• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Posts

Mahasiswa KKN UAD Beri Edukasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga

14/09/2022/in Terkini /by Ard

Mahasiswa KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Beri Edukasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga (Foto: Istimewa)

Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler 96 Unit VI.B.1 menggelar sosialisasi tentang pengelolaan sampah rumah tangga untuk pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di Padukuhan Ngentak, Murtigading, Sanden, Bantul. Bertempat di kediaman Nur Irfan selaku Kepala Dukuh, acara pada Minggu (28-08-2022) itu dihadiri oleh ibu-ibu di padukuhan setempat yang antusias mengikuti kegiatan.

Warga diberi penjelasan oleh Tim Unit VI.B.1 tentang bahaya dari buruknya pengelolaan sampah yakni menjadi sarang atau tempat berkembang biak vektor penyakit yang akan berdampak pada kesehatan. DBD merupakan salah satu penyakit yang paling cepat timbul sebagai efek dari masalah sampah tersebut.

Dalam kesempatan ini, warga diajak untuk mengatasi problematika sampah melalui ember tumpuk sebagai media pengelolaan sampah organik. Ia merupakan komposter sederhana yang dibuat dengan menyatukan dua ember yang disusun bertingkat.

“Nantinya, ember tumpuk akan membantu mengolah sampah organik menjadi pupuk organik yang ramah lingkungan dengan bantuan larva Hi (Hermatica illucens),” papar Ega Septia selaku Ketua Unit.

Sebagai bagian dari upaya menyukseskan program Bantul Bersih Sampah 2025 (Bantul Bersama), masalah sampah menjadi fokus utama Tim Unit VI.B.1 dalam melaksanakan kegiatannya. Selain ember tumpuk, program Shodaqoh Sampah juga menjadi alternatif lain yang bisa dilakukan untuk mengelola sampah rumah tangga. Warga diberi kantong pilah untuk memisahkan jenis-jenis sampah agar kemudian dijual ke Badan Usaha Milik Kalurahan (BUMKal). Hasil penjualan selanjutnya dimasukkan untuk kas RT atau PKK di setiap padukuhan.

Dengan adanya program-program inovatif ini, warga mengaku senang karena mendapatkan pengetahuan baru seperti dampak dari pengelolaan sampah rumah tangga yang buruk. Mereka berharap kegiatan Shodaqoh Sampah dapat terus berjalan meski program KKN UAD di Murtigading telah berakhir. (tsa/okt)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-KKN-UAD-Beri-Edukasi-Pengelolaan-Sampah-Rumah-Tangga-Foto-Istimewa.jpg 768 1024 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-14 09:01:422022-09-14 09:01:42Mahasiswa KKN UAD Beri Edukasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga

Opening Ceremony Program Pengenalan Kampus UAD

14/09/2022/1 Comment/in Terkini /by Ard

Penyematan almamater mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada Program Pengenalan Kampus (P2K) tahun 2022 (Foto: Humas UAD)

Opening Ceremony Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) tahun 2022 diselenggarakan pada Selasa (13-09-2022) di GOR Among Rogo.

Kegiatan ini dibuka oleh Dr. Muchlas, M.T. yang juga merupakan Rektor UAD. Dalam sambutan sekaligus membuka acara, ia mengatakan, “Sesuai dengan visinya, kami berharap UAD menjadi perguruan tinggi yang unggul dan inovatif. Maka, mahasiswa baru harus menempatkan diri menjadi insan-insan yang hebat berbasis dengan keilmuan yang dipelajari di fakultas masing-masing.”

Menurutnya, insan-insan Dahlan Muda harus inovatif, unggul, dan profesional. “Kemudian lupa di visi UAD terdapat kata-kata berlandaskan nilai-nilai keislaman. Artinya, mahasiswa harus menempatkan diri agar menjadi lulusan yang memiliki akhlakul karimah berdasarkan nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan. Terakhir yaitu mengabdi kepada kepentingan bangsa dan umat manusia.”

Ia melanjutkan, tugas mahasiswa tidak hanya belajar tetapi juga mengembangkan potensi diri dan kemampuan diri agar bisa berkolaborasi dengan orang lain, dapat berkomunikasi baik dengan orang lain, serta dapat menciptakan diri yang kreatif.

Muchlas berharap agar mahasiswa baru bisa menjadi Dahlan Muda yang dapat membawa misi persyarikatan Muhammadiyah dan menyejahterakan bangsa.

Pembukaan P2K UAD 2022 ditandai pemencetan tombol launching serta penyematan almamater mahasiswa baru UAD. (Yos)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Penyematan-almamater-mahasiswa-baru-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-pada-Program-Pengenalan-Kampus-P2K-2022-Foto-Humas-UAD.jpg 1666 2500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-14 08:43:152022-09-14 08:48:27Opening Ceremony Program Pengenalan Kampus UAD

Filosofi Logo P2K Fakultas Psikologi UAD

14/09/2022/in Terkini /by Ard

Logo Program Pengenalan Kampus (P2K) Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) 2022 (Gambar: Istimewa)

Program Pengenalan Kampus (P2K) adalah sebuah ajang yang diselenggarakan oleh Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dalam rangka menyambut mahasiswa baru. Melalui kegiatan ini, Dahlan Muda nantinya akan diberi pengenalan seputar dunia perkuliahan. Fakultas Psikologi sebagai salah satu fakultas di UAD juga turut berpartisipasi dalam gelaran tersebut.

 

Untuk merepresentasikan visi dan misinya dalam P2K 2022 ini, Fakultas Psikologi memiliki logo yang di dalamnya terkandung makna filosofis. Pertama, trisula, banyak dari kita yang tentu sudah familiar dengan simbol ini. Trisula merupakan ikon dari psikologi. Lalu ada ikan pari manta, spesies yang dikenal sangat bersahabat dengan para penyelam. Senada dengan hal itu, P2K diharapkan dapat membuat Dahlan Muda menjadi individu yang dekat dengan lingkungan yang positif dan produktif.

Selanjutnya, pemilihan font Made Sunflower, sebuah font yang menggunakan jenis huruf serif modern dengan elemen gaya yang lama. Melalui representasi tersebut, P2K Fakultas Psikologi tahun 2022 membuahkan inovasi-inovasi baru dengan tetap menjunjung pada kearifan P2K tahun-tahun sebelumnya. Kemudian, garis luar putih, menggambarkan kekuatan, keanggunan, kemegahan, serta semangat kuat yang dicerminkan oleh P2K Fakultas Psikologi.

Untuk filosofi warna, oranye melambangkan warna identitas UAD, merah muda memberikan kesan kebahagiaan dan kreativitas yang coba disampaikan dalam P2K. Ungu merepresentasikan kekuatan yang diberikan P2K agar mahasiswa baru bisa beradaptasi dengan lingkungan perkuliahan, dan biru merupakan simbolisasi atas energi baru para Dahlan Muda dalam memulai jalan untuk berproses. (tsa)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Logo-Program-Pengenalan-Kampus-P2K-Fakultas-Psikologi-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-2022-Gambar-Istimewa.png 396 517 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-14 08:12:242022-09-14 08:12:24Filosofi Logo P2K Fakultas Psikologi UAD

Arah Pengembangan Mahasiswa UAD

13/09/2022/in Terkini /by Ard

Orientasi Kemahasiswaan dan Alumni Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Farida)

“UAD Jaya, Mahasiswa Tangguh!” dipilih sebagai tagline dalam Orientasi Kemahasiswaan dan Alumni Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Bersamaan dengan hal tersebut, Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) berharap mahasiswa UAD mempunyai karakter yang berbeda dari mahasiswa yang lain yaitu Tangguh: takwa, amanat, nalar, gesit, gembira, unggul, dan humais.

Dalam acara yang diselenggarakan Senin, 12 September 2022, Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A. yang merupakan Kepala Bimawa UAD didapuk sebagai pembicara untuk mengupas tentang arah pengembangan mahasiswa UAD.

“Jangan tanya apa yang UAD berikan untuk mahasiswa, tetapi apa yang mahasiswa berikan untuk UAD. Eksplorasi diri dan kenali minat bakat masing-masing, apa yang bisa dikembangkan dan apa yang bisa ditorehkan untuk UAD,” jelas Choirul.

Setelah P2K selesai dan mahasiswa baru dinyatakan resmi menjadi mahasiswa UAD, maka mereka harus mempunyai arah pengembangannya. Misalnya seperti tahun pertama pada tahap adaptasi kehidupan kampus, personal management, soft skill tahap satu, eksplorasi diri, dan baitul arqam mahasiswa. Tahun kedua, meliputi arah belajar dalam kegiatan akademik maupun nonakademik, belajar organisasi, dan pengembangan bakat minat. Tahun ketiga, dipusatkan pada arah manajemen karier, memantapkan kompetensi diri, dan soft skill tahap dua. Pada tahun keempat mulai memperhatikan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) terpenuhi dan keputusan karier.

Lebih lanjut, Choirul menyampaikan karakter mahasiswa UAD untuk mimpi masa depan yaitu kompeten dalam memasuki dunia industri masa kini, juga memiliki daya saing nasional dan internasional. Selain itu, mahasiswa mampu mengambil peran dalam kepemimpinan dunia industri dan pasar global, serta memiliki integritas dan intelektual berdasarkan nilai-nilai keislaman yang kuat.

“Ke depannya landasan pembinaan kemahasiswaan terdiri atas olahraga, olah pikir, olah rasa, dan olah hati. Olah pikir meliputi cerdas, kritis, kreatif, inovatif, ingin tahu, terbuka, produktif, dan reflektif. Olah hati meliputi bertakwa, jujur, adil, empatik, patriotik, rela berkorban, sabar, dan tawakal. Olah rasa meliputi empatik, ramah, tenang, tabah, peduli, dinamis, kerja keras, dan beretos kerja tinggi. Kemudian olahraga meliputi bersih, disiplin, sportif, gigih, tangguh, bersahabat, andal, kooperatif, determinatif, ceria, dan kompetitif. Landasan tersebut harus direfleksikan mulai dari sekarang,” papar Chairul.

Terakhir ia berharap, mahasiswa UAD harus mempunyai karakter landasan pembinaan kemahasiswaan. Indonesia merupakan negara gemah ripah loh jinawi yang ke depannya harus mempunyai pemimpin berkarakter kuat dan tangguh. (frd)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Orientasi-Kemahasiswaan-dan-Alumni-Program-Pengenalan-Kampus-P2K-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD.-foto-Farida-3.jpg 768 1366 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-13 15:30:232022-09-13 15:30:23Arah Pengembangan Mahasiswa UAD

Kuliah Umum Pra-Masta untuk Mahasiswa Baru UAD

13/09/2022/in Terkini /by Ard

Drs. Anhar Ansyary, M.SI,Ph.D., dalam acara Kuliah Umum Pra Masta Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Farida)

Lembaga Pengembangan Studi Islam (LPSI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan kuliah umum Pra-Masa Taaruf (Masta) Program Pengenalan Kampus (P2K) UAD dengan tajuk “Membangun Religiusitas dan Intelektualitas, Mewujudkan Peradaban Islam”. Acara digelar secara luring bertempat di Amphitarium Kampus IV UAD dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube UAD pada Senin, 12 September 2022. Hadir sebagai narasumber Drs. H. Anhar Ansyary, M.Si., Ph.D., yang merupakan Kepala LPSI UAD.

Anhar menyampaikan, ketika melihat agama itu jangan sekadar suatu kewajiban. Agama merupakan suatu kebutuhan hidup. Kehadiran umat manusia di muka bumi disertai perangkat keyakinan oleh Allah Swt. bahkan sejak manusia dalam kandungan disertai dengan seperangkat kekuatan iman dan akal. Setiap jiwa manusia sejatinya membutuhkan bimbingan Islam.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa beragama Islam maka berkaitan dengan Al-Qur’an. Untuk mengetahui taraf kemampuan dalam membaca Al-Qur’an, mahasiswa diberikan mata kuliah Tahsinul Qur’an, selain itu mahasiswa juga dibekali dengan mata kuliah Ulumul Qur’an dan Ulumul Hadis sebagai perantara. Kedua ilmu tersebut tidak bisa dipisahkan. Secara teoretis, keduanya merupakan sumber sains dan teknologi (saintek).

“Semester tiga nanti mahasiswa akan diberikan mata kuliah Akidah. Tauhid diberikan tentang iman itu seperti apa yang akan menjadi kekuatan, spirit dalam hidup kita. Kalau kita tidak punya tauhid yang kuat maka hidup kita akan terombang-ambing, tetapi kalau tauhid yang kita punya kuat kita siap menghadapi tantangan apa pun. Mengapa demikian? Karena tauhid mengarahkan kita menggantungkan hidup kepada Allah bukan kepada manusia,” jelas Anhar.

Kemudian pada semester empat akan diberikan mata kuliah Akhlak. Akhlak pada dasarnya mencakup beberapa domain, secara vertikal yaitu akhlak kepada Allah dan secara horizontal akhlak kepada manusia.

Terakhir, ia menyampaikan bahwa Islam dan saintek merupakan satu kesatuan. Saintek tanpa agama maka akan merusak kehidupan, sebaliknya apabila agama tanpa saintek tidak akan dapat berperan menyelesaikan permasalahan dimensi kehidupan dunia sehingga keduanya harus menyatu dalam sebuah kehidupan. (frd)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Drs.-Anhar-Ansyary-M.SIPh_.D.-dalam-acara-Kuliah-Umum-Pra-Masta-Program-Pengenalan-Kampus-P2K-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD.-foto-Farida-2.jpg 768 1366 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-13 15:16:452022-09-13 15:16:45Kuliah Umum Pra-Masta untuk Mahasiswa Baru UAD

Farmasi UAD Adakan Seminar Nasional Natural Product Development

13/09/2022/in Terkini /by Ard

Assist. Prof. Dr. Sukanya Dej-Adisi, pemateri Seminar Nasional yang diadakan Fakultas Farmasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Farida)

Fakultas Farmasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan seminar nasional dengan tajuk “Natural Product Development”. Acara digelar secara daring melalui platform Zoom Meeting dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube Farmasi UAD pada Sabtu, 10 September 2022. Hadir sebagai pemateri Assist. Prof. Dr. Sukanya Dej-Adisi, Dr. apt. Bambang Priyambodo, M.Si., dan Drs. Anthony S. Purnomo.

Bambang Priyambodo menyampaikan mengenai produk alami dalam perspektif manufaktur di Indonesia. Menurutnya, Indonesia kembali turun sebagai negara berpenghasilan menengah-bawah, seiring turunnya pendapatan nasional bruto (GNI) per kapita akibat pandemi. Harus diakui, dampak pandemi Covid-19 terhadap ekonomi dan bisnis di Indonesia menurunkan pertumbuhan ekonomi, melemahnya nilai tukar rupiah, melemahnya daya beli masyarakat, kenaikan harga bahan baku industri termasuk bahan baku industri farmasi naik mencapai 60%, penurunan ekspor perdagangan, dan pasokan bahan baku impor terhambat.

“Industri farmasi di Indonesia pun mengalami kekurangan bahan baku. Hal tersebut menunjukkan bahwa negara kita masuk dalam industri farmasi yang tidak mandiri karena masih bergantung pada impor dan ekspor dari berbagai sektor sehingga sering mengalami kekurangan pasokan bahan baku,” jelas Bambang.

Pelajaran pascapandemi yang dapat diambil yaitu dengan meningkatkan kemandirian industri farmasi. Salah satu fokus utamanya adalah produk-produk natural atau herbal. Terdapat dua pilihan dalam pengembangan obat herbal dari penelitian menuju skala industri, yaitu bentuk formulasi kekinian dan pengembangan obat herbal golongan Obat Herbal Terstandardisasi (OHT) dan fitofarmaka. 

Lebih lanjut, Anthony menyampaikan mengenai produk obat tradisional memilih kebutuhan klinik. Secara kompetensi, obat tradisional bervariasi atas hubungan guru murid dan terkadang turun temurun atau garis keturunan keluarga dan dosisnya sangat bergantung pada pasien. Dilihat dari segi regulasi obat tradisional adalah bebas, tetapi sebagian diawasi.

“Pengembangan obat bukanlah sesuatu yang mudah, apalagi kalau kita melihat sejarah berapa lama dari laboratorium sampai dengan produk bisa disebut sebagai obat. Kurang lebih membutuhkan waktu tiga puluh tahun dengan penelitian terarah. Mengapa saya sebut penelitian terarah? Karena untuk merangkai suatu hasil penelitian, merangkai data menjadi informasi hendaknya kita menggunakan yang lebih terarah,” papar Anthony.

Terakhir, ia menyampaikan dalam menentukan uji klinik hal yang harus diperhatikan di antaranya peneliti utama dan administrasi, monitoring board, protokol uji, rencana mendapatkan dan mempertahankan subjek, persetujuan etik, serta pendukung seperti kesiapan uji, persetujuan, brosur investigasi, Case Report Form (CRF), rekaman, dan dokumen sumber. (frd)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Assist.-Prof.-Dr.-Sukanya-Dej-Adisi-pemateri-Seminar-Nasional-Natural-Product-Development-yang-diadakan-oleh-Fakultas-Farmasi-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD.-foto-Farida-3.jpg 768 1366 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-13 12:55:162022-09-13 12:55:16Farmasi UAD Adakan Seminar Nasional Natural Product Development

Tips Menjaga Kesehatan Selama P2K

13/09/2022/in Terkini /by Ard

Mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) saat mengikuti technical meeting P2K tahun 2022 (Foto: Humas UAD)

Untuk mengikuti kegiatan Program Pengenalan Kampus (P2K), mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) perlu mempersiapkan segala sesuatu dengan matang. Salah satunya yaitu menjaga kesehatan agar tetap sehat saat P2K berlangsung. Hal ini penting untuk dilakukan agar mahasiswa lancar dan sukses mengikuti rangkaian kegiatan yang berlangsung pada 12 hingga 18 September 2022 nanti.

Oleh karena itu, mahasiswa baru harus mengetahui beberapa tips menjaga kesehatan. Salian, selaku panitia bagian kesehatan P2K UAD, membagikan tips menariknya.

  1. Istirahat yang cukup, dalam artian cukup di sini yaitu tidur dalam 6–7 jam.
  2. Makan makanan yang bergizi, seperti mengonsumsi buah-buahan, sayuran, karbohidrat yang cukup, serta protein yang terpenuhi.
  3. Mengonsumsi air sebanyak dua liter per hari. Banyaknya kegiatan selama P2K ini membuat tubuh kita mengeluarkan banyak cairan. Jika kita tidak mengkonsumsi air secara cukup maka tubuh akan mengalami kekurangan cairan sehingga membuat kita lebih mudah kecapaian. Apalagi kegiatan selama P2K ini berlangsung dari pukul pagi hingga siang menjelang sore.
  4. Jangan begadang, karena dapat membuat tubuh kita kurang istirahat dan mengganggu banyak kegiatan di pagi hari.
  5. Harus sarapan, sebelum melakukan aktivitas tubuh kita memerlukan tenaga untuk melakukan aktivitas. Jadi, sarapan adalah kunci utama untuk memulai aktivitas walaupun hanya sebuah roti dan secangkir susu.

Bagaimana? Tidak sulit, bukan? Ayo tetap jaga kesehatan selama mengikuti P2K UAD 2022! (Yos)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-baru-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-saat-mengikuti-technical-meeting-P2K-tahun-2022-Foto-Humas-UAD.jpg 1666 2500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-13 11:56:182022-09-13 11:56:18Tips Menjaga Kesehatan Selama P2K

Filosofi Logo P2K FTI UAD

13/09/2022/in Terkini /by Ard

Logo Program Pengenalan Kampus (P2K) Faklutas Teknologi Industri (FTI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Gambar: Istimewa)

Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) tahun 2022 diselenggarakan pada 12‒18 September 2022. Kegiatan ini merupakan sarana bagi Dahlan Muda untuk lebih mengenal kehidupan kampus dan berbagai seluk-beluknya. Fakultas Teknologi Industri (FTI) sebagai salah satu fakultas yang ada di UAD juga turut berpartisipasi dalam gelaran ini.

Untuk merepresentasikan visi dan misinya dalam P2K 2022, FTI memiliki logo yang di dalamnya terkandung makna filosofis. Pertama, phoenix, melambangkan kelahiran kembali dan pembaruan. Simbol ini menggambarkan awal baru bagi Dahlan Muda yang akan menempuh jenjang lebih tinggi. Mereka diharapkan dapat membawa perubahan bagi bangsa dan negara.

Simbol kedua adalah gir atau roda gigi yang merepresentasikan keteknikan, kekuatan, dan melambangkan lima program studi yang ada di FTI yaitu Teknik Kimia, Teknik Industri, Teknik Elektro, Informatika, dan Teknologi Pangan. Semuanya berintegrasi menjadi satu kesatuan seperti roda gigi.

Terakhir, pemilihan warna merah dan biru yang memiliki arti seperti yin dan yang yang saling melengkapi satu sama lain. Biru menggambarkan ketenangan saat menghadapi berbagai rintangan yang ada. Sementara merah, merupakan simbolisasi atas semangat yang menggelora dalam diri mahasiswa FTI UAD. (tsa)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Logo-Program-Pengenalan-Kampus-P2K-Faklutas-Teknologi-Industri-FTI-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Gambar-Istimewa.png 1080 1080 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-13 11:32:412022-09-13 11:32:41Filosofi Logo P2K FTI UAD

Serba-serbi P2K: UAD Junjung Tinggi Toleransi Antarumat Beragama

12/09/2022/in Terkini /by Ard

Rosalia Bhoki (kiri) dan Stephanie Rika Juwita (kanan), maba non-muslim Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Eka Marcella)

“Toleransi pada pelaksanaan Technical Meeting P2K Universitas Ahmad Dahlan (UAD) 2022 tinggi sekali,” ungkap Rosalia Bhoki, mahasiswa baru non-muslim, Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi (Ilkom) Fakultas Sastra Budaya dan Komunikasi (FSBK).

Technical meeting yang dilaksanakan pada Minggu, 11 September 2022, merupakan sebuah kegiatan penting yang harus diikuti oleh seluruh mahasiswa baru (maba). Tujuannya guna memperoleh informasi terkait seluruh mekanisme pelaksanaan P2K yang akan dilaksanakan pada 12 hingga 18 September 2022 mendatang.

Saat diwawancarai di lokasi kegiatan, Rosalia mengaku sangat nyaman berada di lingkungan kampus. Ia senang bisa menjadi bagian dari keluarga besar FSBK. “Saya merasa sangat nyaman karena dari panitia memberikan toleransi. Contoh kecilnya yaitu di waktu salat, kami yang non-muslim diberi ruang ketika teman-teman yang lain menjalankan ibadah di masjid.”

Senada dengan Rosalia, mahasiswa baru yang juga non-muslim, Stephanie Rika Juwita dari prodi yang sama mengungkapkan bahwa di UAD ini tidak ada diskriminasi sama sekali. “Para panitia dan teman-teman sangat baik dan terbuka. Di sini saya tidak mengenal yang namanya diskriminasi,” ungkapnya.

Baik Rosalia maupun Stephanie berharap, ke depannya UAD dapat terus meningkatkan rasa toleransi antarumat beragama. (eka)
uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Rosalia-Bhoki-kiri-dan-Stephanie-Rika-Juwita-kanan-maba-non-muslim-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Foto-Eka-Marcella.jpg 958 1280 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-12 11:49:062022-09-12 11:49:06Serba-serbi P2K: UAD Junjung Tinggi Toleransi Antarumat Beragama

Sentra HKI UAD Sabet 3 Penghargaan pada Ajang ASKI Award 2022

12/09/2022/in Terkini /by Ard

Rusydi Umar, S.T., M.T., Ph.D. Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (kedua dari kiri) menerima penghargaan pada ajang ASKI Award 2022 (Foto: Istimewa)

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sebagai Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) terus meningkatkan kualitas baik pada ranah kemahasiswaan, tenaga pendidik (tendik), maupun lembaga-lembaga di bawah naungan UAD. Kali ini, prestasi membanggakan berhasil diraih oleh Sentra Hak Kekayaan Intelektual (HKI) pada ajang Simposium Nasional Kekayaan Intelektual (KI) 2022 bertajuk “Sistem Paten Era Industri 4.0 Menuju Indonesia Berkemajuan”. Acara bertempat di Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) pada Kamis hingga Jumat, 1–2 September 2022.

Simposium Asosiasi Sentra Kekayaan Intelektual Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (ASKI-PTM/A) ini bekerja sama dengan Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian, dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan Unimus. Selain itu, diselenggarakan pula agenda penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) bersama Direktorat Jenderal Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Pada ASKI PTM/A Award 2022, Sentra HKI UAD meraih tiga penghargaan di antaranya juara I kategori Hak Cipta Produktif, juara II kategori Paten Sederhana, dan juara kategori Desain Industri Produktif dari lima kategori yang dilombakan yaitu Hak Cipta, Paten, Paten Sederhana, Desain Industri Produktif, dan Merek. Terkait pencapaian tersebut, Ketua HKI UAD, Dra. Sudarmini, M.Pd. menceritakan bahwa sejak Sentra HKI berdiri pada 2012 pengelolaannya belum maksimal karena masih berupa pusat studi. Namun, setelah menjalin kerja sama dengan DJKI pada 2021, mereka mulai terus melakukan perbaikan.

“Kami menata administrasi, publikasi, melakukan sosialisasi, pendampingan, dan kerja sama. Dua tahun terakhir ini kami telah memasifkan melalui publikasi dan sosialisasi kepada sivitas UAD dalam rangka memacu tentang pentingnya Kekayaan Intelektual,” ujar Sudarmini saat ditemui di Kantor HKI UAD.

Menurutnya, KI adalah salah satu yang dihasilkan oleh dosen maupun mahasiswa terkait hasil riset atau pengabdian berupa luaran, dan luaran ini perlu dilindungi agar tidak dipublikasikan oleh pihak lain tanpa ada perjanjian sebelumnya. Secara lebih luas, luaran tersebut kemungkinan bisa bernilai ekonomi atau dikomersialisasi.

Lebih lanjut, Sudarmini yang juga sebagai bendahara ASKI PTM/A periode 2021–2025 itu menjelaskan bahwa ASKI Award diberikan bagi sentra-sentra yang kinerjanya diukur dari capaian. “UAD pada waktu itu diminta untuk mengisi dua google form, yang satu capaian Hak Cipta tahun ini dari Januari hingga Agustus, dan kedua capaian KI lain dikompetisikan.”

Perihal penghargaan yang Sentra HKI UAD raih, ia menyampaikan hal tersebut bukan karena tertinggi jumlah capaiannya, tetapi juga tertib administrasi. “Berdasarkan capaian ini bukan berarti kami yang terbaik. Misalnya Hak Cipta, kami tidak hanya mengirim jumlah capaian saja melainkan juga melampirkan data-data,” terangnya.

Ke depan selain meningkatkan kualitas, Sentra HKI UAD akan meningkatkan kuantitas dengan terus melakukan sosialisasi terutama ke program studi, pelayanan pendampingan, dan melalui kompetisi-kompetisi baik internal maupun eksternal. Tujuannya untuk memacu semangat para sivitas UAD. (guf)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Wakil-Rektor-Bidang-Akademik-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-kedua-dari-kiri-menerima-penghargaan-pada-ajang-ASKI-Award-2022-Foto-Istimewa.jpg 1666 2500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-12 11:20:542022-09-12 11:20:54Sentra HKI UAD Sabet 3 Penghargaan pada Ajang ASKI Award 2022
Page 348 of 425«‹346347348349350›»

TERKINI

  • BEM FH UAD Aktualisasikan Program Berbagi di Panti Asuhan Atap Langit14/05/2025
  • Sebanyak 243 Lulusan FKIP UAD Siap Melangkah ke Masa Depan14/05/2025
  • Fakultas Farmasi UAD Berdayakan Guru SMA dengan Pelatihan Komputasi Kimia14/05/2025
  • Membangun Literasi Kritis Melalui Jurnalistik dan Penulisan Karya Sastra14/05/2025
  • LLC FH UAD Gelar Pelatihan Kepenulisan Untuk Menumbuhkan Critical Thinking14/05/2025

PRESTASI

  • Mahasiswa FKM UAD Raih Juara I Lomba Futsal Tingkat Provinsi13/05/2025
  • Mahasiswi UAD Raih Juara 2 dalam Turnamen Badminton PUBHFEST 202513/05/2025
  • UKM Voli UAD Raih 2 Trofi pada Ajang Febipharm Championship 202508/05/2025
  • Mahasiswi Magister Kesehatan Masyarakat UAD Berprestasi di Nusantara Writing Festival 305/05/2025
  • Mahasiswa FEB UAD Raih Juara I Lomba Futsal dalam Semarak Milad IMM DIY03/05/2025

FEATURE

  • Menghidupkan Ilmu, Menyulut Aksi14/05/2025
  • JKP dan Perannya Mengatasi Pengangguran di Indonesia14/05/2025
  • PHK di Indonesia dan Penyebabnya14/05/2025
  • Mengaktualisasikan Strategi dalam Penerapan Pembelajaran Holistik14/05/2025
  • Hindari Godaan Pinjaman Instan13/05/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top