UKM Tari Kirana Bhaskara Tampilkan Sembah Pambuko
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang bernama Kirana Bhaskara tampil dalam pembukaan Program Pengenalan Kampus (P2K) 2020. UKM ini dipercaya pihak kampus untuk membawakan tarian yang akan dijadikan sebagai sambutan bagi mahasiswa baru (maba). Nama tarian yang dibawakan yaitu Tari Sembah Pambuko.
Putri Cindy Ramadanty dari Program Studi Sistem Informasi 2018 selaku penanggung jawab UKM Tari pada P2K 2020 mengungkapkan, “Tari Sembah Pambuko mempunyai makna mendalam. Sembah artinya mempersembahkan dan pambuko adalah pembukaan. Dengan penjelasan, Sembah Pambuko sebagai tari yang bertujuan untuk menyambut para tamu dan biasanya sebagai pembuka suatu acara sehingga acara tersebut dapat berjalan lancar. Makna itu tidak terlepas dari harapan pembukaan P2K 2020 yang diharapkan lancar tanpa kendala dari awal hingga akhir.”
Selain ditampilkan untuk menyambut maba, tari yang berdurasi 4 menit 7 detik itu dijadikan sebagai bentuk telah dibukanya kegiatan P2K 2020. Tarian ini dibawakan oleh enam penari dari UKM Tari Kirana Bhaskara angkatan 2019, yakni Juan, Anita, Indy, Nisa, Adzkia, dan Vania.
“Sebelum video tarian ditampilkan pada P2K, para penari latihan bersama Yulia Citra Komala, S.Sn., selama seminggu. Latihan dimulai sejak 16−22 Agustus 2020, dan sehari kemudian dilaksanakan gladi bersih di studio tari Sekar Mayang. Selanjutnya, pengambilan video pada 24 Agustus dilaksanakan di Hall Kampus Utama UAD yang dibantu oleh tim Creative UAD,” tulis Putri melalui WhatsApp pada 12-09-20. (Dew)