• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Gema Ekonomi Pembangunan Mencari Peluang di Tengah Pandemi

08/01/2021/in Terkini /by Ard

Moderator bersama Haidar wurjanto saat menjadi pembicara di Etalks

“Berjuang di masa pandemi bagi pengusaha tentu saja sangat berat. Diperlukan mental yang kuat. Bukam hanya modal yang besar tapi cara jeli melihat peluang dari ancaman,” terang Haidar Wurjanto selaku Founder & CEO SIMHA Group dan Es Teh Indonesia saat berbagi pengalamannya di acara GEMA EP #26 pada Sabtu (26-12-2020).

Berkutat di dunia bisnis bukan hal yang asing bagi Haidar. Sejak tahun 2006 semasa SMA, ia memulai bisnis dari warung ke warung. Mental bisnis telah terbentuk hingga jatuh bangun sudah menjadi hal yang biasa di dunia usaha. Di masa pandemi seperti saat ini tentu memberikan dampak buruk bagi setiap orang, tidak terkecuali usahanya.

“Di masa pandemi tidak dapat dipungkuri berimbas pada omzet penjualan. Mental pebisnis diuji agar terus survive. Ada hal yang perlu dilakukan di masa krisis seperti ini dengan mengendalikan faktor operasional, produksi, serta marketing,” jelas Haidar.

Ia mengimbuhkan bahwa pada dasarnya keberhasilan dari setiap usaha terletak pada marketing. “Sebesar 85% dari keberhasilan usaha terletak dari kemampuan marketing yang baik. Selain itu inovasi dan kreativitas tentu perlu ditingkatkan agar konsumen setia dengan produk yang dijual.”

Peluang di masa pandemi tentu saja ada jika kita jeli. Peluang bukanlah hal yang datang tiba-tiba, tapi peluang akan selalu dimanfaatkan oleh orang yang telah memiliki kesiapan. Ilmu, relasi, komunikasi, dan marketing, hal itulah yang perlu disiapkan agar mampu memanfaatkan peluang.

“Sebagai pebisnis, kita harus memiliki mindset bahwa kegagalan adalah sebuah proses pembelajaran untuk terus meningkatkan kualitas dan produktivitas. Selain itu, jadikan pesaing sebagai pacuan kepada diri sendiri agar terus maju. Fokus pada pengembangan usaha dengan jeli melihat peluang,” pungkas Haidar. (Chk)

Tags: Mahasiswa UAD, News UAD, UAD, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Moderator-bersama-Haidar-wurjanto-saat-menjadi-pembicara-di-Etalks.jpeg 720 1285 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2021-01-08 09:04:422021-01-08 09:04:42Gema Ekonomi Pembangunan Mencari Peluang di Tengah Pandemi
You might also like
Kesan Peserta dari UMP: Pharmanation 2024 Menyenangkan
Semarakkan Ramadan, KKN UAD dan Warga Plumbon Gelar Pentas Seni dan Bazar Rakyat
Universitas Ahmad Dahlan Gelar Pelatihan Master of Ceremony
Tim KKN UAD Sosialisasikan Pencegahan Stunting dan Pengecekan Kesehatan di Jetis Bantul
Sosialisasi NIB dan P-IRT untuk UMKM di Desa Gemantar oleh KKN MAs 101
Upacara Milad ke-61 dan Laporan Tahunan Rektor UAD

TERKINI

  • Dosen dan BEM UAD Wujudkan Desa Hargomulyo Bebas Stunting Melalui Hilirisasi Hasil Riset13/11/2025
  • Inovasi Edukasi Mitigasi Bencana Antarkan Tim PKM MENTARI UAD ke PIMNAS ke-3813/11/2025
  • PSKP UAD dan Puspeka Bahas Temuan Penting dalam Evaluasi Implementasi 7KAIH13/11/2025
  • Himpunan Mahasiswa Fisika UAD Gelar Kegiatan Prokariska13/11/2025
  • Cerita Ryandra: Lelah, Latihan, dan Mimpi yang Akhirnya Terbayar di Lapangan12/11/2025

PRESTASI

  • Mahasiswa Kedokteran UAD Raih Juara II Lomba Poster Ilmiah Nasional di Universitas Brawijaya13/11/2025
  • Tim Orion UAD Raih Juara 2 Lomba Esai Nasional UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon 202513/11/2025
  • Dinda, Mahasiswa Hukum UAD, Sabet 4 Prestasi dalam Kejuaraan Bang Taja Taekwondo Championship 202513/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara I Olimpiade Biologi Nasional Bioleaf XII 202510/11/2025
  • Mahasiswa FH UAD Raih 2 Prestasi dalam Kompetisi Pugnator Yogyakarta Sport Tourism Taekwondo International Championship 202510/11/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top