Menjadi Tua dengan Banyak Karya
Dalam rangka Musyawarah Wilayah (Muswil) III Kalimantan, mahasiswa Bimbingan Konseling (BK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) memperoleh juara 1 lomba esai dan juara 2 lomba bimbingan kelompok tingkat nasional yang diadakan oleh Ikatan Mahasiswa Bimbingan Konseling Indonesia (Imabkin) di Samarinda, Kalimantan Timur.
Perlombaan tersebut berlangsung pada Jumat (9/3/2018) di Universitas Mulawarman dengan mengangkat tema “We are Not Complement to Education but We are Part of Education”.
Lomba esai digawangi oleh Fuad Aminur Rahman, dan lomba bimbingan kelompok digawangi oleh Fikri Arif Gumelar, Dhela Kusuma Ningtias, Defa Farizan Ghaisani, Hanifah Nisrina Faiz, Vikistha Dimas Candra Wira Pratama Putra, Ida Ittifaqur Rosidah, Hana Nurul Mufida Tuzzaroh, M. Royhan Solahudin, Rizka Septiana Suryandari, serta Prima Kholifah Akbar Afrizal. Mereka dibimbing oleh salah satu dosen BK, yakni Caraka Putra Bhakti, S.Pd., M.Pd.
Fikri menjelaskan kesannya ketika mengikuti perlombaan, “Jangan minder walaupun di swasta, karena masa depan tetap diri kita yang menentukan. Jadi, walaupun tidak di negeri, di swasta kita jangan putus berkarier.”
“Harapannya untuk teman-teman yang lain bisa lebih aktif lagi, jangan sampai menyia-nyiakan waktu. Seperti kata Ridwan Kamil, jangan menjadi tua dengan tidak berkarya tetapi menjadi tua dengan banyak karya,” tambahnya ketika ditemui di kampus 4 UAD. (wpw)