• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Bahasa Indonesia Bertujuan Kompetensi

24/10/2013/0 Comments/in Terkini /by Super News

LENTERA Harian SUARA MERDEKA

 

I

Oleh: Sudaryanto, M.Pd.

Dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UAD Yogyakarta;

Tutor Bengkel Bahasa dan Sastra Indonesia 2013

 

Di lingkup kampus, Bahasa Indonesia menjadi mata kuliah yang sifatnya wajib diambil oleh seluruh mahasiswa program studi. Umumnya, dosen pengampu mata kuliah tersebut ialah para dosen di bawah naungan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, ataupun dosen kontrak/dosen luar biasa. Dari pengamatan saya, praktik perkuliahan Bahasa Indonesia di beberapa program studi agaknya masih jauh dari hasil yang optimal. Apa buktinya?

Ada dua hal yang dapat saya kemukakan di sini. Pertama, dari segi materi/bahan ajar. Materi-materi ajar yang diberikan oleh dosen pengampu mata kuliah Bahasa Indonesia, di antaranya kata baku dan tidak baku, kalimat efektif, paragraf, hingga Ejaan yang Disempurnakan (EYD). Padahal, materi-materi tersebut sudah didapatkan di bangku SMA/sederajat. Artinya, materi mata kuliah Bahasa Indonesia bersifat pengulangan, “jadul”, dan tidak ada hal baru.

Menyiasati hal di atas, saya mengusulkan agar para dosen pengampu mata kuliah Bahasa Indonesia melakukan analisis kebutuhan materi ajar terhadap mahasiswa. Hal itu dapat dilakukan di awal pertemuan kuliah dengan cara membagikan angket. Setelah angket terkumpul, dosen pun dapat “membaca” kebutuhan mahasiswa. Misalnya, mahasiswa butuh keterampilan menulis makalah, maka fokus perkuliahan Bahasa Indonesia ke arah tersebut.

Kedua, dari segi model pembelajaran. Umumnya dosen pengampu mata kuliah Bahasa Indonesia lebih menyukai model ceramah dan diskusi mahasiswa di kelas. Hal itu wajar, mengingat daya kreativitas para dosen tersebut terbilang minim dan kurang melirik sumber-sumber belajar yang tersedia, salah satunya ialah surat kabar dan karya sastra. Padahal, dengan memanfaatkan surat kabar, misalnya, mahasiswa dapat mengenali ragam dan karakteristik bahasa Indonesia.

Di samping itu, para dosen pengampu mata kuliah Bahasa Indonesia juga kurang memanfaatkan sarana kampus berupa perpustakaan dan taman kampus (jika ada). Sebagai contoh, dosen mengajak mahasiswa ke perpustakaan kampus untuk belajar menulis daftar pustaka dari beragam referensi, seperti buku, jurnal, surat kabar, majalah, skripsi, modul, hingga internet. Dengan cara begitu, saya yakin dosen dan mahasiswa tidak akan jenuh di dalam kelas saja.

Pungkasnya, apabila dosen pengampu mata kuliah Bahasa Indonesia telah melakukan analisis kebutuhan materi ajar, serta merancang perkuliahan tersebut dengan model active learning, saya yakin kompetensi berbahasa Indonesia tulis mahasiswa akan meningkat. Selain itu, seperti usulan Alwasilah (2005) agar tampak berwibawa, nama mata kuliah Bahasa Indonesia perlu diganti dengan nama Komposisi Universitas atau Kompetensi Berbahasa Indonesia Tulis.[]

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png 0 0 Super News https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Super News2013-10-24 01:17:122013-10-24 01:17:12Bahasa Indonesia Bertujuan Kompetensi
0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply Cancel reply

You must be logged in to post a comment.

TERKINI

  • UAD Gelar Wisuda Periode III Tahun Akademik 2024/202510/05/2025
  • PBI UAD Gelar Syawalan dan Lantik Pengurus KAMADA Periode 2025–202809/05/2025
  • Mahasiswa UAD Latih Kemampuan Jurnalistik Lewat Magang di Lembaga Muhammadiyah09/05/2025
  • PBSI FKIP UAD Gelar Sapa Prodi, Mahasiswa Dapat Ruang Suara dan Solusi09/05/2025
  • IMM FKM UAD Jalin Sinergi Inovatif dengan IMM Psikologi UMP09/05/2025

PRESTASI

  • UKM Voli UAD Raih 2 Trofi pada Ajang Febipharm Championship 202508/05/2025
  • Mahasiswi Magister Kesehatan Masyarakat UAD Berprestasi di Nusantara Writing Festival 305/05/2025
  • Mahasiswa FEB UAD Raih Juara I Lomba Futsal dalam Semarak Milad IMM DIY03/05/2025
  • Pramudya Wijaya, Sabet Juara II Menyanyi Kategori Solo Pop Putra dan Solo Keroncong Putra02/05/2025
  • IMM Djazman Al-Kindi Sabet Juara I & II dalam Semarak Milad IMM se-DIY02/05/2025

FEATURE

  • Masyarakat yang Tangguh dalam Menghadapi Bencana09/05/2025
  • ABCDE-in Hidupmu: Strategi Membangun Karier dan Finansial Sejak Dini08/05/2025
  • Membentuk Mentalitas Juara Seorang Atlet08/05/2025
  • Bencana Urusan Bersama, Bukan Tanggung Jawab Tunggal07/05/2025
  • Pendidikan sebagai Jalan Jihad Melawan Kemiskinan07/05/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top