• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Implementasi Nilai Keislaman dan Menguatkan Ukhuwah Mahasiswa PPKn

28/05/2019/in Event /by NewsUAD

Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (HMPS PPKn) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan kajian Ramadan dan buka bersama pada 19 Mei 2019. Hadir sebagai pemateri adalah Fahmi Firmansyah, S.Sy., S.Th.I., S.Pd., M.A. Kajian kali ini mengusung tema “Implementasi Nilai-Nilai Keislaman dalam Menguatkan Ukhuwah Islamiyah”, yang dihadiri civitas akademika PPKn.

Tema dipilih karena sejalan dengan visi misi Program Studi PPKn, yaitu berlandaskan asas-asas Pancasila dan asas Islami. Kedua asas tersebut merupakan unsur penting dalam melaksanakan kegiatan dan mempererat tali silaturahmi antarmahasiswa dan dosen.

Fahmi dalam taushiyahnya mengajak hadirin untuk meningkatkan kesadaran dalam beribadah. Umat muslim yang berlandaskan nilai-nilai keislaman dalam beragama, dan Pancasila dalam bernegara, seharusnya tidak lalai dalam membaca Alquran selama bulan Ramadan. Selain itu juga tidak meninggalkan salat dan berjamaah di masjid.

“Tanggapan dari mahasiswa dan dosen sangat baik, dilihat dari peserta yang hadir hampir seluruh angkatan sivitas akademika PPKn. Harapannya, kegiatan ini bisa berlangsung setiap tahun dan mengadakan kajian tidak hanya di bulan Ramadan saja, tetapi juga di hari-hari lain,” ujar Ridwan, ketua panitia kegiatan. (JM)

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Implementasi-Nilai-Keislaman-dan-Menguatkan-Ukhuwah-Mahasiswa-PPKn-2.jpg 576 1024 NewsUAD https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png NewsUAD2019-05-28 10:12:392019-06-01 20:22:39Implementasi Nilai Keislaman dan Menguatkan Ukhuwah Mahasiswa PPKn

TERKINI

  • UAD Gelar FiTalks 2025: Kupas Tuntas Peluang dan Ancaman Era Kecerdasan Buatan (AI)12/07/2025
  • UAD Selenggarakan Pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial (AI) untuk Guru SD dan SMP DIY12/07/2025
  • BIMAWA UAD Gelar Penerjunan dan Pembekalan Tim PPKO dan PKM11/07/2025
  • Prodi Ilmu Komunikasi 2022 Gelar Talkshow “Internship Insight”, Bahas Dunia Magang dan Karier PR11/07/2025
  • IMM PBII UAD Terima Kunjungan Studi Banding dari IMM FPB UMY11/07/2025

PRESTASI

  • UKM Karate UAD Borong Medali di Ajang Nasional12/07/2025
  • Langkah Berani Arya Eka Putra: Dari Keraguan Menjadi Juara I Pilmapres LLDikti V10/07/2025
  • Irgiawan, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II Nasional di Ajang SILAT APIK-PTMA 202510/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Juara I Lomba Poster Contest 2025 Tingkat Nasional05/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top