Menumbuhkembangkan Rasa Cinta terhadap Seni dan Budaya Indonesia
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) adakan kegiatan seminar kebudayaan nasional pada Sabtu (5/5/2018) pukul 07.00-14.00 WIB di aula kampus 4 UAD Jl. Ringroad Selatan, Tamanan, Banguntapan, Bantul.
Kegiatan yang mengangkat tema “Melestarikan Ragam Budaya Indonesia melalui Generasi Penentu Bangsa di Era Milenial” ini menghadirkan Dr. Kasiyarno, M.Hum. (Rektor Universitas Ahmad Dahlan) dan Singgih Raharjo, S.H.,M.Ed. (Wakil Kepala Dinas Kebudayaan DIY).
Alma Tiara Damayanti selaku ketua panitia mengatakan, “Tujuan kegiatan ini ialah untuk menumbuhkembangkan rasa cinta mahasiswa, agar mereka tidak lupa dengan seni dan budaya bangsa Indonesia yang sudah ada dari zaman dulu dijaga oleh nenek moyang.”
“Harapannya, generasi milenial seperti sekarang ini tidak melupakan tradisi di Indonesia walaupun telah dimanjakan oleh kecanggihan teknologi,” tambahnya. (wpw)