UAD Syawalan Bersama Ketua KPK RI
Seluruh dosen, karyawan, beserta para pemimpin Universitas Ahmad Dahlan (UAD) merayakan syawalan bersama. Acara yang berlangsung di Auditorium Kampus 1, Sabtu (09/08/2014) tersebut dihadiri Pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia (RI), Dr. M. Busyro Muqoddas, S.H, M.Hum. yang sekaligus menjadi penceramah.
Dalam kesempatan tersebut, Rektor UAD, Dr. Kasiyarno, M.Hum. memberikan sambutan sekaligus memohon maaf atas kekurangan dan kekhilafan selama menjalani tugas satu tahun terakhir. Menurut Kasiyarno, syawalan tahun ini terasa istimewa karena dihadiri oleh Pemimpin KPK RI yang sebenarnya sangat sulit ditemui, tetapi saat itu dapat hadir di UAD.
“Sulit menolak permintaan UAD, apalagi yang meminta adalah Rektor UAD, Kasiyarno. Tentu sebuah kehormatan bagi saya berada di tengah-tengah warga UAD,” ujar Busyro Muqoddas.
Selain syawalan, dalam acara rutin tahunan ini juga diumumkan para jamaah haji UAD yang akan berangkat dalam waktu dekat. “Pada kesempatan ini, di bulan Syawal, saya mewakili para jamaah haji memohon doa dan bantuannya selama kami berangkat haji,” pinta Nurcholis, M.Ag. yang saat itu mewakili para jamaan haji.(Sbwh)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!