Mahasiswa UAD Belajar Langsung dengan Kedaulatan Rakyat
Untuk melengkapi materi perkuliahan, mahasiswa semester IV (Kelas B) Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) mengadakan kunjungan ke Redaksi Kedaulatan Rakyat (KR), Selasa (26/05/2015) sore. Rombongan diterima Wakil Pemimpin Redaksi Ahmad Luthfie.
Pada kesempatan tersebut, 20 mahasiswa UAD ikut menyaksikan proses penyiapan penerbitan koran, mulai pembuatan berita oleh para reporter, editing oleh redaktur, pembuatan grafis ilustrasi, sampai proses layout dan pembuatan plate. Selain itu, mereka juga bertanya banyak hal dengan para wartawan dan redaktur di sela kerja.
Niken, salah satu peserta kunjungan mengatakan, “Banyak hal yang kami dapatkan di sana. Terutama ilmu dalam dunia jurnalistik, mulai dari proses pencarian berita, entri data, editing, sampai pada tahap cetak.”
“Dengan melihat langsung, kami lebih banyak tahu tentang dunia jurnalistik, tidak hanya teori di kelas saja. Selain itu, lebih real tidak cuma ada di angan-angan. Biar ada pengalaman, wawasan luas, juga tidak jenuh. Dengan langsung dan keluar, saya rasa ilmunya akan lebih terserap daripada hanya pembelajaran di kelas,” tambah Niken.
Acara ini berlanjut pada (4/6/2015). Para mahasiswa menambah pengetahuan dengan berkunjung ke Percetakan KR di Kalitirto Berbah, Sleman.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!