerkan pada pameran Prasasti Exhibition Vol. 2. Karya yang dipamerkan merupakan tiga karya terbaik dalam setiap kategori lomba. Hingga sampailah pada puncak acara dan kami meraih 2nd place pada lomba tersebut,” ungkap Mufti dalam wawancara melalui WhatsApp pada 11-12-2023.

Perjalanan tim Ilkom UAD Sehati dalam meraih juara tidaklah mudah. Selama mengikuti kompetisi, Mufti menuturkan bahwa terdapat beberapa kendala yang dihadapi tim mulai dari keterbatasan alat, ruangan syuting yang terlalu kecil, hingga proses produksi dengan tenggat waktu yang singkat.

“Proposal campaign yang kami buat juga benar-benar dikerjakan bersama selama satu malam karena keterbatasan waktu yang dimiliki. Meskipun kami sempat ragu karena deadline pengumpulan karya sangat mepet dengan pengerjaan, kami saling meyakinkan satu sama lain untuk melanjutkan perlombaan,” tuturnya.

Tak lupa, Mufti mewakili rekan-rekan lainnya mengungkapkan rasa bahagianya karena telah berhasil membawa nama besar program studi, fakultas, serta universitas. “Harapannya kelompok ini tidak sebatas menjadi kumpulan mahasiswa yang mengikuti lomba kemudian selesai, kami berharap kami mampu berkarya bersama dan bekerja sama dengan instansi/perusahaan/perorangan yang membutuhkan jasa kami ke depannya. Lalu karya tersebut dapat kami sampaikan pada target audiens dengan baik. Kami tidak pernah tahu akan ada kesempatan seperti apa yang terbuka bagi kami, tetapi pastinya hasil lomba ini menjadi portofolio yang kami pegang untuk dapat berkarya lebih banyak dan lebih baik lagi di masa depan. Kami juga berharap pihak kampus akan mendukung kami nantinya dalam menciptakan masterpieces yang lain,” tutupnya. (Lid)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-Program-Studi-Ilmu-Komunikasi-UAD-juara-II-kategori-PR-Campaign-pada-National-Artwork-Submission-Bulan-Komunikasi-UNY-2023-Dok.-Istimewa.jpeg 1304 1092 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-16 11:15:252023-12-16 11:15:25Mahasiswa UAD Juara II PR Campaign pada National Artwork Submission Bulan Komunikasi UNY 2023

UAD Raih 3 Penghargaan dalam Ajang Abdidaya Ormawa 2023

15/12/2023/in Prestasi /by Ard

Kontingen Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dalam Ajang Abdidaya Ormawa 2023 (Dok. Istimewa)

Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta berhasil meraih tiga penghargaan dalam ajang Abdidaya Ormawa 2023 yang berlangsung pada Kamis–Sabtu, 7–9 Desember 2023 di Universitas Jember. Ajang tersebut diselenggarakan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia.

Abdidaya Ormawa 2023 merupakan ajang apresiasi sebagai puncak pelaksanaan Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) 2023. Sebanyak 1.200 mahasiswa yang tergabung dalam 160 tim dari 78 Perguruan Tinggi Negeri dan Perguruan Tinggi Swasta (PTN/PTS) se-Indonesia berkompetisi memamerkan program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang sudah dilakukan, baik dalam bentuk poster maupun video.

“Terdapat 16 tema yang diusung oleh para mahasiswa, mulai dari tema kewirausahaan, desa wisata, desa maritim, desa hutan, hingga desa ramah perempuan. Selain itu ada banyak kategori penghargaan yang diberikan, di antaranya Sistem Pendukung Perguruan Tinggi, Sistem Pendukung Ormawa, Tim Pelaksana, Poster, dan lain sebagainya,” ujar Dr. Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A. selaku Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD.

Ia menambahkan bahwa terdapat 6 tim PPK Ormawa UAD yang lolos ke ajang Abdidaya dari 10 tim yang lolos pendanaan.

Pada kesempatan tersebut, UAD berhasil meraih tiga penghargaan dalam beberapa kategori. Adapun uraiannya adalah sebagai berikut.

  1. Juara I kategori Sistem Pendukung Perguruan Tinggi oleh UAD
  2. Juara I kategori Tim Pelaksana oleh HMPS Biologi UAD
  3. Juara III kategori Sistem Pendukung Ormawa oleh UKM Pramuka UAD

Butuh persiapan panjang untuk mendapatkan hasil yang maksimal. “Kurang lebih kami sudah mempersiapkan ini dari satu tahun yang lalu. Mulai dari sosialisasi, pembentukan tim, pendampingan dan pembuatan proposal, pendampingan dan pelaksanaan program, sampai akhirnya lolos ke Abdidaya,” ucap Fajri.

Dengan prestasi yang membanggakan tersebut, diharapkan dapat mempertahankan apa yang sudah didapatkan, membentuk ormawa-ormawa yang solid dan kompak serta mempunyai kompetensi yang cakap. “Paling penting adalah membuat aspek-aspek keberlanjutan dari program-program yang telah diinisiasi oleh tim PPK Ormawa di desa mitra, dan mengoptimalkan serta mengembangkan apa yang sudah diinisiasi. Dengan menunjang keberlanjutan program itu, maka akan lebih banyak lagi manfaat yang akan didapatkan oleh mahasiswa maupun masyarakat,” tutur Fajri.

Selain itu, diharapkan Ormawa lain di UAD dapat termotivasi untuk terus menginisiasi program-program yang inovatif dan kreatif bagi mahasiswa dan masyarakat. (Zah)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kontingen-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-dalam-Ajang-Abdidaya-Ormawa-2023-Dok.-Istimewa.jpeg 768 1024 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-15 12:11:192023-12-15 12:11:19UAD Raih 3 Penghargaan dalam Ajang Abdidaya Ormawa 2023

UAD Borong Penghargaan pada Anugerah Diktiristek 2023

14/12/2023/in Prestasi /by Ard

Rektor UAD, Prof. Dr. Muchlas, M.T. bersama dosen dan perwakilan UAD penerima penghargaan pada Anugerah Diktiristek 2023 (Dok. Bidang Humas & Protokol UAD)

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) memberikan penghargaan kepada Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada malam Anugerah Diktiristek 2023. Acara ini diselenggarakan pada Rabu, 13 Desember 2023 bertempat di Hotel Sheraton Grand Jakarta Gandaria City, Jakarta, serta disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube resmi Ditjen Diktiristek.

Anugerah Diktiristek merupakan bentuk pemantauan, evaluasi, serta apresiasi kepada pemangku kepentingan di pendidikan tinggi, riset, dan teknologi di lingkungan Ditjen Diktiristek Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam mendukung pelaksanaan pendidikan tinggi, kebijakan riset dan teknologi, serta transformasi pembelajaran di Indonesia. Penghargaan atau awards dibagi dalam beberapa kategori, di antaranya Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta, lembaga layanan pendidikan tinggi (LLDikti), mitra dari kementerian atau lembaga, dunia industri, serta jurnalis dan media.

Mengusung tema “Membangun Negeri Melalui Transformasi Pendidikan Tinggi”, penghargaan ini merupakan agenda bergengsi tahunan Ditjen Diktiristek, pasalnya perguruan tinggi di Indonesia bersaing untuk mendapatkan raihan penghargaan sebanyak-banyaknya. Selain itu, kegiatan tersebut juga merupakan upaya mengapresiasi kerja dan kinerja perguruan tinggi dalam mendukung program Ditjen Diktiristek.

“Perjalanan transformasi pendidikan tinggi selama empat tahun ini telah berlangsung dengan akseleratif dan hasilnya mulai tampak dan kita rasakan bersama. Melalui program transformasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan mengeratkan hubungan antara kampus dengan dunia industri, telah kita lihat kedekatan antara kampus dengan dudi (dunia industri) semakin erat. Selain itu kerja sama dengan dunia-dunia pendidikan, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat juga telah menetaskan banyak hasil yang dirasakan oleh masyarakat oleh dunia usaha dan dunia industri,” jelas Prof. Nizam selaku Plt. Direktur Jenderal, Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi dalam sambutannya.

Nizam menambahkan bahwa salah satu program yang berdampak signifikan pada transformasi pendidikan di Indonesia adalah Program Kampus Merdeka yang menjunjung tinggi kolaborasi antara kampus dengan dudi. “Oleh karenanya, pada malam ini kami memberikan apresiasi anugerah, meskipun kalau saya boleh memilih ingin saya berikan anugerah itu kepada seluruh PTN dan PTS kita, karena semuanya telah berkinerja luar biasa sekali. Dan juga saya sebenarnya ingin memberikan seluruh anugerah itu kepada seluruh mitra PTN dan PTS kita karena tanpa kemitraan maka capaian-capaian tersebut tidak akan bisa kita wujudkan,” imbuhnya.

“Semoga sedikit apresiasi di akhir tahun ini memperkuat semangat kita untuk memasuki tahun 2024 dengan semangat yang semakin tinggi untuk kemajuan bangsa dan negara,” ungkapnya menutup sambutan.

Secara resmi Anugerah Diktiristek Tahun 2023 diterima oleh Prof. Dr. Muchlas, M.T. selaku Rektor UAD, serta dosen penerima penghargaan. Adapun UAD berhasil membawa pulang tiga penghargaan dalam beberapa kategori, antara lain sebagai berikut.

  1. Terbaik 2 Anugerah Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kategori Spada Awards pada Sub Kategori Mata Kuliah dengan Desain Pembelajaran Daring Terbaik Tahun 2023: a.n. Dr. Dian Artha Kusumaningtyas, S.Pd., M.Pd.Si. dan Tim (Telaah Kurikulum)
  2. Silver Winner Anugerah Humas Kategori Perguruan Tinggi Swasta Sub Kategori Media Sosial
  3. Bronze Winner Anugerah Kerja Sama Kategori Perguruan Tinggi Swasta Sub Kategori Kerja Sama Internasional Terbaik

Capaian prestasi dan penghargaan yang diraih oleh UAD ini menjadi kebanggaan luar biasa bagi keluarga besar UAD yang telah mendukung secara penuh terselenggaranya berbagai program dan kegiatan bagi transformasi pendidikan Indonesia. Raihan tersebut membuktikan bahwa UAD berdedikasi tinggi dalam bidang riset, teknologi, dan pendidikan sehingga dapat memberikan dampak positif yang signifikan. Prestasi ini juga menjadi motivasi bagi UAD untuk terus meningkatkan kualitas dan relevansi kontribusinya dalam menghadapi tantangan dan peluang di masa depan. (Lid)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Rektor-UAD-Prof.-Dr.-Muchlas-M.T.-bersama-dosen-dan-perwakilan-UAD-penerima-penghargaan-pada-Anugerah-Diktiristek-2023-Dok.-Bidang-Humas-Protokol-UAD.jpg 1000 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-14 16:23:322024-01-03 14:06:59UAD Borong Penghargaan pada Anugerah Diktiristek 2023

Mahasiswa BK UAD Raih Juara II Lomba Esai pada Ajang NGCC

11/12/2023/in Prestasi /by Ard

Mahasiswa Bimbingan Konseling (BK) UAD meraih juara II lomba esai pada Ajang National Guidance & Counseling Competition (NGCC) (Dok. Istimewa)

Mahasiswa Bimbingan Konseling (BK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih juara II lomba esai pada Ajang National Guidance & Counseling Competition (NGCC). Kompetisi tersebut diselenggarakan oleh Universitas Ibn Khaldun Bogor pada 9 Oktober hingga 18 November 2023 dan diikuti oleh universitas di seluruh Indonesia.

Tim yang diberi nama Flourishing itu dibimbing oleh Rohmatus Naini, M.Pd. dan diketuai oleh Diki Herdiansyah dengan anggota Nurfazriyah dan Falakhul Darajatun Adzkiah. Mereka mengangkat tema “Inovasi Bimbingan dan Konseling Mengatasi Isu Kesehatan Mental”. Pemilihan topik tersebut dilatarbelakangi oleh masalah gangguan kesehatan mental yang terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Kondisi tersebut mayoritas terjadi pada usia 15–24 tahun.

Menurut data internasional, usia puncak timbulnya gangguan jiwa adalah 14,5 tahun. Berdasarkan temuan data prevalensi terakhir di negara maju seperti Inggris, menunjukkan sekitar 1 dari 7 remaja (14,4%) berusia 11–19 tahun mengalami setidaknya satu gangguan jiwa.

Penanganan masalah kesehatan mental di Indonesia tertuang dalam Undang-Undang No. 18 tahun 2014 masih menyisakan banyak masalah. Paradigma penanganan kesehatan mental mulai mengalami pergeseran dengan mengedepankan upaya pencegahan gangguan mental. Intervensi dini untuk mencegah masalah kesehatan mental berdampak pada keuntungan, termasuk intervensi yang pada awal dilakukan setelah terjadi masalah (kuratif). Kesehatan mental menjadi sebelum (preventif) akan memberi dampak pada beban remaja dan keluarga yang berkurang, dan mengurangi biaya yang terkait dengan perawatan gangguan mental.

Melihat kondisi tersebut, Diki Herdiansyah selaku ketua mengungkapkan tim Flourishing ingin memberikan suatu gagasan pemikiran dengan membantu remaja meningkatkan semangat (zest) melalui praktik mindfulness.

Lebih lanjut, ia juga mengaku sangat senang karena bisa keluar sebagai pemenang pada kompetisi itu. “Alhamdulillah, karya esai kami mampu menorehkan juara dalam lomba tersebut. Meski sebelumnya terdapat beberapa kendala dan ditambah masalah teknis dari pihak penyelenggara,” ujarnya.

“Ke depannya, kami berharap dapat terus meningkatkan apa yang sudah kami capai saat ini. Kemudian, terus belajar dan mencoba perlombaan lainnya,” tutup Diki. (umh)

uad.ac.id

 

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-Bimbingan-Konseling-BK-UAD-meraih-juara-II-lomba-esai-pada-Ajang-National-Guidance-Counseling-Competition-NGCC-Dok.-Istimewa.jpg 1124 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-11 11:03:142023-12-11 11:03:14Mahasiswa BK UAD Raih Juara II Lomba Esai pada Ajang NGCC

Tapak Suci UAD Borong Medali pada Airlangga 13th Championship Tapak Suci National Open

11/12/2023/in Prestasi /by Ard

Kontingen Tapak Suci UAD dalam Airlangga 13th Championship Tapak Suci National Open (Dok. Istimewa)

Kontingen Tapak Suci Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih juara umum II dengan akumulasi 4 medali emas, 4 perak, dan 6 perunggu pada Airlangga 13th Championship Tapak Suci National Open. Kejuaraan tersebut berlangsung pada 27 November hingga 1 Desember 2023 di Gedung Olahraga (GOR) Kampus MERR-C Universitas Airlangga dan mengundang 1.175 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Berikut adalah daftar peraih medali para atlet Tapak Suci UAD.

Medali Emas

  1. Kategori Tanding Kelas I Putra: Catur Fauzan Hidayatullah
  2. Kategori Seni Tunggal Tangan Kosong Putri: Lia Vironika
  3. Kategori Seni Ganda Bersenjata Putra: Wahyu Triyanto
  4. Kategori Seni Ganda Bersenjata Putra: Deden Suryana
  5. Kategori Seni Ganda Bersenjata Putri: Devika Fita Saputri
  6. Kategori Seni Ganda Bersenjata Putri: Eka Putri Pertiwi

Medali Perak

  1. Kategori Tanding Kelas D Putra: Reydiyansya S. Damopoli
  2. Kategori Seni Tunggal Bersenjata Putra: Muhammad Alfin Mubarok
  3. Kategori Seni Tunggal Bersenjata Putri: Diana Hasni Marfu’ah
  4. Kategori Seni Beregu Mix Campuran: Deden Suryana
  5. Kategori Seni Beregu Mix Campuran: Malika Mahira
  6. Kategori Seni Beregu Mix Campuran: Revi Indriani
  7. Kategori Seni Beregu Mix Campuran: Siska Maulina
  8. Kategori Seni Beregu Mix Campuran: Lia Vironika

Medali Perunggu

  1. Kategori Tanding Kelas F Putra: Noval Lias Ramadani
  2. Kategori Tanding Kelas G Putra: Muhammad Fitra Ramadhan
  3. Kategori Tanding Kelas under A Putri: Wulan Eka Sari
  4. Kategori Tanding Kelas A Putri: Jihan Assyifa Montessory
  5. Kategori Tanding Kelas C Putri: Tira Oktavianda
  6. Kategori Seni Tunggal Tangan Kosong Putra: Wahyu Triyanto

Perolehan prestasi gemilang itu tidak terlepas dari persiapan yang dilakukan, yakni berupa latihan fisik, teknik, dan penyesuaian dengan aturan pertandingan tapak suci tersebut. Wahyu Triyanto selaku Ketua Umum Tapak Suci UAD mengungkapkan terdapat kendala menjelang kompetisi.

“Ada satu atlet yang cedera sehingga harus ada penyesuaian atau perubahan kelas dan beberapa atlet yang bertanding tidak sesuai dengan kelasnya. Selain itu, ada beberapa yang naik kelas untuk mengisi kekosongan atlet yang tidak jadi berangkat karena cedera,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Wahyu menyampaikan kesan selama mengikuti kompetisi tersebut. “Kejuaraan ini sangat luar biasa, karena memiliki aturan pertandingan yang sangat berbeda dengan kegiatan Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI). Atlet harus menyesuaikan diri dengan aturan pertandingan, waktu bertanding, jumlah rode, dan penilaian wasit/juri untuk dapat memenangkan pertandingan,” ujarnya

Terakhir, ia berharap ke depannya tim Tapak Suci UAD tetap berlatih dengan baik sehingga dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasinya. (umh)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kontingen-Tapak-Suci-UAD-dalam-Airlangga-13th-Championship-Tapak-Suci-National-Open-Dok.-Istimewa.jpg 959 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-11 10:19:232023-12-11 10:19:23Tapak Suci UAD Borong Medali pada Airlangga 13th Championship Tapak Suci National Open

Mahasiswa UAD Raih Medali Silver pada Ajang ASEAN Virtual Student Opinion Competition 2023

07/12/2023/in Prestasi /by Ard

Muhammad Shollahuddin mahasiswa Prodi Bahasa dan Sastra Arab Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Istimewa)

Muhammad Shollahuddin, mahasiswa Program Studi (Prodi) Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta berhasil meraih silver medalist cabang opinion dalam ajang ASEAN Virtual Student Opinion Competition 2023. Perlombaan ini diadakan oleh Universitas Brawijaya (UB), Malang, yang bekerja sama dengan Universitas Utara Malaysia (UUM) dan beberapa universitas lainnya secara daring.

Lini masa lomba dimulai sejak 1 September 2023 untuk pendaftaran, 10 Oktober 2023 untuk pengumpulan karya, dan 15 November 2023 untuk pengumuman. Lebih dari 700 peserta mengikuti ajang tingkat internasional itu. Para mahasiswa berasal dari berbagai negara, dengan dua kategori yaitu cabang opini dan poster.

Berawal dari keresahannya selama ini tentang dunia pendidikan yang ada di Indonesia, Shollahuddin atau yang kerap dipanggil Uud, akhirnya berpartisipasi dalam lomba opini. Tema yang ia angkat adalah “Education Human and Resources in Indonesia” dengan harapan bahwa pendidikan di Indonesia tidak begini-begini saja dan bisa lebih berkembang lagi untuk sumber daya manusianya.

“Dengan pendidikan yang ada di Indonesia saat ini, otomatis sumber daya manusia itu kemampuannya tidak ada. Mereka tidak bisa berkomitmen pada standar operasional prosedur (SOP) yang ada ketika tidak dikembangkan. Sebab, dengan dikembangkan lagi akan mengikuti SOP internasional. Jadi, bukan sekadar menjadi konsumen tetapi juga produsen,” tutur Uud.

Menurutnya, melalui ajang perlombaan ini Uud ingin menguji kekuatan opininya itu dan cara mempertahankannya. Selain itu, ia juga memiliki keinginan untuk menulis suatu hal yang berkaitan dengan keilmuan. “Dengan mengikuti perlombaan ini saya bisa mengukur kualitas yang ada dalam diri, khususnya kemampuanku dalam membuat opini,” katanya.

Terakhir, ia berharap bisa lebih sering membuat opini dan menjadi sebuah karya. “Melalui langkah kecil ini semoga saya bisa menjadi seorang penulis hebat dan lecturer,” tutupnya. (Zah)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Muhammad-Shollahuddin-mahasiswa-Prodi-Bahasa-dan-Sastra-Arab-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Istimewa.jpg 2538 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-12-07 08:47:242023-12-07 08:47:24Mahasiswa UAD Raih Medali Silver pada Ajang ASEAN Virtual Student Opinion Competition 2023
Page 33 of 65«‹3132333435›»

TERKINI

  • PPKO BEM Fakultas Psikologi Beri Pelatihan di Sekolah Perempuan Poetri Mardika07/11/2025
  • Hanif Menapaki Perjalanan Panjang Penuh Doa dan Usaha07/11/2025
  • Membangun Generasi Berdaya dengan Iman dan Karya07/11/2025
  • Program Studi Akuntansi UAD Sandang Akreditasi Unggul07/11/2025
  • Tak Menyerah Meski Tanpa Orang Tua, Nona Carolina Buktikan Mimpi Bisa Dicapai07/11/2025

PRESTASI

  • KPS FH UAD Raih Juara II dalam Kompetisi Surat Gugatan Lokajaya Law Fair 202507/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Gold Medal di National Writing Competition (NWC) Universitas Andalas 202507/11/2025
  • Staf Humas UAD Raih Juara II Lomba Desain Poster Internasional SEIFA 202507/11/2025
  • Mahasiswa UAD Torehkan Prestasi Internasional di Ahmad Dahlan International Seminar #3 Competition 202507/11/2025
  • Mahasiswa Psikologi UAD Raih Juara II Nasional Lomba Fotografi AP2TPI 202506/11/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top