Mahasiswa UAD Raih Juara III dalam Kompetisi Video Kreatif Nasional Tahun 2025

Dandi Saputra, Mahasiswa Prodi Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto. Salsya)
Dandi Saputra, mahasiswa dari Prodi Sastra Indonesia (Sasindo) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), meraih Juara III dalam Kompetisi Video Kreatif Nasional Tahun 2025 yang dinaungi oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIMAWA) UAD, pada 15–25 Oktober 2025, dengan tema “Berkarya Lewat Lensa: Inovasi Membentuk Kreativitas Generasi Z yang Berdampak”.
Dandi mengangkat judul “Kisahku” saat mengikuti ajang kejuaraan tersebut. Realitas kehidupan Dandi yang berjuang menjadi konten kreator di saat ia merasa ada perbedaan langkah dengan jurusan yang ia tempuh menjadi salah satu alasan mengapa ia memilih judul “Kisahku”.
“Saya memilih judul tersebut karena relate dengan kehidupan saya. Saya berjuang untuk menjadi konten kreator walau ternyata berbeda dengan langkah jurusan yang saya ambil, hal itu menjadi tanda tanya besar terhadap langkah hidup di masa depan, sehingga untuk menemukan sebuah solusi, saya tuangkan dengan sebuah konten yang berjudul Kisahku,” ujar Dandi.
Fokus jurusan yang berbeda dengan lomba yang ia ikuti, tentu memiliki tantangan tersendiri, karena harus mempelajari secara autodidak mengenai proses pengambilan video dan editing. “Karena fokus lomba dengan jurusan yang saya tempuh itu berbeda, maka yang menjadi tantangan untuk saya ialah, saat saya mempelajari proses pengambilan video dan proses editing secara autodidak,” ungkapnya.
“Mungkin yang lumayan susah juga, yakni saat memenuhi syarat-syarat seperti surat pernyataan karya, data-data dosen pembimbing, sebelum video tersebut di-submit,” tambah Dandi. Walau demikian, Dandi tetap semangat dan memberanikan diri untuk mendaftar. Ia pun mulai mempersiapkan konsep dan judul yang sesuai dengan konsep tema yang diangkat, menentukan tempat serta talent untuk membuat video tersebut.
“Saya harap kejuaraan ini, mampu mendorong teman-teman lainnya supaya mau mencoba dan berkarya, dengan harapan dapat mencetak prestasi serta mengharumkan nama baik UAD,” harap Dandi. (Salsya)









