Peluncuran Album Mini oleh Alumnus UAD
Pada Sabtu (20-4-2019), komunitas Teater 42 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meluncurkan album mini dari alumnus Program Studi Sastra Inggris, Fakultas Sastra Budaya dan Komunikasi (FSBK) UAD, Herlan Rosandi. Acara yang bertempat di kampus II UAD Jln. Pramuka 42, Sidikan, Yogyakarta ini, dimeriahkan oleh penampilan drama dari Teater 42 dan komunitas musik etnik Serat Jiwa.
Album yang diluncurkan tersebut, merupakan album pertama dari Herlan Rosandi. Pertama kalinya juga, album itu diluncurkan di Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta, sebelum akhirnya di UAD. Album perdana yang dirilis oleh Herlan adalah hasil dari jerih payah yang sudah bertahun-tahun berproses di bidang musik.
“Album mini ini sebenarnya album yang sudah lama mau diluncurkan. Namun Herlan masih ada rasa takut, baru sekarang ini ia berani meluncurkan,” ungkap Ilham Gabrial selaku pemimpin produksi.
Acara yang disiapkan secara serentak itu terbilang sukses, terbukti dengan banyaknya penonton. Penampilan tunggal dari Herlan juga tidak kalah sempurna yang berjalan lancar tanpa terkendala apa pun.
“Dengan acara ini, saya berharap UAD bisa menyediakan tempat untuk alumninya. Sebenarnya kami mengadakan acara di sini juga untuk mengenang ketika dulu pentas di kampus II ini,” tandasnya kala diwawancara. (ASE)