Mengenali Diri Sendiri
Memasuki hari ketiga pelaksanaan Program Pengenalan Kampus (P2K) 2018, Rabu (29/8/2018) mahasiswa baru Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melakukan kegiatan pengenalan fakultas. Acara ini diadakan di kampus I UAD.
Tak hanya pengenalan fakultas, acara ini juga diisi dengan materi The Ideal Millenial (Who am I) yang disampaikan oleh Irut. Mahasiswa baru terlihat antusias ketika diajak berinteraksi dan memberikan respons positif.
“Timbalah ilmu sebanyak-banyaknya karena itu sangat penting. Jadi sebagai seorang peternakan ide, kita harus menciptakan ide-ide baru. Setiap orang itu suka ide yang baru. Kita juga harus punya konsep diri,” pesan Irut.
Uhi menjadi salah satu mahasiswa baru yang memberikan respons positif, dengan memberikan jawaban bahwa ia seorang penjual kata. Menurutnya, seorang penjual kata itu sangat penting dan sebagai mahasiswa Psikologi kata-kata juga sangat penting.
“Acara ini menarik karena menginspirasi, memberikan pencerahan ke arah psikologi, dan acaranya tidak membosankan,” jelas Revilita, salah satu mahasiswa baru Psikologi. (dta)