Rovinka Salma: Berawal dari Hobi Menjadi Prestasi
Rovinka Salma Moenikha, mahasiswi baru (maba) Program Studi (Prodi) Sastra Indonesia (Sasindo) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menunjukkan bakat dan minatnya di dunia sastra sejak bangku Aliyah. Rovinka, begitu ia akrab disapa, sudah mengantongi berbagai prestasi di bidang sastra baik tingkat provinsi hingga nasional.
Prestasi semasa Aliyah membawanya pada pilihan kuliah di Sasindo UAD. Berbagai prestasi mulai dari juara 1 Teater dalam Festival Sastra DIY, pembaca puisi terbaik di Jambore Sastra Nasional, juara 1 Cipta dan Baca Puisi Islami DIY, juara 1 Musabaqah Syarhil Qur’an, hingga puisi ciptaannya kerap dimuat majalah Bakti Kementerian Agama (Kemenag), menjadi deretan prestasi yang pernah dicapai.
Dengan bekal berbagai prestasi itu, meyakinkan Rovinka untuk menggeluti lebih dalam dunia sastra di Prodi Sasindo UAD. “Saya berasal dari jurusan agama semasa Aliyah, tetapi sangat antusias menggeluti berbagai lomba di bidang sastra dan kerap juara,” terangnya saat ditanya alasannya memilih Prodi Sasindo UAD.
Ia menambahkan, UAD menjadi satu-satunya kampus islami yang mempunyai Prodi Sasindo di Yogyakarta. Selain itu, akreditasi yang telah didapatkan ialah A, serta memiliki orientasi praktik jurnalistik di dunia kerja. UAD selama ini memang dikenal sebagai kampus yang mewadahi minat bakat mahasiswa dalam mengembangkan prestasi sebagai tradisi.
Prodi Sasindo dipilih agar Rovinda tidak hanya menjadikan sastra sebagai hobi saja, tetapi mengembangkan bakatnya dengan mendalami dunia sastra dalam bidang akademik. “Ke depannya semoga saya dapat mengembangkan minat dan bakat dengan mengikuti UKM dan ormawa, serta dapat melanjutkan prestasi sebagai tradisi baik di bidang akademik maupun nonakademik.” (Chk)