Peluncuran Antologi Puisi dan Peresmian MISBAH PBSI UAD
“Membuat puisi adalah pilihan seperti memilih kata atau diksi yang ingin digunakan. Dengan menulis secara jujur, maka akan ada roh bagi puisi itu sendiri karena ditulis dengan jujur. Apa yang ada dalam pikiran adalah kemurnian yang akan diseleksi dengan logika. Setelah itu jadilah sebuah karya”
Sedikit ungkapan yang disampaikan oleh Pak Wahit Eko Purwanto saat memberikan penjelasan dalam Peluncuran Antologi puisi mahasiswa “Perempuan Lelakiku” dan peresmian MISBAH sebagai Kelompok Studi Sastra PBSI (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia) di Hall Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Rabu (27/06/2011) tadi.
Hadir dalam acara tersebut Drs. Triwati Rahayu, M.Hum., selaku Kaprodi PBSI dan beberapa dosen lainnya. “Selain ada kelompok studi sastra nanti juga akan ada kelompak studi kebahasaan dan pengajaran. Hal ini diupayakan dapat dipergunakan oleh mahasiswa dan dosen untuk menyalurkan bakat dan mengkomunikasikan pelajaran untuk selalu berkembang”, ungkap Triwati saat mebuka acara tersebut.
Ichsan Yunianto Nuansa Putra selaku ketua panitia mengungkapkan bahwa acara seperti ini akan diadakan secara rutin. Saya harap kegiatan ini dapat memberikan motivasi bagi teman-teman khusus mahasiwa PBSI. Di akhir acara dimeriahkan dengan pembacaan puisi dan musikalisasi puisi dengan judul “Lentera” dan “Doa Sederhana” yang dibawakan oleh Okti dan Seffy. (Sbwh)
“Membuat puisi adalah pilihan seperti memilih kata atau diksi yang ingin digunakan. Dengan menulis secara jujur, maka akan ada roh bagi puisi itu sendiri karena ditulis dengan jujur. Apa yang ada dalam pikiran adalah kemurnian yang akan diseleksi dengan logika. Setelah itu jadilah sebuah karya”
Sedikit ungkapan yang disampaikan oleh Pak Wahit Eko Purwanto saat memberikan penjelasan dalam Peluncuran Antologi puisi mahasiswa “Perempuan Lelakiku” dan peresmian MISBAH sebagai Kelompok Studi Sastra PBSI (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia) di Hall Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Rabu (27/06/2011) tadi.
Hadir dalam acara tersebut Drs. Triwati Rahayu, M.Hum., selaku Kaprodi PBSI dan beberapa dosen lainnya. “Selain ada kelompok studi sastra nanti juga akan ada kelompak studi kebahasaan dan pengajaran. Hal ini diupayakan dapat dipergunakan oleh mahasiswa dan dosen untuk menyalurkan bakat dan mengkomunikasikan pelajaran untuk selalu berkembang”, ungkap Triwati saat mebuka acara tersebut.
Ichsan Yunianto Nuansa Putra selaku ketua panitia mengungkapkan bahwa acara seperti ini akan diadakan secara rutin. Saya harap kegiatan ini dapat memberikan motivasi bagi teman-teman khusus mahasiwa PBSI. Di akhir acara dimeriahkan dengan pembacaan puisi dan musikalisasi puisi dengan judul “Lentera” dan “Doa Sederhana” yang dibawakan oleh Okti dan Seffy. (Sbwh)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!