• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa UAD Raih Juara 2 Tingkat Internasional

20/01/2021/in Prestasi, Terkini /by Ard

Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA) yang meraih juara 2 tingkat Internasional

Enam mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meraih juara 2 dalam ajang 4th Arabic Short Video Competition yang dihelat oleh Islamic World Educational Scientific and Cultural Organization (ICESCO) dan Kementerian Pendidikan Malaysia. Lomba ini sekaligus untuk memperingati hari bahasa Arab sedunia.

Acara dimulai dari tanggal 1 Oktober hingga 30 Desember 2020. Program Studi Bahasa dan Sastra Arab UAD mengirimkan enam mahasiswa yakni Ahmad Aryzal, Siti Muflikhah, Imam Maulana Ibrahim, Alvinda Yunaz, Zumrotul Imanda Wachid Hakim, dan Uly Nuha Aisyah. Lomba diikuti lima negara seperti Malaysia, Thailand, Indonesia, Vietnam, dan Brunei Darussalam, dengan total peserta ada 480 atau 80 tim.

“Kami membuat film pendek dengan judul “Ar Rajaa’u” yang artinya harapan. Kami menampilkan kegigihan para pelajar yang ingin meraih segala cita dan harapannya melalui program beasiswa belajar bahasa Arab,” ungkap Imanda.

Ia menambahkan, alasan mengambil tema tersebut karena ingin menggambarkan fakta menarik di dunia pendidikan walaupun, kondisi yang sedang sulit seperti ini. Banyak ditemukan semangat para pelajar khususnya di Indonesia dalam mengikuti berbagai event untuk meningkatkan skill, wawasan, maupun menggapai mimpi-mimpinya.

Sebuah petuah Arab yang berbunyi جرب ولاحظ تكن عارفا yang artinya, “Coba dan perhatikan maka Anda akan mengerti”. Segala yang terjadi menimpa kita dengan satu langkah “mencoba” hasilnya akan dua kemungkinan yakni berhasil atau gagal. Lalu, setelah menerima hasil kita dituntut untuk “memperhatikan”, maka banyak hal baik, evaluasi, atau tanda bahwa kita sudah berproses.

“Lomba bukan hanya mengantar kami pada tropi dan sertifikat, tetapi ada improvisasi maupun progres yang meningkat,” tutup Imanda. (Amb)

Tags: Mahasiswa UAD, News UAD, UAD, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Ahmad-Aryzal-Siti-Muflikhah-Imam-Maulana-Ibrahim-Alvinda-Yunaz-Zumrotul-Imanda-Wachid-Hakim-dan-Uly-Nuha-Aisyah.-mahasiswa-Program-Studi-Bahasa-dan-Sastra-Arab-BSA-yang-meraih-juara-2-tingkat-Internasional-d.jpeg 720 1280 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2021-01-20 08:39:202021-01-20 08:39:20Mahasiswa UAD Raih Juara 2 Tingkat Internasional
You might also like
KASAD Maruli Simanjuntak Kunjungi UAD
Filosofi Logo Masta UAD 2020
Karate UAD Borong 21 Medali di Kejuaraan Nasional
Raih Medali Perak Karena Selawat
Efektivitas Ketepatan Data dan Kebijakan Publik
FKM UAD Selenggarakan Talkshow tentang Kesehatan Mental

TERKINI

  • Tumbuhkan Semangat Berwirausaha, IMM FSBK Gelar Diskusi Ekowir14/11/2025
  • Joglosepur Summit Day 2025: Mahasiswa Farmasi Ajak Penyintas Stroke Hidup Sehat dan Bahagia14/11/2025
  • Sharing Peningkatan Mutu Pesantren, PERSADA Terima Kunjungan Ma’had Al-Jami’ah UIN FAS Bengkulu14/11/2025
  • Dosen dan BEM UAD Wujudkan Desa Hargomulyo Bebas Stunting Melalui Hilirisasi Hasil Riset13/11/2025
  • Inovasi Edukasi Mitigasi Bencana Antarkan Tim PKM MENTARI UAD ke PIMNAS ke-3813/11/2025

PRESTASI

  • Gameboard Edukasi Bencana Antar Mahasiswa UAD Jadi Juara Internasional14/11/2025
  • Mahasiswa Teknologi Pangan UAD Raih Juara 2 Esai di Bidang Social, Language & Cultural14/11/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Raih Juara II Vocal Solo Tingkat Nasional PKSM 202514/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II Olimpiade Biologi Bioleaf XII 2025 di UIN Alauddin Makassar14/11/2025
  • Alfiyyah: Di Balik Medali Perak, Ada Latihan, Doa, dan Rasa Sakit yang Tak Terlihat14/11/2025

FEATURE

  • Menulis sebagai Pelarian Positif, Muhammad Farid Wisudawan FK UAD dengan 19 Publikasi Ilmiah14/11/2025
  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top