• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

1.000 Tanda Tangan untuk Konservasi Gajah, Komodo, dan Orang Utan

31/08/2019/in Terkini /by NewsUAD

Himpunan Mahasiswa Program Studi Biologi (HMPS Biologi) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan kegiatan 1.000 Tanda Tangan sebagai partisipasi konservasi gajah, komodo, dan orang utan. Kegiatan dilaksanakan Kamis, 22 Agustus 2019, bertempat di kampus 4 UAD dan kawasan 0 km Yogyakarta.

“Kegiatan ini mendukung gerakan konservasi karena banyak gajah diburu untuk atraksi, komodo hilang habitat aslinya karena pembangunan pariwisata dalam kawasan taman nasional Komodo, dan banyak orang utan diburu serta dilecehkan. Sebagai mahasiswa, kami ingin menegakkan kawasan konservasi dan melindungi satwa langka. Aksi 1.000 tanda tangan merupakan bukti bahwa masyarakat dari berbagai kalangan mendukung aksi dan satu suara melindungi satwa tersebut,” ujar Alfin selaku Ketua HMPS Biologi.

Selain mahasiswa HMPS Biologi sebagai penyelenggara, 1.000 responden tanda tangan juga berasal dari dosen, pengusaha, pedagang, petani, ahli konservasi, budayawan, fotografer, pelukis, siswa, dan guru. Selama diskusi dan tanda tangan, bergabung pula wisatawan dari Kanada, Amerika, Inggris, Jerman, Jepang, Tiongkok, Paris, dan Argentina.

“Mahasiswa sangat antusias dan semangat mengikuti rangkaian acara, ada sekitar 400-an pendapat yang masuk ke kotak yang disediakan panitia. Nada pendapat hampir seirama yaitu, jangan jadikan satwa sebagai budak untuk menghasilkan materi dan jangan jadikan satwa sebagai komoditas tontonan,” lanjutnya.

Masyarakat umum, dosen, serta wisatawan mancanegara mendukung dan mengapresiasi kegiatan positif ini. Alfin menuturkan harapan dari diadakan acara ini yaitu, agar kementerian, lembaga konservasi dan balai lingkungan hidup bisa lebih sigap dan lebih siap untuk mengontrol dan melindungi satwa yang berada di ambang kepunahan. (JM)

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/1.000-Tanda-Tangan-untuk-Konservasi-Gajah-Komodo-dan-Orang-Utan.jpg 864 1152 NewsUAD https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png NewsUAD2019-08-31 08:52:062019-08-31 08:52:061.000 Tanda Tangan untuk Konservasi Gajah, Komodo, dan Orang Utan

TERKINI

  • UAD Raih Peringkat 2 PTS Nasional dan Peringkat 6 Nasional versi THE WUR 2026 Bidang Research Quality24/10/2025
  • PERSADA Terima Kunjungan Studi Banding dari Universitas Pamulang23/10/2025
  • IMM PBII UAD Gelar Workshop Gerabah22/10/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Adakan Kegiatan GESIT: Generasi Sehat Tanpa Anemia21/10/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Gandeng Puskesmas Umbulharjo I Adakan Edukasi20/10/2025

PRESTASI

  • UKM Karate UAD Borong Medali dalam Kejuaraan Internasional21/10/2025
  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025

FEATURE

  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025
  • Mahkamah Konstitusi sebagai Pelaku Kekuasaan Kehakiman dalam Melindungi Hak Asasi Manusia08/09/2025
  • Konseling Harapan bagi Keluarga dan Remaja05/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top