Komputer Vision Tingkatkan Produktivitas Pertanian
Indonesia sebagai negara agraris memiliki lahan pertanian dan perkebunan yang potensial. Perkembangan teknologi dapat memberikan manfaat bagi kemajuan pertanian dan perkebunan itu. Salah satunya melalui komputer vision, yakni sebuah aplikasi sekaligus fitur yang dapat membantu petani dalam memaksimalkan produktivitas panen.
Murianto, S.Si., M.Kom. selaku dosen Program Studi (Prodi) Teknik Informatika Universitas Ahmad Dahlan (UAD) adalah penggagas komputer vision pada pertanian dan perkebunan. Ia menuturkan, program ini dapat membantu petani dalam menentukan masa panen.
“Cara kerja dari fitur ini hanya memerlukan komputer yang terinstal dengan sistem dan terhubung kamera drone yang dapat memotret hasil pertanian secara langsung,” ucapnya saat menjadi narasumber di Langkah Pakar (24-10-2020).
Proses pengambilan data dapat menggunakan kamera drone yang telah di-setting sedemikian rupa dengan teknik filter warna dan tekstur sehingga dapat diolah dan dianalisis secara langsung oleh komputer. “Keunggulan dari komputer vision ini bisa mengakurasi waktu panen dengan 90% data akurat. Petani dapat menghemat waktu dan tenaga dalam mengatur masa panen.”
Komputer vision tidak membutuhkan banyak dana, dapat menghemat tenaga, dan tidak perlu menyortir. Petani dapat terbantu dalam mengelola hasil panen dan memaksimalkan modal. “Semoga dengan adanya hasil riset komputer vision ini dapat meningkatkan produktivitas hasil pertanian serta dapat bermanfaat bagi petani,” tutupnya di akhir sesi Langkah Pakar. (Chk)