• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Posts

Raka Afrinata, Alumnus Ilmu Komunikasi UAD Bagikan Pengalaman Menariknya Ikuti Kompetisi Menyanyi

12/12/2024/in Feature /by Ard

Raka Afrinata Alumni Mahasiswa Ilmu Komukasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Raka)

Alumnus mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) angkatan 2020 membagikan pengalaman menariknya dalam mengikuti kompetisi menyanyi. Pemilik nama Raka Afrinata ini memang suka bernyanyi sejak kecil, kemudian saat Sekolah Menengah Atas (SMA) ia ditunjuk sebagai perwakilan dalam Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N). Ia mendapatkan juara dalam perlombaan tersebut sehingga dari sanalah ia terus mengasah bakatnya.

“Pada tahun 2021, saya mewakili UAD untuk perlombaan Pekan Seni Mahasiswa Muhammadiyah ‘Aisyiyah se-Indonesia dan alhamdulillah saya meraih gold medal pertama saya semasa kuliah,” ungkap Raka.

Beberapa kejuaraan lain yang pernah Raka raih yakni, juara III nyanyi tunggal daerah putra KOMNASSENIOR 2021, juara harapan I nyanyi tunggal Melayu putra KOMNASSENIOR 2021, juara harapan I nyanyi tunggal dangdut putra KOMNASSENIOR 2021, juara II dangdut internal PEKSIMPROV UAD 2022, juara harapan I solo singing competition 2022, juara III vokal group FSPI UNY Nasional 2023, juara I menyanyi tunggal lagu nasional kebangsaan putra KOMNASSENIOR 2023, juara III duet islami/pop religi KOMNASSENIOR 2023, juara III menyanyi tunggal dangdut putra KOMNASSENIOR 2023, juara I dangdut internal PEKSIMIDA 2024, dan ⁠finalis seriosa putra PEKSIMIDA DIY 2024.

Ia menjelaskan, latihan menuju perlombaan sering kali membuatnya sakit tenggorokan. Untungnya, untuk mengatasi itu ia imbangi dengan menjaga kesehatan seperti istirahat yang cukup, konsumsi vitamin, dan stop minum es. “Kalau untuk mental, apalagi perlombaan, pastinya sangat diuji ya, tapi intinya saya harus tetap berusaha menampilkan yang terbaik. Apa yang sudah diajarkan oleh pelatih, saya terapkan dan yang terpenting selalu berdoa kepada Allah untuk selalu dilancarkan dalam segala urusan,” ucap Raka.

Tujuan Raka melalui kegiatan tersebut adalah ingin mengasah kemampuan dirinya di bidang suara, menambah prestasi, dan selalu ingat jangan cepat puas dengan pencapaian yang ada. Mengingat dirinya sudah lulus, Raka berharap teman-teman di UAD dapat melanjutkan perjuangan di bidang seni suara.

Sebagai penutup wawancara Raka mengatakan, “Halo teman-teman UAD yang akan mengikuti lomba di bidang seni suara khususnya, harus selalu semangat dan harus punya jiwa kompetisi yang tinggi. Jangan memikirkan kalah, karena sejatinya orang yang menang ialah orang yang pernah merasakan kekalahan. Jangan takut kalah, lomba bukan semata-mata tentang menang saja tetapi ada banyak hal positif yang dapat kita ambil seperti dapat teman baru, bisa belajar banyak hal, dan lain sebagainya.” (Rini)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Raka-Afrinata-Alumni-Mahasiswa-Ilmu-Komukasi-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Raka.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-12 11:44:012024-12-12 11:44:01Raka Afrinata, Alumnus Ilmu Komunikasi UAD Bagikan Pengalaman Menariknya Ikuti Kompetisi Menyanyi

Mahasiswa Ilkom UAD Gelar Edukasi Konservasi Mangrove di Muara Pandansimo

10/12/2024/in Terkini /by Ard

Edukasi Konservasi Mangrove di Muara Pandansimo oleh Mahasiswa Ilkom Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Ilkom UAD)

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan program edukasi konservasi mangrove bertajuk “Eco Education Rove” di Muara Pandansimo, Ngentak, Poncosari, Srandakan, Bantul, pada Senin 18 November 2024. Kegiatan ini diinisiasi oleh tim Rove Initiative yang beranggotakan 15 mahasiswa sebagai bagian dari mata kuliah Management Public Relations.

Dengan mengusung tema “Merawat Mangrove untuk Masa Depan: Membangun Ekosistem yang Lestari dan Berdaya Guna”, program ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dasar terkait konservasi mangrove, khususnya proses pembibitan, penanaman, dan perawatan. Program tersebut menyasar Komunitas Mangrove Progo yang selama ini masih mempraktikkan konservasi berdasarkan pengetahuan seadanya.

“Kami menginisiasi kegiatan ini karena Komunitas Mangrove Progo menyampaikan bahwa mereka membutuhkan pelatihan lebih lanjut mengenai dasar-dasar konservasi mangrove,” ujar Restu selaku ketua panitia.

Sebanyak 34 peserta dari Komunitas Mangrove Progo dan Angkatan Muda-Mudi Ngentak turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Dua narasumber dari Komunitas Mangrove Baros, Sidiq Muhammad Nurcholis dan Wawan Widya Ardi Susanto, dihadirkan untuk memberikan materi teknis serta praktik langsung terkait pengelolaan mangrove.

Sebagai wujud keberlanjutan, tim Rove Initiative memberikan bantuan berupa 100 bibit mangrove dan donasi pemberdayaan sebesar Rp500.000,00 kepada Komunitas Mangrove Progo. Dukungan penuh juga diberikan oleh dosen pengampu mata kuliah, Nunik Hariyanti, S.I.Kom, M.A.

Dengan tagline “Edukasi untuk Lestari, Beraksi untuk Alam”, program ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman peserta hingga 60% terkait teknik pembibitan, penanaman, dan perawatan mangrove. Mahasiswa UAD berharap kegiatan tersebut dapat memperkuat upaya Komunitas Mangrove Progo dalam konservasi secara mandiri dan berkelanjutan.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Edukasi-Konservasi-Mangrove-di-Muara-Pandansimo-oleh-Mahasiswa-Ilkom-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Ilkom-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-10 14:41:162024-12-10 14:41:16Mahasiswa Ilkom UAD Gelar Edukasi Konservasi Mangrove di Muara Pandansimo

Mahasiswa UAD Raih Juara II Lomba Press Release di Ajang MAW Institute Goes to Campus

10/12/2024/in Prestasi /by Ard

Muhammad Irsal Abiyu, mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Irsal)

Muhammad Irsal Abiyu, mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD), kembali mengharumkan nama kampus dengan meraih juara II dalam Lomba Press Release pada ajang MAW Institute Goes to Campus di Universitas Magelang pada 26 November 2024. Kompetisi ini diselenggarakan oleh MAW Talk, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang public relations (PR), sebagai bagian dari program pengembangan mahasiswa di dunia PR.

Dalam kompetisi tersebut, peserta ditantang untuk menyimak materi yang disampaikan oleh pemateri dan menyusun press release terkait acara tersebut. Penilaian lomba didasarkan pada kejelasan informasi, struktur penulisan, pemilihan kata dan gaya bahasa, penerapan unsur berita (5W+1H), ketepatan sasaran, serta akurasi data.

Irsan menjelaskan bahwa dalam karyanya ia mengangkat tema “Adaptasi dan Inovasi sebagai Kunci Bertahan di Era Transformasi Digital”. Melalui press release tersebut, ia menekankan empat pesan utama, yakni pentingnya adaptasi media massa dan praktisi PR terhadap teknologi dan media sosial, kemampuan storytelling sebagai alat menarik perhatian audiens, pemanfaatan media sosial sebagai peluang strategis, serta pentingnya kolaborasi dan kreativitas untuk memperluas jaringan dan menyampaikan ide inovatif.

“Pengalaman mengikuti lomba ini sangat berharga. Saya belajar banyak tentang dunia PR, terutama dalam hal menyusun press release yang informatif dan menarik. Sebelum lomba, saya mempersiapkan diri dengan membaca referensi press release dari akun media sosial dan artikel terkait,” ujar Irsal.

Meski menghadapi tantangan, seperti suara pemateri yang kurang jelas di beberapa sesi, Irsan tetap berhasil memberikan hasil terbaiknya. “Kejelasan informasi yang saya sampaikan, kemampuan storytelling, dan format penulisan yang tepat mungkin menjadi faktor utama yang membuat karya saya menonjol di mata juri,” tambahnya.

Setelah meraih prestasi ini, Irsan berkomitmen untuk terus mengembangkan kemampuannya di bidang PR. “Saya berharap bisa terus berkontribusi di dunia PR dan ikut serta dalam berbagai kegiatan serta kompetisi lainnya. Saya tidak sabar menanti peluang berikutnya,” tutupnya dengan penuh semangat.

Ajang MAW Institute Goes to Campus ini tidak hanya memberikan pengalaman berharga bagi peserta, tetapi juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menggali potensi dan menyiapkan diri menjadi bagian dari ekosistem public relations yang kompetitif di era digital. (eka)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Muhammad-Irsal-Abiyu-mahasiswa-Program-Studi-Ilmu-Komunikasi-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Irsal.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-10 09:37:212024-12-10 09:37:21Mahasiswa UAD Raih Juara II Lomba Press Release di Ajang MAW Institute Goes to Campus

Mahasiswa Sastra Indonesia UAD, Torehkan Prestasi di Sayembara Sastra Besurek Universitas Bengkulu

09/12/2024/in Prestasi /by Ard

Narendra Brahmantyo, mahasiswa Program Studi Sastra Indonesia, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Narendra)

Puisi berjudul “Kehangatan-Kehangatan yang Berlayar dari Pelabuhan Bengkulu” menjadi karya yang mengantarkan Narendra meraih prestasi. Puisi ini memadukan kehangatan Pelabuhan Bengkulu dengan analogi selimut di kasur, menciptakan gambaran imajinatif tentang perjalanan kehangatan menuju Belanda. Inspirasi karyanya berasal dari bacaan tentang pelabuhan-pelabuhan di Indonesia, seperti Pelabuhan Bengkulu dan Tanjung Priok, yang pernah menjadi latar puisi-puisinya sebelumnya.

Pemilik nama lengkap Narendra Brahmantyo itu merupakan mahasiswa Program Studi Sastra Indonesia, Universitas Ahmad Dahlan (UAD), yang kembali menunjukkan kebolehannya di dunia sastra dengan meraih penghargaan dalam Sayembara Sastra Besurek 2024. Kompetisi bergengsi ini diadakan oleh Teater Besurek Universitas Bengkulu. Kompetisi berlangsung dari 28 Agustus hingga 29 November 2024, diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Narendra menekankan pentingnya tema sejarah yang autentik dalam puisi-puisinya. “Keunikan puisi saya adalah kombinasi antara sejarah yang tidak banyak diketahui orang dan analogi yang segar,” ujarnya. Proses kreatifnya melibatkan pembacaan literatur sejarah, eksplorasi referensi gaya puisi, dan refleksi mendalam terhadap budaya lokal.

Meski menghadapi tantangan waktu karena aktivitas organisasi dan kegiatan kampus lainnya, Narendra tetap berkomitmen menghasilkan karya berkualitas. Ia juga mengambil banyak pembelajaran dari sejarah, yang menurutnya sering kali jarang dibicarakan, terutama dalam konteks budaya lokal.

Ke depannya, Narendra bercita-cita terus berkontribusi di dunia sastra, baik melalui perlombaan, publikasi di media, maupun menerbitkan buku. “Saya berharap ini menjadi awal untuk lebih banyak karya yang dapat menginspirasi, baik bagi saya maupun teman-teman di UAD,” tuturnya dengan optimis.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Narendra-Brahmantyo-mahasiswa-Program-Studi-Sastra-Indonesia-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Narendra-1.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-09 10:13:072024-12-09 10:13:07Mahasiswa Sastra Indonesia UAD, Torehkan Prestasi di Sayembara Sastra Besurek Universitas Bengkulu

Narendra, Mahasiswa UAD yang Raih Prestasi di Sayembara Sastra Bulan Bahasa UGM 2024

09/12/2024/in Prestasi /by Ard

Narendra Brahmantyo, mahasiswa Program Studi Sastra Indonesia, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Narendra)

Narendra Brahmantyo, mahasiswa Program Studi Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan (UAD), berhasil meraih juara II dalam lomba cipta puisi di acara Bulan Bahasa Universitas Gadjah Mada (UGM) 2024, sebuah ajang bergengsi yang diadakan oleh Keluarga Mahasiswa Sastra Indonesia (KMSI) UGM pada 21 Oktober hingga 16 November 2024. Ajang tahunan ini dikenal sebagai salah satu kompetisi paling bergengsi di dunia sastra Indonesia, melibatkan 1.026 peserta dari 59 universitas nasional, termasuk 306 peserta di kategori cipta puisi.

Puisi Narendra yang berjudul “Bahasa yang Mengisahkan Bara dan Api” mengangkat tema sejarah Kotagede, terinspirasi dari legenda Raden Rangga dan industri perak di kawasan tersebut pada 1940. Melalui analogi bara dan api, puisi ini menawarkan sudut pandang unik tentang bagaimana bahasa dapat menjadi penghubung kisah-kisah masa lalu.

Dalam wawancara, Narendra mengungkapkan bahwa inspirasi utama karyanya berasal dari buku sejarah yang ia pinjam dari seorang teman. Proses kreatifnya melibatkan riset mendalam, kunjungan langsung ke Kotagede, dan refleksi terhadap kehidupan sejarah daerah tersebut. “Saya membaca literatur, datang ke lokasi, dan menuliskan ide awal sebagai pondasi sebelum menuangkannya ke dalam puisi,” jelasnya.

Tentu saja, perjalanan menuju prestasi ini tidaklah mudah. Narendra harus menghadapi tantangan waktu, mengingat kesibukannya dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), kepanitiaan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) UAD, dan organisasi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Poros. Meski begitu, ia menegaskan pentingnya konsistensi. “Saya telah mengikuti lomba ini selama tiga tahun dan baru kali ini berhasil juara. Hal ini membuktikan bahwa kegigihan adalah kunci,” tuturnya.

Narendra berharap prestasinya ini dapat menjadi motivasi bagi dirinya dan mahasiswa lain di UAD untuk terus berkarya. “Selagi masih menjadi mahasiswa, manfaatkan berbagai kesempatan lomba untuk mengembangkan potensi diri,” pesannya. (eka)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Narendra-Brahmantyo-mahasiswa-Program-Studi-Sastra-Indonesia-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Narendra.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-09 09:56:282024-12-09 10:00:17Narendra, Mahasiswa UAD yang Raih Prestasi di Sayembara Sastra Bulan Bahasa UGM 2024

Abdee Firman al Rasyid Menjadi Bagian IISMA di Universiti Malaya, Malaysia

09/12/2024/in MBKM, Terkini /by Ard

Abdee Firman al Rasyid ikuti IISMA di Universiti Malaya (Dok. Abdee)

Abdee Firman al Rasyid, mahasiswa Sastra Inggris angkatan 2021 Universitas Ahmad Dahlan (UAD), kini tengah menjalani program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) di Universiti Malaya, Kuala Lumpur, Malaysia. Sebagai salah satu peserta program ini, Abdee merasakan pengalaman belajar internasional yang memperluas wawasan dan memperkaya keterampilan akademiknya.

Persiapan untuk mengikuti IISMA tidak mudah, tetapi Abdee membagikan beberapa langkah penting yang dapat membantu calon peserta lainnya. “Saya mempersiapkan Duolingo English Test selama sebulan, dan berhasil mendapatkan skor 135. Skor ini saya rekomendasikan karena cukup aman untuk peluang lolos. Selain itu, saya juga membuat rangkuman dari informasi IISMA yang saya dapatkan dari YouTube dan situs web Kemendikbud untuk memahami program lebih mendalam,” jelas Abdee. Ia juga mempersiapkan esai menggunakan metode STAR (situation, task, action, result), berlatih wawancara, dan memastikan dokumen seperti paspor, Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), dan Surat Keterangan Bebas Narkoba (SKBN) telah siap dengan bantuan dosen pembimbing.

Selama di Universiti Malaya, Abdee merasakan manfaat besar dari suasana belajar yang internasional. “Keseharian saya di sini sangat menyenangkan. Saya bisa bergaul dengan teman-teman dari berbagai negara, belajar secara penuh menggunakan bahasa Inggris, dan sering bekerja kelompok atau presentasi dalam bahasa tersebut,” katanya. Menurutnya, interaksi dengan mahasiswa dari latar belakang yang sangat beragam memberinya pelajaran penting tentang adaptasi dan komunikasi lintas budaya.

Selain pengalaman akademik, IISMA juga memberikan kesempatan untuk memperluas koneksi. “Kita bisa bersosialisasi dan bertukar wawasan dengan teman-teman dari seluruh Indonesia yang hebat dan pintar. Selain itu, program ini juga memungkinkan kita menyebarkan budaya Indonesia kepada teman-teman internasional,” ujar Abdee. Ia menambahkan bahwa melalui IISMA, peserta dapat membangun jaringan yang berguna baik di tingkat nasional maupun internasional.

Baginya, bergabung dalam generasi IISMA adalah pengalaman yang sangat berharga. “Menjadi bagian dari IISMA seperti menjadi keluarga. Kami saling bergantung satu sama lain saat menjelajahi dunia luar. Sangat disayangkan jika kesempatan seperti ini dilewatkan, terutama saat masih muda,” katanya. Ia mengajak mahasiswa lainnya untuk berani bermimpi besar dan meraih peluang yang ada.

Abdee berharap pengalamannya dapat menginspirasi mahasiswa lain untuk mengikuti jejaknya. “Yang terpenting adalah niat dan percaya, maka seluruh semesta akan mendukungmu,” tuturnya. Dengan semangat dan kerja keras, Abdee telah membuktikan bahwa mimpi untuk belajar di kancah internasional dapat tercapai, membawa manfaat besar bagi dirinya dan komunitasnya. (Dilla)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Abdee-Firman-al-Rasyid-ikuti-IISMA-di-Universiti-Malaya-Dok.-Abdee.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-09 09:04:022024-12-12 11:44:38Abdee Firman al Rasyid Menjadi Bagian IISMA di Universiti Malaya, Malaysia

Kisah Sukses Arivansi Ringu Kodi, Raih Juara I Mawapres FSBK UAD

05/12/2024/in Prestasi /by Ard

Kisah Sukses Arivansi Ringu Kodi Raih Juara Pertama Mapres Fakultas Sastra, Budaya Dan Komunikasi (Dok. Istimewa)

Arivansi Ringu Kodi, mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi 2022 Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi (FSBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meraih juara pertama dalam seleksi Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat fakultas. Rasa tertarik Arivan mengikuti ajang ini karena sebagai wadah untuk dirinya bisa mengeksplorasi dan menggali segala potensi yang dimiliki. Ia juga menggunakan kesempatan ini untuk menuangkan dan menampilkan segala pencapaian selama kuliah 5 semester di UAD.

“Setelah dinyatakan sebagai juara pertama, tentunya saya senang sekali dan excited untuk ke tahap selanjutnya. Tips dari saya, optimalkan potensi dan kemampuan yang dimiliki dan ketika mendaftar harus teliti dalam mengisi capaian unggulan serta asah kemampuan bahasa Inggris,” ungkap Arivan.

“Hambatan dalam perjuangan saya ada banyak, tetapi semua bisa teratasi dan terlewati dengan cara saya menghadapinya dengan menaruh energi dan pikiran yang positif. Apa pun yang terjadi, tetap berpikir dan bersikap tenang,” tutur Arivan.

Sebagai penutup Arivan menyampaikan pesannya, “Jangan sia-siakan kesempatan yang ada, all you have to do is just try try try. Like what Taylor Swift said: All I do is try try try. Believe in yourself that you can, if i can you can!” (Rini)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kisah-Sukses-Arivansi-Ringu-Kodi-Raih-Juara-Pertama-Mapres-Fakultas-Sastra-Budaya-Dan-Komunikasi-Dok.-Istimewa.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-05 14:09:092024-12-05 14:09:09Kisah Sukses Arivansi Ringu Kodi, Raih Juara I Mawapres FSBK UAD

Bintang Baru Sastra Inggris, Luthfan Aulia Fathan Juara III Mawapres FSBK 2023

05/12/2024/in Prestasi /by Ard

Bintang Baru Sastra Inggris Luthfan Fathan Juara 3 Mapres FSBK (Dok. Istimewa)

Luthfan Aulia Fathan, mahasiswa Sastra Inggris Universitas Ahmad Dahlan (UAD) angkatan 2023 meraih juara III Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) Fakultas Sastra, Budaya dan Komunikasi (FSBK). Awal mula dirinya mengikuti kompetisi tersebut karena didorong oleh dosennya. Ia juga ingin menjadikan hal ini sebagai peluang untuk berkembang.

“Saya tidak mengira akan mendapat juara ketiga karena niatnya untuk belajar, selain publikasi agar mendapat bekal lebih jika ingin lulus non-skripsi. Kalau buat tipsnya, saya sebisa mungkin keep up sama yang lain. Karena angkatan 2023 paling terlihat seperti anak bawang, bukan berarti kami tidak bisa memberi kejutan kepada teman-teman,” ungkap Luthfan.

Ia menambahkan, “Tujuan saya melalui ajang ini adalah ingin memberikan yang terbaik untuk fakultas, semoga juga dari proses ini dapat menemukan relasi yang lebih luas lagi.”

Terkait hambatan, Luthfan menyadari kalau ilmu yang ia punyai belum sebanyak mahasiswa lain sehingga masih perlu banyak belajar. Dirinya yang termasuk introver dan agak pendiam, membuat komunikasi dengan orang lain menjadi tantangan yang harus ditaklukkan.

“Pesan saya buat teman-teman, selalu coba hal-hal baru dan jangan terlalu terlena dengan santainya semester awal, karena itu sebenarnya waktu di mana kita paling bisa buat melakukan sesuatu buat diri sendiri dan sekitar. Terus kejar apa yang kamu targetkan, dan paling penting jangan berkecil hati karena masih mahasiswa baru. Justru, ayo tunjukkan kalau kita pasti bisa!” tutupnya. (Rini)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Bintang-Baru-Sastra-Inggris-Luthfan-Fathan-Juara-3-Mapres-FSBK-Dok.-Istimewa.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-05 13:48:232024-12-05 13:48:23Bintang Baru Sastra Inggris, Luthfan Aulia Fathan Juara III Mawapres FSBK 2023

PKM Ekshateam UAD Raih Posisi 5 Besar di Ajang PIMTANAS

03/12/2024/in Terkini /by Ard

PKM Ekshateam UAD Raih Posisi 5 Besar di Ajang PIMTANAS (Dok Asfia)

Tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Ekshateam dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih posisi 5 besar dalam ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Tingkat Nasional (PIMTANAS). Pencapaian ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi tim yang telah menjalani proses panjang selama hampir setahun. Keberhasilan itu tidak hanya menjadi kebahagiaan tim, tetapi juga diharapkan dapat mengharumkan nama UAD dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Tim PKM UAD mengusung program pengabdian masyarakat yang membahas fenomena sosial mitos Pulung Gantung di Gunungkidul. Melalui program ini, mereka berupaya memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menghilangkan stigma negatif dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan mental. Ketua tim, Dimas Brian Adi Putra (Psikologi), bersama anggota Alvin Nuru Syah Gunawan, Raka Pramudita Hidayat, Mahia Nasywa Paramesti (Psikologi), dan Nur Asfia (Ilmu Komunikasi), menyampaikan harapan agar kemenangan ini dapat memperkuat urgensi program yang mereka jalankan.

Persiapan menghadapi PIMTANAS tergolong singkat. Tim hanya sempat berlatih dua kali pada malam hari dan satu kali pada pagi hari sebelum presentasi. Meski begitu, kekompakan yang terbangun selama setahun menjadi kunci keberhasilan mereka. “Saat presentasi, kami menghadapi beberapa kendala, tetapi soliditas tim membantu kami menyelesaikan tantangan dengan baik,” ujar Asfia. Kerja sama yang solid membuahkan hasil yang membanggakan meski waktu persiapan terbatas.

Dosen pendamping, Sri Kushartati, S.Psi., M.A., Psikolog, mengapresiasi kerja keras dan dedikasi tim. “Kemenangan ini menjadi bukti bahwa keterbatasan waktu bukan hambatan untuk menghasilkan karya terbaik. Saya berharap program ini dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat Gunungkidul dan sekitarnya,” katanya. Semangat dan prestasi tim ini diharapkan menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk berkontribusi secara nyata bagi masyarakat. (Dilla)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/PKM-Ekshateam-UAD-Raih-Posisi-5-Besar-di-Ajang-PIMTANAS-Dok-Asfia.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-03 06:57:322024-12-03 06:57:32PKM Ekshateam UAD Raih Posisi 5 Besar di Ajang PIMTANAS

Kisah Sukses Mufti Putri Dewi Buana, Juara II Mawapres FSBK dari Ilkom UAD

02/12/2024/in Feature /by Ard

 

Kisah Sukses Mufti Putri Dewi Buana Juara II Mawapres FSBK dari Ilkom UAD (Dok. Istimewa)

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menggelar seleksi Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) tingkat fakultas. Kompetisi tahunan yang diadakan di lingkungan perguruan tinggi ini bertujuan untuk memilih mahasiswa terbaik dari setiap fakultas. Mahasiswa diseleksi berdasarkan prestasi akademik dan non-akademik yang unggul, serta keterampilan lain seperti kepemimpinan, kemampuan komunikasi, maupun penguasaan bahasa Inggris. Pada Fakultas Sastra Budaya dan Komunikasi (FSBK) UAD, untuk juara kedua diraih oleh, mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi 2021 yakni Mufti Putri Dewi Buana.

Mufti membagikan pengalaman yang sangat menarik ini dengan menjelaskan bahwa awal mula yang mendasari dirinya mendaftar Pilmapres adalah rasa semangatnya yang tidak berhenti untuk berjuang karena dulu pada tahun 2023 sempat gagal ketika mendaftar tingkat fakultas. Akhirnya dengan rasa pantang menyerah, ia kembali mencoba di tahun 2024. Ia ingin menguji semua kemampuan dirinya dikarenakan mawapres poin seleksinya sangat kompleks.

“Setelah dinyatakan sebagai juara kedua, saya merasa akhirnya terbayarkan semua kegagalan saya. Jadi juara, menurut saya jadi hal yang juga saya nantikan. Namun, yang paling saya senang adalah berproses bersama dengan teman-teman yang ikut Sekolah Mawapres FBSK kemarin,” katanya.

Ia melanjutkan, “Tipsnya agar bisa berhasil di pilmapres, dari mahasiswa baru, kita sudah harus tahu apa yang kira-kira di-push untuk mencapai poin tinggi di capaian unggulan. Saya sendiri terbantu di poin penghargaan dan hasil karya. Jadi, atur strategi poin capaian unggulan biar total skor paling tinggi bisa masuk.”

Mufti menambahkan bahwa harapan dirinya melalui ajang ini adalah membawa nama fakultas dan UAD juara di nasional. Ia juga ingin bisa berkomitmen mewakili UAD untuk lanjut di seleksi pilmapres. Hambatan yang dirasakannya tentunya ada dikarenakan mengikuti Sekolah Mawapres FSBK itu dua minggu penuh untuk pelatihan. Hambatan lainnya terkait manajemen waktu karena ia juga bekerja freelance, ujian tengah semester (UTS), ikut kegiatan pilmapres, dan kegiatan di Debating Community (DeCo) UAD.

Sebagai penutup, Mufti menyampaikan pesannya kepada teman-teman UAD agar terus terpacu semangat berkompetisi. “Saingan kita sudah keren-keren, kalau kita cuma jadi mahasiswa biasa, itu rugi banget. Kuliah itu biayanya mahal dan nggak semua orang bisa kuliah. Jadi, selama masih punya status mahasiswa, carilah pengalaman dan prestasi sebanyak mungkin. Agar di dunia kerja kita bisa lebih percaya diri dengan yang lain.” (Rini)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kisah-Sukses-Mufti-Putri-Dewi-Buana-Juara-II-Mawapres-FSBK-dari-Ilkom-UAD-Dok.-Istimewa-1.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-12-02 15:00:312024-12-02 17:53:45Kisah Sukses Mufti Putri Dewi Buana, Juara II Mawapres FSBK dari Ilkom UAD
Page 9 of 15«‹7891011›»

TERKINI

  • UAD Lepas 5.585 Lulusan PPG Guru Tertentu Tahap 1 Tahun 202503/11/2025
  • UAD Luluskan 2.052 Mahasiswa pada Wisuda Periode I Tahun Akademik 2025/202601/11/2025
  • Dari Percakapan, Tumbuh Perjalanan31/10/2025
  • Prodi Kesehatan Masyarakat UAD Raih Akreditasi Unggul dari LAM-PTKes30/10/2025
  • Alumni FH UAD Ciptakan Karya Tulis dalam Bentuk Buku29/10/2025

PRESTASI

  • UKM Taekwondo Raih 13 Medali pada Kejuaraan Pugnator International Taekwondo Championship 202531/10/2025
  • KPS FH UAD Raih 6 Prestasi dalam Kompetisi NMCC AHT 202530/10/2025
  • Tim LLC FH UAD Raih Juara I dalam Ajang National Call for Paper & Conference 202529/10/2025
  • Tim Basket UAD Naik ke Divisi 1 Liga Mahasiswa28/10/2025
  •  Mahasiswa FH UAD Raih Medali Perunggu di PON Beladiri Kudus 202528/10/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top