• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa PBSI UAD Raih Juara II Lomba Cipta Puisi Nasional Sandiwara Purnama #6

01/08/2024/in Prestasi /by Ard

Intan Awalia Putri, mahasiswi prodi PBSI Universitas Ahmad Dahlan meraih juara II dalam Lomba Cipta Puisi Nasional (Dok. Istimewa)

Intan Awalia Putri, mahasiswi Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), berhasil meraih juara II dalam Lomba Cipta Puisi Nasional Sandiwara Purnama #6 yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Genesa UIN Walisongo Semarang. Lomba yang diadakan secara daring ini menarik minat sekitar 400 peserta umum dan 20 peserta dari perguruan tinggi.

Puisi karya Intan yang berjudul “Derita yang Mengudara” mengangkat tema tentang perjuangan manusia modern dalam memenuhi ekspektasi diri yang sering kali membawa penderitaan. Melalui puisinya, Intan mengajak pembaca untuk menyadari bahwa di tengah penderitaan, selalu ada Tuhan yang mendengar dan menerima rintihan doa.

Proses penciptaan puisi ini tidaklah mudah bagi Intan. Ia menghadapi tantangan dalam menyesuaikan isi puisinya dengan tema yang diangkat. “Butuh beberapa waktu bagi saya untuk memantapkan hati memilih tema manusia sebagai dasar utama saya membuat puisi ‘Derita yang Mengudara’,” ujarnya.

Meskipun penuh tantangan, Intan merasa sangat antusias mengikuti lomba ini. “Ada kesempatan bagi saya untuk mengetahui potensi dalam dunia sastra, terutama puisi, bersama orang-orang yang memiliki kegemaran yang sama dengan saya. Pesannya, semoga semakin banyak kegiatan yang dapat memacu saya untuk berkarya, salah satunya melalui perlombaan seperti ini,” tambahnya.

Motivasi terbesar Intan dalam mengikuti lomba ini adalah untuk mengukur kemampuannya dalam menciptakan puisi. Ke depannya, ia bertekad untuk terus mengembangkan potensinya di dunia sastra secara lebih mendalam.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Intan-Awalia-Putri-mahasiswi-prodi-PBSI-Universitas-Ahmad-Dahlan-meraih-juara-II-dalam-Lomba-Cipta-Puisi-Nasional-Dok.-Istimewa-scaled.jpg 2560 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-08-01 10:22:182024-08-01 10:22:18Mahasiswa PBSI UAD Raih Juara II Lomba Cipta Puisi Nasional Sandiwara Purnama #6

Tim Jagratara UAD Raih Prestasi di Smart Innovation Competition 2024

31/07/2024/in Prestasi /by Ard

Tim Jagratara Universitas Ahmad Dahlan juara di Smart Innovation Competition 2024 (Dok. Istimewa)

Dalam ajang bergengsi Smart Innovation Competition 2024 yang diadakan pada 27 hingga 28 September 2024 mendatang di Dewan Canselor Tun Abdul Taib Mahmud, University of Technology Sarawak (UTS), Malaysia, tim Jagratara dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil mencuri perhatian dengan inovasi mereka. Dengan tema “Towards Sustainable Development Goals”, kompetisi ini menghadirkan 604 tim dari berbagai negara di ASEAN yang bersaing dalam lima kategori lomba. Tim Jagratara, yang terdiri atas empat mahasiswa ini di antaranya Pramudya Wijaya dan Shaldhan Bayu Yuska dari Program Studi Kedokteran, Mufti Putri Dewi Buana dari Program Studi Ilmu Komunikasi, dan Mawar Ledya Serli dari Program Studi Pendidikan Bahasan Sastra dan Indonesia (PBSI).

Tim tersebut sukses melaju ke babak final dan menjadi Top 24 Finalis di Kategori C&D, Senior Innovator (Science Social and Science Technology). Karya yang dilombakan adalah Jagratara Board Game, sebuah inovasi media pembelajaran digital berbasis Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR). Board game ini dirancang khusus untuk siswa penyandang disabilitas tunadaksa yang rentan terhadap kasus kekerasan seksual. Dilengkapi dengan fitur mobile application yang menyajikan materi tentang kesehatan reproduksi, pelecehan seksual, kekerasan seksual, dan cara pencegahannya, Jagratara Board Game juga mengusung filosofi Yogyakarta yang memperkaya nuansa budaya dalam pembelajaran.

Menurut ketua tim, Pramudya Wijaya, meskipun menghadapi tantangan membagi waktu dengan perkuliahan yang padat, mereka tetap termotivasi karena kompetisi ini sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs) dan inovasi yang mereka kembangkan. Mereka juga melihat lomba ini sebagai peluang untuk meningkatkan kepercayaan diri, kreativitas, dan pemikiran kritis, serta untuk bertukar pikiran dengan peserta dari negara lain.

“Kami berharap dapat membawa nama Universitas Ahmad Dahlan dengan baik dan bisa menjadi juara di tingkat internasional,” tambah Pramudya. Tim Jagratara juga merasa termotivasi oleh kesempatan untuk menambah pengalaman dan relasi internasional.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Jagratara-Universitas-Ahmad-Dahlan-juara-di-Smart-Innovation-Competition-2024-Dok.-Istimewa.png 562 1000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-31 12:51:182024-07-31 12:51:18Tim Jagratara UAD Raih Prestasi di Smart Innovation Competition 2024

Mahasiswa UAD Raih Juara dalam Kompetisi Ide Bisnis Kreatif

31/07/2024/in Prestasi /by Ard

Herlambang Yudha, mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan raih juara dalam Kompetisi Ide Bisnis Kreatif (Dok. Istimewa)

Pada acara seminar nasional “Up Scale Personal Branding for Business” yang diselenggarakan oleh Junior Chamber International (JCI) Borobudur, mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih prestasi dalam Kompetisi Ide Bisnis Kreatif. Kompetisi ini diadakan pada Rabu, 12 Juni 2024, dengan sesi presentasi ide bisnis dan prosesi penyerahan hadiah dilakukan pada Jumat, 12 Juli 2024, di Laboratorium Mini Theater, Kampus IV UAD.

Mahasiswa yang ikut serta dalam kompetisi ini, Herlambang Yudha dari Program Studi Ilmu Komunikasi, menghadirkan ide bisnis kreatifnya. Kompetisi tersebut diikuti oleh lebih dari 300 peserta dari berbagai universitas, salah satunya UAD.

Ide bisnis yang dilombakan Yudha adalah global tea, sebuah konsep bisnis minuman kekinian yang menyajikan berbagai jenis teh dari seluruh dunia dengan topping yang beragam dan inovatif. Global tea bertujuan untuk menghadirkan pengalaman minum teh yang unik dan sehat, dengan pilihan teh premium dari berbagai negara yang disajikan dengan topping klasik maupun modern. Ide ini berhasil memikat para juri dan dinobatkan sebagai pemenang dalam bidang ide bisnis kreatif.

“Kompetisi ini merupakan pengalaman yang sangat berharga bagi saya. Saya belajar banyak tentang pengembangan ide bisnis dari ilmu-ilmu yang saya dapatkan selama seminar, dan langsung menerapkannya dalam kegiatan perlombaan. Pokoknya seru!” ujar Yudha.

Tantangan terbesar yang dihadapi Yudha selama persiapan adalah meramu konsep bisnis yang unik dan menarik di tengah persaingan yang ketat. Selain itu, usaha ekstra juga diperlukan dalam membuat proposal yang rinci, termasuk riset pasar, anggaran, modal, untung dan rugi, produk, serta branding, agar konsep ini bisa menjadi kenyataan.

Yudha pun membagi motivasi utamanya dalam mengikuti kompetisi ini, yakni untuk menguji kemampuan dan kreativitas dalam mengembangkan ide bisnis. “Kebetulan saya semenjak semester 1 sudah terjun dalam dunia bisnis. Alhamdulillah, dengan adanya kegiatan ini saya ingin mendapatkan pengalaman, ilmu yang bermanfaat, dan memperluas jaringan di dunia bisnis,” ujarnya.

Harapannya, kemenangan yang diraih itu dapat menjadi langkah awal untuk mewujudkan ide bisnis global tea menjadi kenyataan. “Saya ingin menciptakan sebuah merek minuman yang tidak hanya enak, tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan dan memperkenalkan kekayaan teh dunia kepada masyarakat luas,” tambahnya.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Herlambang-Yudha-mahasiswa-prodi-Ilmu-Komunikasi-Universitas-Ahmad-Dahlan-raih-juara-dalam-Kompetisi-Ide-Bisnis-Kreatif-Dok.-Istimewa-scaled.jpg 2560 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-31 10:32:452024-07-31 10:32:45Mahasiswa UAD Raih Juara dalam Kompetisi Ide Bisnis Kreatif

Tim Futsal UAD Juara I Euro Futsal Championship 2024 City Playoff di Solo

29/07/2024/in Prestasi /by Ard

Tim Futsal Universitas Ahmad Dahan (UAD) Juara I Euro Futsal Championship 2024 City Playoff di Solo (Dok. Istimewa)

Tim Futsal Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meraih juara I dalam Euro Futsal Championship 2024 City Playoff yang diadakan di Solo pada 13 hingga 14 Juli. Kompetisi bergengsi ini diikuti oleh 14 tim dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Tengah dan sekitarnya. Tim Futsal UAD yang terdiri atas 12 pemain berbakat berhasil menunjukkan performanya.

Mereka adalah Bimasena Arya Syahputra (Hukum), Muhammad Avila Landry (Informatika), Arie Yeriko Navaro (Manajemen), Issac Zahir Ramadhan (Teknik Industri), Syaiful Dini Hariyadi (Pendidikan Agama Islam), Yazid Nurkholis (Ilmu Komunikasi), Wahyu Candra Abdillah (Teknik Kimia), Muhammad Rifqi El Maula (Teknologi Pangan), Muhammad Zidane (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini), Bayu Sejati (Ilmu Kesehatan Masyarakat), Helfrans Herlando (Sistem Informasi), Ichya Muhaymin (Pendidikan Agama Islam).

Turnamen Euro Futsal Championship merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Djarum Super. Terdapat tiga tahap dalam turnamen ini, yakni city playoff, final regional, dan grand final. Tim Futsal UAD berhasil melewati tahap pertama, bersaing melawan 14 tim terbaik dari Jawa Tengah dan sekitarnya. Berkat kemenangan ini, mereka berhak melaju ke babak final regional yang akan diadakan di GOR Sritex, Solo, pada 9 hingga 11 Agustus mendatang. Pada babak ini, mereka akan berjuang untuk mendapatkan tiket ke grand final di Jakarta.

Proses persiapan menuju kompetisi ini tidak mudah. Tim menghadapi beberapa kendala eksternal, terutama dalam hal keberangkatan ke lokasi lomba. Namun, hal tersebut tidak menghalangi semangat mereka. “Tidak ada tantangan berat yang menghentikan kami. Kami tetap maju dan berjuang,” ujar Bima.

Motivasi utama tim dalam mengikuti kompetisi adalah untuk membawa prestasi terbaik bagi UAD di kancah futsal nasional. “Kami ingin membawa nama UAD terbang tinggi dan dikenal sebagai tim futsal kampus terbaik di Indonesia,” tambah Bima.

Tim Futsal UAD berharap dapat terus melaju hingga babak grand final di Jakarta dan terus mengharumkan nama almamater di kancah futsal nasional. “Harapan kami adalah untuk terus membawa nama UAD menjadi lebih dikenal di Indonesia,” ungkap Bima dengan penuh harap. (Nfs)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Futsal-Universitas-Ahmad-Dahan-UAD-Juara-I-Euro-Futsal-Championship-2024-City-Playoff-di-Solo-Dok.-Istimewa.jpg 1129 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-29 11:21:102024-07-29 11:21:54Tim Futsal UAD Juara I Euro Futsal Championship 2024 City Playoff di Solo

Tim Aloevita Bittes dari UAD Raih Juara II di Bisnis Plan Competition Lensa#10

29/07/2024/in Prestasi /by Ard

Tim Aloevita Bittes Universitas Ahmad Dahlan (UAD) raih juara II pada ajang Bisnis Plan Competition Lensa#10 (Dok. Istimewa)

Tim Aloevita Bittes dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih juara II dalam Bisnis Plan Competition Lensa#10 yang diadakan oleh Universitas Negeri Yogyakarta. Kompetisi ini diikuti oleh 15 perguruan tinggi, dengan 10 tim lolos ke babak final dan 5 tim dalam daftar tunggu. Menariknya, UAD adalah satu-satunya perguruan tinggi swasta yang berhasil mencapai babak final.

Tim tersebut terdiri atas Komisah dan Cindy Wahyuningsih, yang berkompetisi di bidang boga dengan produk inovatif mereka, yaitu biskuit berbahan dasar lidah buaya dan wortel. Produk ini dirancang sebagai Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI) untuk mencegah stunting pada anak balita.

“Tantangan utama dalam membuat produk ini adalah mendapatkan rasa yang pas. Jika rasanya kurang maksimal, kami harus mengulang dari awal, dan itu cukup menantang. Namun, alhamdulillah, kami bisa menyelesaikan dan menemukan rasa yang pas,” ujar Komisah.

Partisipasi dalam kompetisi ini memberikan banyak pelajaran berharga bagi tim. “Kami mendapatkan banyak wawasan baru tentang bisnis dan tentunya ingin mengembangkan diri di bidang ini,” tambahnya.

“Dengan modal nekat, kami berhasil membuat produk yang unik dan menambah wawasan kami tentang bisnis, meskipun latar belakang kami bukan ekonomi,” kata Cindy. Tim Aloevita Bittes berharap dapat terus semangat dan meraih prestasi di kompetisi-kompetisi selanjutnya, serta mengembangkan produk-produk inovatif lainnya di masa depan. (Nfs)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Aloevita-Bittes-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-raih-juara-II-pada-ajang-Bisnis-Plan-Competition-Lensa10-Dok.-Istimewa.jpg 1365 1800 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-29 09:21:492024-07-29 09:21:49Tim Aloevita Bittes dari UAD Raih Juara II di Bisnis Plan Competition Lensa#10

Mahasiswa Prodi Kesehatan Masyarakat UAD Raih Juara I pada Pekan Ilmiah Mahasiswa

27/07/2024/in Prestasi /by Ard

Mahasiswa Prodi Kesehatan Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Raih Juara I pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat PTMA (Dok. Istimewa)

Program Studi (Prodi) Kesehatan Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sukses meraih juara I di Bidang Kesehatan pada lomba Pekan Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Perguruan Tinggi Muhammadiyah yang diadakan oleh Universitas Muhammadiyah Jakarta. Acara final diadakan secara daring melalui Zoom Meeting, tim UAD berhasil menunjukkan performa terbaiknya.

Delegasi UAD terdiri atas Komisah, Putri Septiana, dan Haqmadi Widya Ihsanto. Dalam kompetisi ini, sepuluh finalis terpilih dari enam perguruan tinggi berpartisipasi. Tim UAD dibimbing oleh Ahmad Ahid Mudayana, S.K.M., M.P.H., dan mengusung karya inovatif berupa alat edukasi kesehatan reproduksi yang dinamakan “Kespro Edugame”.

Karya tersebut berjudul “Kespro Edugame: Media Belajar untuk Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Reproduksi dalam Upaya Mencegah Kekerasan Seksual bagi Anak-Anak”.

“Kami menghadapi banyak tantangan, terutama dalam manajemen waktu, karena harus menyeimbangkan perkuliahan, tugas, dan organisasi. Namun, berkat kekompakan tim dan pembagian tugas yang efektif, kami bisa mengatasi semua itu,” ujar Komisah.

Selain untuk evaluasi, motivasi tim dalam mengikuti lomba ini adalah pengembangan diri dalam keterampilan dan pengetahuan. “Kami semua adalah penerima beasiswa, dan kami ingin memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kemampuan kami,” tambah Komisah. Tim UAD berharap prestasi ini dapat terus berlanjut di lomba-lomba berikutnya. (Nfs)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-Prodi-Kesehatan-Masyarakat-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Raih-Juara-I-pada-Pekan-Ilmiah-Mahasiswa-Kesehatan-Dok.-Istimewa.jpg 1888 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-27 10:04:112024-07-27 10:12:07Mahasiswa Prodi Kesehatan Masyarakat UAD Raih Juara I pada Pekan Ilmiah Mahasiswa

Tim ECO-IE dari Teknik Industri UAD Memenangkan Juara I di GENESIS 2024

20/07/2024/in Prestasi /by Ard

Tim ECO-IE Universitas Ahmad Dahlan Raih Juara 1, Gold Medal, dan Best Paper (Dok. Istimewa)

Tim ECO-IE (Industrial Engineering Team) yang terdiri atas Bayu Aji sebagai ketua, bersama dua anggota Hayati Qur’an Kammudi dan Wanda Noura Arsyad, berhasil meraih juara I pada kompetisi Gebyar Essay Nasional Mahasiswa (GENESIS) 2024. Kompetisi yang berlangsung di Universitas Mataram pada 6 hingga 7 Juli lalu, diikuti oleh total 63 tim dari 40 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia. Tim ECO-IE berhasil memukau juri dengan inovasi alat teknologi pengolahan sampah organik. Meskipun teknologi ini masih terdengar awam di kalangan mahasiswa, tim ECO-IE mampu menunjukkan bahwa teknologi tersebut memiliki potensi besar dalam memberikan solusi inovatif terhadap permasalahan limbah organik.

Bayu Aji menceritakan tantangan yang mereka hadapi selama persiapan lomba, termasuk keterbatasan dana dari universitas yang memaksa mereka untuk berhemat dalam perjalanan dari Yogyakarta ke Lombok. Mereka naik kereta dari Yogyakarta ke Surabaya, kemudian melanjutkan dengan pesawat ke Lombok, dan setelah lomba, mereka kembali menggunakan kapal dari Lombok ke Surabaya, serta kereta kembali ke Yogyakarta. Selain itu, Bayu Aji harus memberikan motivasi dan arahan kepada anggota timnya agar percaya diri dalam presentasi.

Kerja keras dan persiapan matang akhirnya membuahkan hasil. Tim ECO-IE tidak hanya meraih medali emas dalam subtema Teknologi, tetapi juga dinobatkan sebagai best paper di antara seluruh peserta. Bahkan, setelah melalui seleksi tiga besar, mereka berhasil meraih juara I dari seluruh 63 tim yang berkompetisi. Bayu Aji mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini dan berharap dapat memberikan pengaruh positif bagi teman-temannya yang belum berpengalaman dalam mengikuti kegiatan atau lomba di universitas.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-ECO-IE-Universitas-Ahmad-Dahlan-Raih-Juara-1-Gold-Medal-dan-Best-Paper-Dok.-Istimewa.jpg 1866 1400 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-20 12:00:592024-07-20 12:00:59Tim ECO-IE dari Teknik Industri UAD Memenangkan Juara I di GENESIS 2024

Bertabur Prestasi, Mahasiswa UAD Raih Juara dalam Ajang Peksimida 2024

20/07/2024/in Prestasi /by Ard

Mahasiswa UAD Raih Prestasi dalam Ajang PEKSIMIDA DIY 2024. (Dok Istimewa)

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih banyak juara dalam berbagai kategori lomba dalam ajang Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) 2024. Ajang ini diselenggarakan oleh Badan Pembina Seni Mahasiswa Indonesia (BPSMI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), di bawah naungan Kemendikbud. Peksimida tahun ini berlangsung dari 1–9 Juli 2024 dan bertempat di berbagai universitas, di antaranya Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Institut Seni Indonesia (ISI), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), dan Universitas Gajah Mada (UGM).

Berbagai macam cabang lomba yang diadakan pada ajang Peksimida ini. Terdapat 15 tangkai lomba dengan melibatkan berbagai perguruan tinggi di wilayah DIY. Kompetisi ini mencakup berbagai cabang seni, seperti menyanyi dangdut, menyanyi seriosa, menyanyi keroncong, menyanyi pop, vokal grup, baca puisi, monolog, tari, penulisan cerpen, penulisan lakon, penulisan puisi, desain poster, lukis, komik strip, dan fotografi.

Adapun berbagai kategori yang berhasil dimenangkan oleh mahasiswa UAD, sebagai berikut:

  1. Irgiawan Aditya Rangga (Ilmu Komunikasi) Juara I Menyanyi Keroncong
  2. Narendra Brahmantryo K.R. (Sastra Indonesia) Juara I Penulisan Puisi
  3. Wulan Mauludhinta Naillumunna (Bimbingan Konseling) Juara II Baca Puisi
  4. Dwi Yunita Fatmasari (Psikologi) Juara II Fotografi Jurnalistik
  5. Yusri Estu Nugroho (Sastra Inggris) Juara II Fotografi Artistik
  6. Delfia (Hukum) Juara III Menyanyi Dangdut
  7. Pramudya Wijaya (Kedokteran) Juara III Menyanyi Pop
  8. Ahmad Syaiful Hadi (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia) Juara III Monolog
  9. Gita Candika Baskoro (Sastra Indonesia) Juara III Monolog
  10. Ardan Yogi Pratama (Sastra Indonesia) Juara III Monolog
  11. Abdul Wahhab Al Muqtashid (Sastra Indonesia) Juara III Monolog
  12. Naufal Abdul Rafi (Pendidikan Bahasa Indonesia) Juara III Monolog
  13. Ahmad Rif’an Rio F. (Pendidikan Bahasa Indonesia) Juara III Monolog
  14. Khaidar Naufal Pasingsingan (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia) Juara III Penulisan Cerpen

Prestasi ini merupakan capaian yang luar biasa bagi mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan. Mereka akan mewakili DIY dalam ajang Peksiminas 2024 yang akan diselenggarakan 2–7 September mendatang. “Bisa meraih juara pada Peksimida ini berawal dari pemilihan tingkat kampus, lalu terpilih menjadi perwakilan kampus untuk maju pada tingkat daerah, tentunya untuk bisa meraih hasil yang maksimal diperlukan banyak latihan dan membedah materi. Latihan pun tidak hanya sekadar musikalitas saja, tetapi juga mental dan kesiapan lainnya. Harapannya semoga ketika Peksiminas mendatang bisa menorehkan prestasi kembali,” ujar Irgi sebagai salah satu mahasiswa peraih juara. (Dilla)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-UAD-Raih-Prestasi-dalam-Ajang-PEKSIMIDA-DIY-2024.-Dok-Istimewa-1-scaled.jpg 1920 2560 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-20 10:48:322024-07-20 10:48:32Bertabur Prestasi, Mahasiswa UAD Raih Juara dalam Ajang Peksimida 2024

Tim De Verlichter Juara I di Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Bela Negara 2024

19/07/2024/in Prestasi /by Ard

Tim De Verlichter Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Juara I di Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Bela Negara 2024 (Dok. Istimewa)

“Pengalaman mengikuti lomba ini sangat mengesankan. Kami belajar banyak, mulai dari waktu pengerjaan yang singkat hingga beberapa agenda yang berbarengan dengan LKTIN ini membuat kami cukup terkuras energinya. Namun, semangat kami untuk belajar dan meraih juara tidak pernah padam,” ujar Sendy.
Tim De Verlichter Universitas Ahmad Dahlan (UAD), yang terdiri atas Reyhan Gymnastiar, Sendy Febra Mantacani, Rizki Surya Ramdani, dan Daffa Aryan Saputra, berhasil meraih juara I kategori Sosial Humaniora (Soshum) di Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) Bela Negara 2024 yang diadakan oleh Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur. Kompetisi ini berlangsung pada 4 hingga 5 Juli 2024 dan diikuti oleh berbagai tim dari seluruh Indonesia.
Di bawah bimbingan M. Habibi Miftakhul Marwa, S.H.I., M.H., tim De Verlichter berhasil menyajikan karya tulis ilmiah berjudul “Optimalisasi Peran Lurah sebagai Non-Litigation Peacemaker dalam Penyelesaian Konflik di Yogyakarta: Upaya Mewujudkan Falsafah ‘HAMEMANGUN KARYENAK TYASING SASAMA’ ”. Karya ini mengeksplorasi konsep kearifan lokal Jawa yang menekankan pentingnya berbuat baik untuk menyenangkan hati sesama manusia dan membangun hubungan harmonis dalam kehidupan bermasyarakat.
Falsafah “HAMEMANGUN KARYENAK TYASING SASAMA” mengandung prinsip-prinsip seperti “Susila Anor Raga” yang menekankan perilaku santun dengan bahasa tubuh yang sesuai, “Berbudi” yang mengajarkan kemurahan hati dan kedermawanan, serta “Bawa Laksana” yang menekankan konsistensi antara tindakan dan ucapan. Dengan mengintegrasikan sikap-sikap ini, lurah dapat menjadi teladan dalam menciptakan kehidupan masyarakat yang damai dan sejahtera.
Sendy menambahkan bahwa tim mereka dilatih untuk bisa membagi waktu dengan baik dan diajarkan untuk mempercayai satu sama lain. “Ini merupakan pengalaman baru bagi kami yang sebelumnya selalu mengikuti kompetisi yang berhubungan dengan Moot Court. Namun kali ini kami mencoba pengalaman baru dengan mengikuti kompetisi karya ilmiah. Hal ini membuktikan bahwa kami mampu meraih prestasi dalam berbagai bidang.”
Tim De Verlichter berharap dapat terus belajar dan berkembang, serta mengaplikasikan ilmu yang didapat untuk membangun organisasi dan komunitas yang lebih baik di masa depan. Prestasi ini tidak hanya membanggakan tim, tetapi juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk berani mencoba hal baru dan terus mengembangkan diri. (Nfs)
uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-De-Verlichter-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Juara-I-di-Lomba-Karya-Tulis-Ilmiah-Nasional-Bela-Negara-2024-Dok.-Istimewa.jpg 1424 1600 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-19 12:38:572024-07-19 12:38:57Tim De Verlichter Juara I di Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Bela Negara 2024

Tim Kopma UAD Raih Juara Favorit pada National Cooperative Concourse 2024

11/07/2024/in Prestasi /by Ard

Tim Mahasiswa Kopma Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada Lomba National Cooperative Concourse 2024 (Dok. Kopma UAD)

Delegasi Koperasi Mahasiswa (Kopma) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mendapatkan Juara Favorit Nasional Infografis pada National Cooperative Concourse (NCC) 2024. Lomba yang diinisiasi oleh Kopma Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) ini dilaksanakan pada 30 Juni 2024 di Ruang Seminar Gedung Pusat Layanan Akademik (PLA) Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya (FBSB) UNY.

Juara Favorit Nasional Infografis diperoleh dari tim yang beranggotakan Alysia Dwi Salsabilla, Akhmal Mulya Hermansyah, dan Ozha Razaldy. Ketiga mahasiswa delegasi berasal dari Program Studi Manajemen. Prestasi yang gemilang tentu diperoleh dari persiapan yang matang. Maka dari itu, persiapan karya dari tim Kopma UAD kurang lebih 1 minggu, dan persiapan presentasi karya kurang lebih 2 minggu.

Tiga belas universitas dari beberapa perguruan tinggi dan koperasi mahasiswa di seluruh Indonesia turut hadir untuk mengikuti perlombaan. Peserta lomba terdiri atas 100 mahasiswa dari 35 tim. Lomba dimulai dengan serangkaian penyaringan karya yang dilakukan secara daring dari semua peserta. Kemudian presentasi karya dilaksanakan secara luring yang akhirnya pada babak final diambil 4 tim, yakni 3 dari UNY dan 1 dari UAD.

Pembina Kopma UAD Bagus Gumelar, S.E., M.Sc. turut mengucapkan selamat atas pencapaian Juara Favorit Nasional di bidang Infografis. Ia berharap Kopma UAD dapat mempertahankan juara tersebut dan mencetak prestasi-prestasi gemilang di kesempatan yang akan datang.

Akhmal salah satu anggota tim memberikan kesan selama mengikuti perlomba Infografis NCC kemarin. “Saya merasa sangat bangga karena prestasi yang saya peroleh di NCC ini merupakan prestasi pertama saya setelah bergabung di Kopma UAD. Saya berharap semoga kami dan Kopma UAD dapat terus mengembangkan prestasi dan pengalaman serta sukses untuk kegiatan-kegiatan ke depannya.” (Lus)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Mahasiswa-Kopma-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-pada-Lomba-National-Cooperative-Concourse-2024-Dok.-Kopma-UAD.jpg 2180 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-07-11 11:23:542024-07-11 11:23:54Tim Kopma UAD Raih Juara Favorit pada National Cooperative Concourse 2024
Page 29 of 65«‹2728293031›»

TERKINI

  • PPKO BEM Fakultas Psikologi Beri Pelatihan di Sekolah Perempuan Poetri Mardika07/11/2025
  • Hanif Menapaki Perjalanan Panjang Penuh Doa dan Usaha07/11/2025
  • Membangun Generasi Berdaya dengan Iman dan Karya07/11/2025
  • Program Studi Akuntansi UAD Sandang Akreditasi Unggul07/11/2025
  • Tak Menyerah Meski Tanpa Orang Tua, Nona Carolina Buktikan Mimpi Bisa Dicapai07/11/2025

PRESTASI

  • KPS FH UAD Raih Juara II dalam Kompetisi Surat Gugatan Lokajaya Law Fair 202507/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Gold Medal di National Writing Competition (NWC) Universitas Andalas 202507/11/2025
  • Staf Humas UAD Raih Juara II Lomba Desain Poster Internasional SEIFA 202507/11/2025
  • Mahasiswa UAD Torehkan Prestasi Internasional di Ahmad Dahlan International Seminar #3 Competition 202507/11/2025
  • Mahasiswa Psikologi UAD Raih Juara II Nasional Lomba Fotografi AP2TPI 202506/11/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top