• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Posts

Hari Masta, Parjiman Kenalkan Ortom kepada Maba UAD 2023

21/09/2023/in Terkini /by Ard

Drs. Pardjiman, M.Ag. Wakil Rektor Bidang AIK Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada acara Masta P2K 2023 (Dok. Muh Raihan Muzakki)

Wakil Rektor Bidang Al-Islam dan Kemuhamadiyahan Drs. Parjiman, M.Ag. memperkenalkan berbagai macam organisasi otonom (ortom) yang terdapat di Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Ia membeberkan ortom yang terdapat di UAD di antaranya Tapak Suci, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), hingga Hizbul Wathan (HW).

Hal tersebut disampaikan pada saat ia menyampaikan sambutan dalam acara pembukaan Masa Ta’aruf (Masta) Mahasiswa UAD yang diselenggarakan di Amphitarum UAD pada Kamis, 14 September 2023. Lebih lanjut Parjiman menyebut salah satu ortom yakni IMM merupakan organisasi yang mengajak setiap mahasiswa Muhammadiyah untuk berpikir kritis.

“Kita punya IMM, yang itu kita diajak berpikir secara rasional, berkemajuan untuk menangkap berbagai persoalan yang ada di masyarakat, dan mencoba menyelesaikan secara solutif untuk kemajuan kita bersama,” jelasnya.

Adanya organisasi otonom yang dikenalkan, Parjiman menyebut bahwa selama ini IMM merupakan organisasi yang selalu mencari jalan keluar dari permasalahan. Hal tersebut, kata dia, dikarenakan banyak yang menyangka bahwa cara berpikir IMM selalu menyalahkan sesuatu.

“IMM bukan mencari salah, tetapi mencari bagaimana baiknya. Oleh karena itu, pikiran kita sangat luar biasa dan ini sudah dikembangkan oleh adik-adik IMM,” kata dia.

Lebih lanjut, Parjiman menjelaskan ortom lain yang terdapat di UAD, yakni HW yang keanggotaannya baru diresmikan beberapa waktu dekat ini. “Demikian pula HW, bukan hanya kamping atau nyanyi-nyanyi. Namun sekarang di sana ada nilai-nilai pembelaan terhadap kaum yang tertindas karena mestinya HW ini juga peduli pada hal-hal yang berkaitan dengan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat, kebencanaan, dan seterusnya,” jelasnya.

Dalam penjelasan yang disampaikan, ia mengatakan bahwa adanya Masta yang dilakukan UAD ditujukan untuk mewujudkan misi di perguruan tinggi Muhammadiyah. Parjiman menyebut misi itu di antaranya menegakkan dakwah Islam, melakukan pengkaderan, hingga menolong masyarakat.

“Maka untuk itu, perkenalan dengan ortom harapannya kita dapat melaksanakan misi perguruan tinggi Muhammadiyah bab pertama yakni mengembangkan misi dan menjalankan pendidikan tinggi, yang kedua menegakkan dakwah Islam amal makruf nahi mungkar melalui pendidikan tinggi, dan yang ketiga misi perkaderan,” ujar Parjiman.

Tak ketinggalan, ia pun menjelaskan bahwa ortom diciptakan untuk membentuk kepemimpinan yang terdapat di dalam diri sendiri. Hal tersebut, kata dia, dengan berlatih dan mengasah kemampuan diri bersama anggota yang terdapat di setiap ortom. “Di organisasi ortom UAD, di situ akan disiapkan berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk pemberdayaan, misalnya tentang kepemimpinan. Kita akan berlatih bersama-sama,” tuturnya.

Adanya ortom yang diperkenalkan, Parjiman mengharapkan jika setiap mahasiswa UAD dapat memiliki rasa empati terhadap berbagai hal. Ia mengungkapkan rasa empati yang akan diperoleh dapat menumbuhkan sikap kedewasaan seseorang yang akan datang. “Teman-teman semua akan diajarkan cara berempati, cara kita beradaptasi dengan teman-teman yang ada di belahan bumi ini. Insyaallah dengan cara itu kita akan menjadi orang yang dewasa dan ke depannya akan bermanfaat,” jelas Parjiman. (Han)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Drs.-Pardjiman-M.Ag_.-Wakil-Rektor-Bidang-AIK-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-pada-acara-Masta-P2K-2023-Dok.-Muh-Raihan-Muzakki.jpg 859 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-21 10:09:142023-09-21 10:17:50Hari Masta, Parjiman Kenalkan Ortom kepada Maba UAD 2023

Fathi Ahmad Al Hajjaj, Keterbatasan Bukan Penghalang untuk Kuliah

20/09/2023/in Terkini /by Ard

Fathi Ahmad Al Hajjaj, mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) degan keterbatasan fisik (Dok. Istimewa)

Fathi Ahmad Al Hajjaj adalah mahasiswa baru (maba) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang memiliki kebutuhan khusus tetapi mempunyai semangat tinggi dalam melanjutkan pendidikannya. Ia merupakan mahasiswa yang berasal dari Lamongan, Jawa Timur, dan memilih UAD untuk mengikuti jejak gurunya.

Fathi, begitu ia kerap dipanggil oleh teman-temannyanya, mengungkapkan alasan memilih Fakultas Agama Islam (FAI) sebagai labuhan dalam melanjutkan pendidikannya. Yakni untuk mengenal lebih jauh Nabi Muhammad saw. dan para sahabatnya.

“Saya ikut jejak guru saya dan saya ingin lebih mengenal Nabi Muhammad dan para sahabatnya,” kata Fathi saat diwawancarai reporter News UAD di Jogja Expo Center (JEC) pada Selasa, 12 September 2023.

Lebih lanjut ia membeberkan alasan lain memilih FAI saat mendaftarkan diri di UAD. Fathi mengatakan bahwa dirinya juga ingin lebih tahu tentang sejarah Islam yang hingga saat ini belum semuanya terungkap. “Saya ingin mengetahui sejarah Islam yang belum terungkap,” kata Fathi.

Sementara itu, Ketua Panitia P2K Fakultas Agama Islam Rizki Fadlillah mengatakan, pihaknya akan memberikan upaya yang terbaik terhadap mahasiswa baru yang memiliki kebutuhan khusus. Ia bersama tim memberikan bantuan berupa kemudahan dalam mengerjakan berbagai tugas selama P2K berlangsung.

“Tentunya untuk maba difabel, kami akan memberikan yang terbaik agar mereka bisa mengikuti P2K ini dengan baik, kemudian mengerjakan tugas-tugasnya tanpa ada suatu halangan apa pun,” jelas Rizki.

Lebih lanjut ia menambahkan bahwa pihaknya juga akan memberikan bimbingan yang terbaik kepada maba terhadap Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Hal tersebut, kata Rizki, agar mahasiswa baru yang memiliki kebutuhan khusus dapat menyelesaikan P2K dengan baik.

“Nanti kami akan bimbing mereka untuk menyelesaikan P2K ini sampai lulus,” tutup Rizki. (Han)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Fathi-Ahmad-Al-Hajjaj-mahasiswa-baru-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-degan-keterbatasan-fisik-Dok.-Istimewa.jpg 854 1168 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-20 11:10:322023-09-20 11:10:32Fathi Ahmad Al Hajjaj, Keterbatasan Bukan Penghalang untuk Kuliah

Tips Menghafal Al-Qur’an

20/09/2023/in Terkini /by Ard

Akbar Bilhaq, hafiz Qur’an dan mahasiswa baru Prodi Teknologi Otomotif Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Isah)

Akbar Bilhaq, mahasiswa asal Brebes, Jawa Tengah, menjadi satu dari sekian banyak mahasiswa yang berhasil lolos di Program Studi (Prodi) Teknologi Otomotif Universitas Ahmad Dahlan (UAD) lewat jalur tahfiz. Ia berasal dari Pondok Pesantren Mahad Al Atsar Yogyakarta Quranic and Arabic. Semangatnya untuk berkuliah sangat tinggi sampai akhirnya ia mampu menghafal 15 juz Al-Qur’an dengan lancar. Menurut Akbar, saat diwawancarai pada 12 September 2023, terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memudahkan proses menghafal Al-Qur’an.

Memiliki antusiasme yang tinggi (niat karena Allah Swt.)

Niat merupakan modal utama yang diperlukan sebelum memulai suatu hal, termasuk menghafal Al-Qur’an. “Banyak orang yang memiliki keinginan menghafal, tetapi bukan ikhlas karena Allah Swt. sehingga menjadi sia-sia. Lebih baik menghafal sedikit-sedikit tetapi ikhlas lillahi ta’ala agar menjadi pahala,” ungkap Akbar.

Menjauh dari keramaian dan tidak memiliki kesibukan yang lain

Dalam mencapai suatu target, tentu tak terlepas dari berbagai gangguan, salah satunya adalah keramaian dan kesibukan duniawi. Akbar menyampaikan bahwa 2 hal tersebut menjadi faktor utama yang membuat para hafiz/ah kurang mutqin atau kuat dalam menghafal Al-Qur’an. “Di saat keramaian biasanya fokus dalam menghafal Al-Qur’an akan terbagi. Luangkanlah waktu untuk kebaikan dengan menjauh dari keramaian, bukan menunggu waktu luang dari kesibukan.”

Menggunakan teori buka tutup

“Sebelum kita menghafal, kita harus tahu waqaf dan washal sesuai tajwid terlebih dahulu. Mulailah menghafal dari waqaf per waqaf. Jika napas kita tidak sampai, maka bisa di-waqaf-kan dengan waqaf idhtitori,” kata Akbar.

Ia melanjutkan, “Baca dan hafalkan satu ayat sesuai waqaf pertama hingga beberapa kali. Jika sudah yakin, maka tutuplah mushafnya dan baca tanpa melihat. Namun, jika belum hafal maka buka mushaf kembali. Kumpulkan satu ayat dari beberapa waqaf, begitu seterusnya sampai 1 atau setengah halaman sesuai kemampuan.”

Di sesi akhir wawancara Akbar berpesan, “Ketika kita sudah menghafal firman-firman Allah Swt., maka amalkanlah. Jangan mengkufuri atau melupakannya, karena hafalan Al-Qur’an itu lebih cepat hilang daripada unta yang diikat.” (ish)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Akbar-Bilhaq-hafiz-Quran-dan-mahasiswa-baru-Prodi-Teknologi-Otomotif-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Isah.png 466 536 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-20 10:37:522023-09-20 10:37:52Tips Menghafal Al-Qur’an

Simbiosis Mutualisme: Harmoni Kepanitiaan P2K UAD

20/09/2023/in Terkini /by Ard

Pembukaan Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Tahun 2023 (Dok. Humas dan Protokol UAD)

Ketua Panitia Pusat P2K Universitas Ahmad Dahlan (UAD) 2023 Angga Yuniarto mengatakan bahwa panitia pusat dan panitia fakultas memiliki hubungan baik, seperti tagline “Harmoni” dalam Logo P2K UAD. Selama serangkaian P2K berlangsung, panitia pusat dan panitia fakultas memiliki hubungan simbiosis mutualisme.

Hal tersebut disampaikan pada saat ia diwawancarai oleh reporter News UAD setelah sesi acara pembukaan. Ia membeberkan jika selama ini panitia pusat dan panitia fakultas saling merangkul dan bekerja sama untuk menyukseskan P2K tahun 2023.

“Seperti tagline “Harmoni” dalam Logo P2K UAD, hubungan kami adalah simbiosis mutualisme. Jadi, gelaran P2K ini bisa berjalan sukses adalah karena komunikasi dan kerja sama antara kedua belah pihak yang berjalan dengan baik,” jelasnya saat ditemui di sela-sela acara di Jogja Expo Center (JEC) pada Selasa, 12 September 2023.

Meskipun demikian, Angga menyebut bahwa pihak kampus juga turut banyak membantu dalam mengelola rangkaian acara P2K.

Sementara itu, dalam mempersiapkan P2K tahun ini, pihaknya telah mempersiapkan dengan matang. Ia menjelaskan kesiapan itu berupa konsep dan teknis acara yang telah disusun sebelum acara P2K digelar.

“Kami mempersiapkan kegiatan P2K ini selama satu bulan, bersihnya sekitar 3 minggu. Hampir setiap hari kami adakan pertemuan. Untuk konsep kegiatan, teknis acara, serta segala macam menyepakati antarlembaga, misalkan fakultas, UKM, dan lain-lain,” tuturnya.

Ia mengatakan, pihaknya selalu mengupayakan yang terbaik selama kegiatan berlangsung. “Kami berusaha agar P2K ini dapat menampilkan segala aspek yang dimiliki oleh UAD, dan selalu mengupayakan yang terbaik,” tutup Angga. (Han)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pembukaan-Program-Pengenalan-Kampus-P2K-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Tahun-2023-Dok.-Humas-dan-Protokol-UAD-1.jpg 1333 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-20 08:39:012023-09-20 08:39:01Simbiosis Mutualisme: Harmoni Kepanitiaan P2K UAD

UAD Siapkan Berbagai Beasiswa dan Sarana Pengembangan Diri Mahasiswa

19/09/2023/in Terkini /by Ard

Bimawa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta menyelenggarakan Talkshow Orientasi Kemahasiswaan dan Alumni (Dok. Zahro)

Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta menyelenggarakan Talkshow Orientasi Kemahasiswaan dan Alumni bagi Mahasiswa Baru tahun 2023, dilaksanakan di Amphitarium Kampus Utama UAD dan disiarkan langsung di kanal YouTube Universitas Ahmad Dahlan pada 11 September 2023. Acara tersebut merupakan rangkaian Program Pengenalan Kampus (P2K) UAD Yogyakarta.

Dr. Caraka Putra Bhakti, M.Pd. selaku pemateri sekaligus Kepala Bidang Pengembangan Karakter dan Kesejahteraan Bimawa menuturkan bahwa mahasiswa UAD harus memiliki karakter yang takwa, amanah, nalar, gesit, gembira, ulet, dan humanis atau biasa disingkat dengan TANGGUH. Kata tersebut merupakan harapan dan juga salah satu tagline UAD Yogyakarta.

“Terdapat beberapa aspek layanan kesejahteraan dan karakter adalah beasiswa, konseling, kesehatan, mental spiritual kebangsaan, dan kewirausahaan,” ungkap Caraka.

Lebih lanjut Caraka mengatakan bahwa UAD menyiapkan banyak beasiswa bagi mahasiswa. Berikut adalah kategori beasiswa berdasar cara perolehannya.

Beasiswa Full 8 Semester. Beasiswa ini biasanya memberi bantuan penuh atau full cover biaya pendidikan selama 8 semester. Beasiswa diproses pada saat sebelum mulai kuliah, seperti KIP-Kuliah Merdeka, Beasiswa Program Misi (BPM), Beasiswa Prestasi, Beasiswa Talenta Unggul, dan Beasiswa Kedokteran.

Beasiswa Spesial/On Going. Beasiswa ini dapat diakses setelah dinyatakan diterima sebagai mahasiswa dengan ketentuan syarat, seperti Beasiswa Indonesia Maju, Cendekia BAZNAZ, Sang Surya Lazismu, Beasiswa Prestasi Akademik, dan lain sebagainya. Beasiswa biasanya tidak penuh sampai 8 semester, karena ada proses seleksi dan monitoring.

“Jika ingin mendapat beasiswa itu seperti memilih jodoh karena tidak akan memilih pundak yang salah, ia akan mencari orang yang tepat. Beasiswa itu mencari orang yang siap, ia tidak akan mencari orang-orang yang tanggung,” imbuh Caraka. Selain menyediakan berbagai macam beasiswa, UAD juga menyediakan layanan konseling mahasiswa. “Prestasi dibayari, hati ambyar diobati,” ucapnya.

Tidak hanya itu saja, UAD juga memberikan sarana untuk pengembangan edukasi dan pengembangan diri bagi mahasiswa. Salah caranya adalah dengan mengembangkan konten-konten edukasi untuk mahasiswa. “Semua mahasiswa diberikan validasi berhak tampil di mimbar melalui YouTube Bimawa untuk memberikan pengalaman ke semua orang,” tutur Caraka.

Ia mengatakan bahwa UAD menyediakan kegiatan mental spiritual kebangsaan yaitu pelatihan bela negara, soft skill 1, seminar antikorupsi, seminar anti-napza, seminar radikalisme, dan lain sebagainya. “Kampus memiliki tanggung jawab penuh agar mahasiswa dapat berprestasi dengan berbagai macam jalur. Bisa melalui jalur prestasi akademik maupun nonakademik,” ujarnya.

“Kuliah itu adalah investasi. Jadi, kuliah kalian di sini adalah membayar pengalaman. Apa pun yang bisa dilakukan, maka lakukan serta ikutilah dan jika ada kesempatan cobalah. Karena tidak semua hidup kalian pertaruhkan lewat scrolling saja, tetapi kamu perlu melakukan. Sebab hidup adalah berproses,” tutup Caraka di akhir penyampaiannya. (Zah)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Bimawa-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Yogyakarta-menyelenggarakan-Talkshow-Orientasi-Kemahasiswaan-dan-Alumni-Dok.-Zahro.jpg 716 1276 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-19 13:44:062023-09-19 13:44:06UAD Siapkan Berbagai Beasiswa dan Sarana Pengembangan Diri Mahasiswa

UAD Tawarkan Program Pengembangan Karier bagi Mahasiswa dan Alumni

19/09/2023/in Terkini /by Ard

Orientasi kemahasiswaan dan alumi oleh Bimawa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Isah)

Orientasi kemahasiswaan dan alumi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) digelar pada 11 September 2023 secara blended di Amphitarium Kampus IV dan live streaming YouTube. Salah satu topik yang didemonstrasikan adalah program pengembangan karier mahasiswa dan alumni milik Career Development Center (CDC) Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa).

Kepala Bidang Pusat Pengembangan Karier yakni apt. Hendy Ristiono, M.P.H. menyampaikan bahwa UAD memiliki berbagai macam program kerja yang diluncurkan dalam rangka mengembangkan kapasitas mahasiswa dan alumni, baik dari sisi karier maupun studi lanjut. Hal ini didasarkan pada sebuah pernyataan yang berbunyi, “IPK itu hanya mengantarkan Anda pada lolos administrasi, tetapi selanjutnya para pimpinan perusahaan akan menggali siapa Anda yang sesungguhnya untuk mengisi suatu posisi.”

“Program kerja pertama mencakup pelatihan soft skill tahap II, pengelolaan magang atau internship, seminar perencanaan karier, job training, edu fair, dan career camp. Sementara, program kerja kedua meliputi program alumni berwirausaha (PAB), alumni UAD menyapa, campus hiring/campus recruitment, layanan konsultasi karier dan bisnis, company talk, serta UAD job fair,” ungkap Hendy.

Ia melanjutkan, “Bagi alumni yang ingin merintis usaha tetapi masih bingung untuk memulai dari mana, kami sediakan konsultasi karier yang bisa diakses secara terbuka, baik luring maupun daring (bagi yang berada di luar DIY). Kami dari Bimawa akan berusaha semaksimal mungkin untuk memfasilitasi mahasiswa maupun alumni untuk meraih kesuksesan.”

Hendy berpesan bahwa mahasiswa dianjurkan untuk memanfaatkan fasilitas yang ada di UAD dengan sebaik-baiknya. Hal ini merupakan upaya dalam membentuk self-selling atau nilai jual yang dapat menjadi modal utama bagi pelamar kerja setelah lulus kuliah. “Maka mulai dari sekarang, mahasiswa harus aktif mengikuti organisasi maupun kegiatan pengembangan diri lainnya sehingga memudahkan Anda dalam mencari pekerjaan,” tandasnya. (ish)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Orientasi-kemahasiswaan-dan-alumi-oleh-Bimawa-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Isah.jpg 1124 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-19 09:43:032023-09-19 09:43:03UAD Tawarkan Program Pengembangan Karier bagi Mahasiswa dan Alumni

P2K UAD Usai, Tanamkan Spirit Harmoni dan Kebangsaan

19/09/2023/in Terkini /by Ard

Mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada pembukaan Program Pengenalan Kampus tahun 2023 (Dok. Humas dan Protokol UAD)

Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A. mengatakan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan tema “kebangsaan” yang dipakai pada Program Pengenalan Kampus (P2K) UAD tahun 2023. Hal tersebut tentu kaitannya dengan kerawanan tema yang digunakan saat menjelang kontestasi politik tahun 2024.

Dalam penjelasan yang disampaikan, Fajri mengatakan bahwa tema kebangsaan yang diusung dalam P2K bertujuan untuk menghindari perpecahan. Sehingga, kata Fajri, hal tersebut dapat menjadi jalan untuk mempersatukan bangsa.

“Jika memang ada yang beranggapan begitu, ya tidak masalah, karena memang tahun ini sangat identik dengan kontestasi politik, di mana rawan sekali terjadi perpecahan. Sehingga harmoni menjadi spirit untuk menghindari hal tersebut,” jelas Fajri saat diwawancarai reporter News UAD pada Sabtu, 9 September 2023.

Lebih lanjut ia mengharapkan bahwa adanya pengenalan kampus bertemakan kebangsaan dapat menjadi semangat setiap mahasiswa UAD dalam menjaga persatuan. Sebab, kata dia, saat ini merupakan tahun yang identik dengan kontestasi politik yang dapat menyinggung perpecahan.

“Ya, dengan ini semoga para mahasiswa memiliki semangat untuk menjaga semangat persatuan dan kesatuan bangsa,” kata Fajri.

Adanya tema kebangsaan yang diajukan, Fajri mengatakan bahwa mahasiswa UAD harus memiliki daya juang kebangsaan. Hal itu dapat menjadi keberkahan rahmat semesta alam. “Terlebih UAD yang notabene adalah Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA), tentu para mahasiswa harus memiliki spirit tersebut untuk menjadi rahmat bagi semesta alam,” tuturnya.

Perlu diketahui bahwa tema kebangsaan P2K tahun 2023 berkaitan dengan harmonisasi masyarakat. Fajri mengatakan jika hal ini sesuai dengan ajaran Islam yang membawa berkah dalam keberagaman yang ada di Indonesia.

“Nah, tahun ini terkait dengan harmonisasi masyarakat berbangsa dan bernegara. Bahwa Islam itu adalah rahmatan lil alamin, jadi harus menjaga persatuan dan kesatuan membawa berkah dalam keberagaman yang ada di Indonesia,” jelasnya.

Lebih lanjut Fajri mengatakan jika tema kebangsaan merupakan hal yang diperlukan bagi mahasiswa saat pengenalan kampus. Hal tersebut, kata dia, untuk menjaga persatuan dan kesatuan sebagai bangsa Indonesia. “Mahasiswa juga perlu untuk terus menjaga semangat persatuan dan kesatuan bangsa jadi kami setujui,” tuturnya. (Han)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-baru-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-pada-pembukaan-Program-Pengenalan-Kampus-tahun-2023-Dok.-Humas-dan-Protokol-UAD.jpg 1333 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-19 08:42:552023-09-19 08:42:55P2K UAD Usai, Tanamkan Spirit Harmoni dan Kebangsaan

Filosofi Logo Masta UAD 2023

16/09/2023/in Terkini /by Ard

Logo Masa Ta’aruf (Masta) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) 2023 (Dok. Istimewa)

Logo menjadi salah satu hal yang identik di dalam sebuah kegiatan, sehingga menggambarkan tujuan dan harapan. Hal ini perlu disoroti karena lambang mencakup semua yang diwujudkan. Masa Ta’aruf (Masta) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) tahun ini berlangsung pada Kamis, 14 September 2023. Acara digelar secara luring di Amphitarium Kampus IV UAD dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube UAD.

Logo Masta UAD tahun 2023 terdiri atas 4 poin penting, yaitu cenderawasih, invinity, logo Muhammadiyah, dan logo 3 organisasi otonom (ortom). Dimas Urip Santoso, mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) selaku Ketua Panitia Masta UAD 2023 menerangkan, semua ortom terlibat dalam proses perumusan logo yang didesain langsung oleh Sie Media dan IT panitia Masta Pusat. Hal ini menunjukkan bahwa kader ortom saling bersinergi untuk memberikan gagasan terbaik dalam rangka menyambut Dahlan Muda.

Cenderawasih mencerminkan burung dari surga yang menghubungkan kehidupan di bumi dengan surga, maksudnya adalah bahwa setiap langkah yang dilakukan di bumi akan mendapatkan pertanggungjawaban. Maka, sepatutnya sebagai kader senantiasa langkahnya berlandaskan pada Al-Qur’an dan Hadis.

Invinity artinya tidak terhingga, menggambarkan bahwa pengkaderisasian yang harus terus berjalan tanpa batas waktu. Logo Muhammadiyah mencerminkan bahwa UAD merupakan bagian dari Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) yaitu dalam pendidikan. Logo 3 ortom menunjukkan bahwa terdapat 3 ortom yang ada di UAD, di antaranya Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Hizbul Wathan (HW), dan Tapak Suci (TS).

“Semoga logo tersebut bisa menjadi pengingat untuk setiap langkah Dahlan Muda dan Walidah Muda untuk terus berjalan pada gerakan Islam dan dakwah amar makruf nahi munkar yang berlandaskan pada Al-Qur’an dan Sunnah, serta menjadi kader-kader intelektual untuk bangsa dan negara,” tutup Dimas dalam sesi wawancara. (Zah)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/WhatsApp-Image-2023-09-15-at-13.07.43.jpeg 1600 1600 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-16 14:24:142023-09-16 14:24:14Filosofi Logo Masta UAD 2023

Semangat Mengembangkan Nilai-Nilai Kebangsaan dalam P2K

15/09/2023/in Terkini /by Ard

Angga Yuniarto selaku Ketua Panitia P2K memberikan sambutan kepada mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Massyifa)

Pada acara pembukaan Program Pengenalan Kampus (P2K), Angga Yuniarto selaku Ketua Panitia P2K memberikan sambutan kepada mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dengan menjelaskan nilai-nilai dan tujuan diadakannya P2K.

Pada kesempatan ini, Angga mengatakan UAD sepakat mengangkat tema besar “kebangsaan” dengan membawa nilai-nilai keberagaman budaya dan menjadikannya sebagai simbol keberagaman. Keempat nilai yang dibawa yaitu kreatif, inovatif, inspiratif, dan adaptif. Nilai-nilai tersebut merupakan fondasi yang kuat untuk memperkuat keberagaman dalam konteks kebangsaan.

  1. Nilai bangsa kreatif, setiap mahasiswa di UAD memiliki potensi kreatif yang besar. Dengan berbagai latar belakang budaya yang beragam, kita dapat mengembangkan kreativitas dengan memanfaatkan apa yang ada di lingkungan kampus, seperti unit kegiatan mahasiswa. Budaya kreatif ini akan menjadi bagian penting dari kontribusi kita untuk bangsa ini.
  2. Nilai bangsa inovatif, setiap era memerlukan inovasi. Dalam keberagaman budaya, ide-ide inovatif dapat muncul dari berbagai sumber. Angga dan tim panitia mendorong mahasiswa untuk selalu mencari pembaruan dan solusi baru yang dapat menguntungkan bangsa kita. Inovasi dapat datang dari berbagai sudut pandang budaya yang berbeda.
  3. Nilai inspiratif, kita tidak hanya perlu menjadi pengikut, tetapi juga harus menjadi sumber inspirasi bagi orang lain. Dengan nilai-nilai keberagaman budaya yang dibawa, mahasiswa memiliki kesempatan untuk menginspirasi dan memotivasi orang lain untuk bertindak positif. Jadilah teladan yang mengilhami perubahan baik dalam masyarakat.
  4. Nilai bangsa adaptif, keberagaman budaya tidak boleh menghancurkan etika dan moral. Kita harus beradab, beretika, dan berkarakter tinggi dalam setiap tindakan kita. Ini adalah nilai-nilai dasar yang akan membantu kita menjaga harmoni dalam masyarakat yang beragam.

P2K UAD tahun 2023 merupakan langkah awal dalam perjalanan akademik dan pengembangan diri. Sebanyak 4.740 mahasiswa yang diterima dari berbagai program studi, mulai dari diploma, sarjana, pascasarjana, hingga profesi, membuktikan keragaman yang mahasiswa wakili.

“Selama serangkaian kegiatan P2K, kalian akan dikenalkan dengan lingkungan kampus, program studi masing-masing, dan potensi-potensi yang dapat kalian eksplorasi. Pada acara pembukaan P2K 2023, saya dam tim panitia berharap kalian dapat menjalani seluruh rangkaian kegiatan ini dengan semangat dan antusias,” ucap Angga.

Ia mewakili segenap panitia mengucapkan selamat datang di UAD, yang artinya mahasiswa sudah memasuki lembaran baru dalam kehidupan. Angga yakin bahwa kita semua akan mengukir banyak kisah sukses di sini. Jadikan nilai-nilai keberagaman sebagai kekuatan dan simbol kebangsaan yang membanggakan. Bersama-sama, mari berkontribusi untuk masa depan bangsa yang lebih baik. “Terima kasih dan selamat mengikuti P2K UAD 2023!” final Angga. (syf)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Angga-Yuniarto-selaku-Ketua-Panitia-P2K-memberikan-sambutan-kepada-mahasiswa-baru-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Massyifa.jpg 666 1000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-15 14:36:132023-09-18 09:59:20Semangat Mengembangkan Nilai-Nilai Kebangsaan dalam P2K

Bimawa Kenalkan Program untuk Bantu Mahasiswa dalam Meraih Prestasi

15/09/2023/in Terkini /by Ard

Dr. Choirul fajri, S.I.Kom., M.A. memaparkan materi pada Orientasi Kemahasiswaan dan Alumni bertema “Prestasi Adalah Tradisi Kami” (Dok. Massyifa)

Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) memaparkan materi mengenai program-program pengembangan mahasiswa pada Orientasi Kemahasiswaan dan Alumni bertema “Prestasi Adalah Tradisi Kami”.

Layanan yang memfasilitasi kemahasiswaan dan alumni tersebut terdiri atas 3 bidang, yaitu membidangi organisasi kemahasiswaan dan prestasi mahasiswa sehingga dapat diartikan Bimawa berfokus pada pendampingan organisasi mahasiswa (ormawa) dan organisasi ortonom (ortom). Kemudian bidang kedua Bimawa adalah yang membantu mahasiswa dan alumni dalam perencanaan karier. Bimawa mendukung mahasiswa dengan konsultasi karier dan soft skill untuk persiapan mahasiswa dalam dunia kerja. Bidang yang terakhir adalah pengembangan karakter dan kesejahteraan. Bidang ini menyediakan dan memfasilitasi mahasiswa dalam berwirausaha untuk mendapatkan beasiswa.

Dr. Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A. pada kegiatan yang dilaksanakan di Amphitarium Kampus IV UAD pada 11 September 2023 itu, menjelaskan terkait visi misi, tujuan, sasaran utuh, dan strategi Bimawa yang perlu diketahui oleh mahasiswa baru UAD. Sebab perlu diketahui, Bimawa memiliki visi dan misi menjadikan biro yang mampu menyiapkan dan mengembangkan mahasiswa berkelas internasional dan dijiwai nilai-nilai Islam.

Visi misi tersebut sangat jelas dan landasan-landasan itu menggiring UAD secara internasional, bekerja sama dengan 101 MoU universitas terbaik, dan memiliki banyak mahasiswa asing dari berbagai penjuru dunia. Namun, semua itu tidak terlepas untuk menanamkan nilai-nilai keislaman di dalamnya. (syf)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Dr.-Choirul-fajri-S.I.Kom_.-M.A.-memaparkan-materi-pada-Orientasi-Kemahasiswaan-dan-Alumni-bertema-Prestasi-Adalah-Tradisi-Kami-Dok.-Massyifa.jpg 719 1279 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-15 14:00:032023-09-15 14:00:03Bimawa Kenalkan Program untuk Bantu Mahasiswa dalam Meraih Prestasi
Page 14 of 26«‹1213141516›»

TERKINI

  • UAD Lepas 5.585 Lulusan PPG Guru Tertentu Tahap 1 Tahun 202503/11/2025
  • UAD Luluskan 2.052 Mahasiswa pada Wisuda Periode I Tahun Akademik 2025/202601/11/2025
  • Dari Percakapan, Tumbuh Perjalanan31/10/2025
  • Prodi Kesehatan Masyarakat UAD Raih Akreditasi Unggul dari LAM-PTKes30/10/2025
  • Alumni FH UAD Ciptakan Karya Tulis dalam Bentuk Buku29/10/2025

PRESTASI

  • UKM Taekwondo Raih 13 Medali pada Kejuaraan Pugnator International Taekwondo Championship 202531/10/2025
  • KPS FH UAD Raih 6 Prestasi dalam Kompetisi NMCC AHT 202530/10/2025
  • Tim LLC FH UAD Raih Juara I dalam Ajang National Call for Paper & Conference 202529/10/2025
  • Tim Basket UAD Naik ke Divisi 1 Liga Mahasiswa28/10/2025
  •  Mahasiswa FH UAD Raih Medali Perunggu di PON Beladiri Kudus 202528/10/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top