• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Psikologi UAD Fasilitasi Outbond National Leadership Conference PTM

09/03/2020/in Terkini /by NewsUAD

Sebanyak 42 peserta yang terdiri atas rektor dan wakil rektor dari 30 Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) di Indonesia mengikuti kegiatan National Leadership Conference yang dilaksanakan selama kurang lebih satu minggu. Kegiatan ini diinisiasi oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah bekerja sama dengan Tim Clinic for Community Empowerment (CCE). Universitas Ahmad Dahlan (UAD) turut meramaikan sebagai tim penyedia mini outbond.

Para peserta saat menyelesaikan salah satu permainan outbond

Mini outbond diadakan dalam dua hari, yaitu 27 dan 29 Februari 2020, yang bertempat di Jayakarta Hotel dengan memanfaatkan fasilitas lapangan bola serta kolam renang. Materi yang disampaikan bertujuan untuk membangun kebersamaan dan social support bagi pemimpin PTM. Tidak hanya itu, pengukuhan kemampuan leadership serta meningkatkan critical thinking bagi peserta juga menjadi tujuan utama kegiatan ini.

Mini outbond yang dipandu oleh Muhammad Hidayat, S.Psi., M.Psi., Psikolog. sebagai fasilitator, menyajikan permainan berupa warming up dan traffic jam pada hari pertama. Pada sesi ini, peserta dibagi menjadi empat kelompok. Setelah diberikan instruksi oleh fasilitator, masing-masing peserta dalam kelompok ikut andil dalam merumuskan cara agar dapat melewati kotak tanpa melompatinya.

Pada hari kedua, peserta terlihat sangat antusias saat mengikuti game circle crop. Mereka diminta untuk mengisi pipa dengan air yang diletakkan dalam sebuah mangkok kecil yang sudah diikat dengan tiga tali, sehingga bola di dalam air keluar. Peserta saling berkontribusi memberikan solusinya hingga tanpa disadari telah melampaui waktu yang sudah dijadwalkan. Untuk menutup sesi permainan terakhir, salah satu peserta membacakan kertas yang terdapat dalam bola pipa yang bertuliskan, “Kami Siap Menjadi Pemimpin yang Amanah, Inspiratif, Penuh Kreativitas dan Siap Berkolaborasi untuk Kejayaan Persyarikatan Islam dan Membangun Indonesia Berkemajuan.”

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/outbond-para-rektor-di-UAD.jpg 992 1701 NewsUAD https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png NewsUAD2020-03-09 10:47:052020-03-09 10:47:05Psikologi UAD Fasilitasi Outbond National Leadership Conference PTM

TERKINI

  • Upaya Penegakan Hukum dalam Fenomena Kesenjangan Antara das Sollen dan das Sein Melalui Advokasi03/07/2025
  • Kompetisi ONMIPA-PT 2025: Dorong Mahasiswa Tangguh Lewat Kompetisi Akademik03/07/2025
  • Mahasiswa Magister Kesehatan Masyarakat UAD Sosialisasikan Bahaya Rokok Elektrik03/07/2025
  • Skrining Kesehatan Mental dan Edukasi Pencegahan Penyalahgunaan NAPZA oleh FKM UAD03/07/2025
  • Mahasiswa UAD Adakan Program Dahlan Muda Menginspirasi di SD Tamanan03/07/2025

PRESTASI

  • Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II dalam BE-FEST 202503/07/2025
  • Mahasiswa Perbankan Syariah UAD Raih Juara I di Kejurnas Bhayu Manunggal Championship 202502/07/2025
  • Mahasiswa FK UAD Raih Juara I Lomba Menyanyi Nasional01/07/2025
  • Tapak Suci UAD Raih Juara Umum II di Kejuaraan Nasional Bhayu Manunggal Championship 202530/06/2025
  • Mahasiswa UAD Torehkan Prestasi di Kejuaraan Nasional UPI Karate Cup V 202526/06/2025

FEATURE

  • Memperteguh Jati Diri Mahasiswa03/07/2025
  • Strategi Advokasi dalam Melahirkan Solusi atas Permasalahan Hukum di Masyarakat03/07/2025
  • Fenomena Anomali Brain Rot: Bijak Konsumsi Konten Digital03/07/2025
  • Pentingnya Persatuan Umat dengan Kalender Hijriah Global Tunggal02/07/2025
  • Ijazah Saja Tak Cukup, Begini Strategi Lulusan Baru Hadapi Dunia Kerja01/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top