• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Magnet untuk Menjadi Pengemudi Online

19/07/2019/in Rilis, Terkini /by NewsUAD

Magnet untuk Menjadi Pengemudi Online

Ervilia Agustine Wiharsianti; Kahfi Fikrianoor; Listia Nur Aini; Amir Hidayatulloh

Universitas Ahmad Dahlan

 

Peluang Bisnis di Era Digital

Era digital membawa tantangan tersendiri bagi dunia bisnis. Tantangan tersebut dimulai dari munculnya pesaing-pesaing baru, inovasi produk, mobilisasi yang serbacepat, hingga perubahan model bisnis. Selain itu, perkembangan teknologi juga membawa perubahan kehidupan menjadi serbainstan yang berdampak pada keinginan masyarakat untuk bermobilisasi secara cepat dan efisien. Hal inilah salah satu alasan perusahaan atau pebisnis untuk mengembangkan teknologi pada usahanya. Salah satunya adalah perusahaan GO-JEK.

Aplikasi GO-JEK dianggap sebagai jawaban dari permasalahan padatnya jalanan. Awal muncul aplikasi ini, banyak pihak yang mempertentangkan, khususnya ojek konvensional. Namun, seiring berjalannya waktu aplikasi GO-JEK menjadi “buah hati”. Banyak pengemudi ojek konvensional berpindah ke GO-JEK. Sehingga, ojek online membuka peluang kerja bagi masyarakat yang memiliki kendaraan, surat izin mengemudi, dan smartphone.

GO-JEK menjadi sebuah alternatif bagi orang yang ingin bepergian namun malas menggunakan kendaraan pribadi. Tentu saja, GO-JEK menguntungkan banyak pihak. Salah satunya sebagai ladang pekerjaan baru yang menjanjikan.

 

Faktor yang Mendorong Menjadi Pengemudi Online

Ternyata, alasan individu untuk menjadi pengemudi online bukan hanya desakan ekonomi saja. Hal ini dibuktikan dengan latar belakang pengemudi online yang tidak hanya berasal dari pengangguran, tetapi juga mahasiswa bahkan individu yang sudah mapan dari sisi ekonomi. Individu menjadi pengemudi online ditentukan oleh kontrol perilaku persepsian, lingkungan sekitar (norma subjektif), serta sikap terhadap perilaku. Sedangkan, faktor yang paling dominan yang mendorong individu untuk menjadi pengemudi online adalah kontrol perilaku persepsian dan lingkungan sosial (norma subjektif).

Dari hasil wawancara, ternyata empat dari sepuluh responden menyatakan bahwa mereka menjadi pengemudi online karena pendapatan yang tinggi, kepuasan ketika berkumpul dengan teman sebaya, serta waktu yang fleksibel. Empat responden juga menyatakan bahwa mereka menjadi pengemudi online karena dorongan teman dan keluarga. Sementara dua responden menyatakan bahwa alasan mereka menjadi pengemudi online karena inisiatif sendiri dan memang tidak ada pekerjaan lain.

 

Pendapatan per Bulan Pengemudi Online

Salah satu faktor yang mendorong individu untuk menjadi pengemudi online adalah pendapatan yang tinggi. Dari sepuluh responden diperoleh hasil bahwa mengenai pendapatan per bulan sebagai berikut.

Tabel 1.

Pendapatan per Bulan

 

Responden Penghasilan per Bulan (Rp)
1 2.000.000
2 6.250.000
3 4.000.000
4 5.200.000
5 2.700.000
6 5.000.000
7 5.000.000
8 3.600.000
9 6.000.000
10 3.600.000

Sumber: data wawancara (2019)

Data yang disajikan pada tabel 1 menunjukkan bahwa penghasilan per bulan menjadi pengemudi online antara Rp2.000.000,00 sampai dengan Rp5.200.000,00, atau dengan kata lain penghasilan rata-rata per bulan adalah Rp4.335.000,00. Dari penghasilan rata-rata per bulan yang mencapai Rp4.355.000,00, sudah tidak diragukan lagi menjadi salah satu magnet individu untuk menjadi pengemudi online.

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Magnet-untuk-Menjadi-Pengemudi-Online.jpg 774 1032 NewsUAD https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png NewsUAD2019-07-19 11:42:292019-07-19 11:42:43Magnet untuk Menjadi Pengemudi Online

TERKINI

  • Isu Lingkungan, Keadilan Gender, dan Peran Mahasiswa dalam Advokasi Ekologis05/07/2025
  • Mahasiswa KKN UAD Ajak Warga Kasihan Bantul Tingkatkan Kesadaran Pemilahan Sampah05/07/2025
  • BEM FH UAD Adakan Pelatihan Public Speaking05/07/2025
  • Gagas UMKM Mandiri, KKN UAD Gelar Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring05/07/2025
  • UAD Selenggarakan Workshop Literasi Budaya Batik Indonesia melalui Teknologi AI di Korea Selatan05/07/2025

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Juara I Lomba Poster Contest 2025 Tingkat Nasional05/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II dan The Golden Quill di National Creathink Festival 202505/07/2025
  • I-WASLABOT: Inovasi Mahasiswa UAD Raih Juara di PIKIR 202504/07/2025
  • Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II dalam BE-FEST 202503/07/2025

FEATURE

  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025
  • Belajar ONMIPA dari Ahlinya04/07/2025
  • Kunci Mendapatkan Kebahagiaan Hidup04/07/2025
  • Memperteguh Jati Diri Mahasiswa03/07/2025
  • Strategi Advokasi dalam Melahirkan Solusi atas Permasalahan Hukum di Masyarakat03/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top