• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Posts

Fakultas Psikologi dan FKIP UAD Gelar Pelatihan Keterampilan Psikologi bagi Guru

06/03/2025/in Terkini /by Ard

Pelatihan Keterampilan Psikologi bagi Guru oleh Fakultas Psikologi UAD (Dok. Fakultas Psikologi)

Fakultas Psikologi bekerja sama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan pelatihan keterampilan psikologi bagi guru dalam kegiatan pengabdian masyarakat yang berlangsung pada 26β€’27 Februari 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di SD Unggulan Muhammadiyah Lemahdadi, Kasihan, Bantul, serta Fakultas Psikologi UAD. Pelatihan bertujuan untuk membekali para pendidik dengan keterampilan psikologis agar lebih siap menghadapi tantangan di dunia pendidikan.

Ketua tim pelaksana, Muhammad Hidayat, S.Psi., M.Psi., Psikolog, menjelaskan bahwa pelatihan ini memberikan edukasi dan keterampilan praktis bagi guru dalam mengelola masalah psikologis di lingkungan sekolah. Para peserta mendapatkan materi dari narasumber berkompeten, termasuk Dian Kinayung, S.Psi., M.Psi., Psikolog, yang membahas strategi pengelolaan dinamika kelas dan komunikasi efektif dengan siswa. Selain itu, Hasna Uzzakiyah, S.Psi., M.Psi., Psikolog, memberikan materi mengenai komunikasi terapeutik, sedangkan Intan Puspitasari, S.Psi., MA., menjelaskan tentang mindfulness islami sebagai strategi meningkatkan kesejahteraan psikologis guru.

Antusiasme peserta terlihat dari tingginya partisipasi dalam sesi diskusi. Banyak guru menyatakan bahwa materi yang diberikan sangat relevan dengan tantangan yang mereka hadapi di sekolah. Mereka juga mendapatkan wawasan baru yang dapat langsung diterapkan dalam interaksi dengan siswa.

Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi tri dharma perguruan tinggi, di mana akademisi tidak hanya berfokus pada pengajaran dan penelitian, tetapi juga berkontribusi bagi masyarakat. Fakultas Psikologi dan FKIP UAD berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkelanjutan guna meningkatkan keterampilan psikologi bagi pendidik serta mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pelatihan-Keterampilan-Psikologi-bagi-Guru-oleh-Fakultas-Psikologi-UAD-Dok.-Fakultas-Psikologi.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-06 09:50:172025-03-06 09:50:17Fakultas Psikologi dan FKIP UAD Gelar Pelatihan Keterampilan Psikologi bagi Guru

PC IMM Djazman Al-Kindi Ajak Gen-Z Berwirausaha dengan Kreatif, Inovasi, dan Islami

06/03/2025/in Terkini /by Ard

Diskusi Inspiratif oleh PC IMM Djazman Al-Kindi (Dok. Ekowir PC IMM Djazman Al-Kindi)

Bidang Ekonomi dan Kewirausahaan (Ekowir) Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Djazman Al-Kindi Kota Yogyakarta menggelar diskusi inspiratif bertajuk β€œMembangun Mindset Kewirausahaan yang Kreatif, Inovatif, dan Islami di Era Gen-Z” pada 25 Februari 2025. Acara ini menghadirkan Ashraf Nayif Abdullah, co-founder Digital Syariah Advertising Agency, sebagai pemateri utama.

Dalam pemaparannya, Ashraf menyoroti pentingnya memiliki pola pikir wirausaha yang tidak hanya berorientasi pada keuntungan finansial tetapi juga mengedepankan nilai-nilai islami. Ia menjelaskan bahwa berwirausaha itu berbeda dengan berbisnis pada umumnya. Wirausaha menekankan kreativitas dan inovasi dalam mencari peluang, sementara bisnis lebih mengarah pada aktivitas perdagangan yang telah memiliki struktur dan sistem tersendiri.

β€œSeorang wirausaha harus mampu berpikir di luar kebiasaan (out of the box) serta memanfaatkan teknologi sebagai alat inovasi. Namun, dalam konteks Islam, keberkahan dalam usaha harus menjadi prioritas, sehingga setiap langkah bisnis perlu memperhatikan prinsip kejujuran, keadilan, dan tanggung jawab,” ujar Ashraf.

Selain itu, Ashraf juga memberikan strategi dalam membangun pola pikir kewirausahaan yang kuat di era gen Z. Terdapat beberapa poin utama yang ia sampaikan. Di antaranya, memahami prinsip Islam dalam kewirausahaan. Setiap usaha harus diawali dengan niat yang baik, dijalankan dengan kejujuran, serta memperhatikan aspek keadilan dan transparansi. Lalu, mengasah kreativitas dan inovasi. Generasi muda harus berani berpikir kreatif dan menggunakan teknologi sebagai sarana untuk menciptakan terobosan baru.

Mahasiswa juga harus berani gagal dan belajar dari pengalaman. Jangan takut gagal, karena kegagalan adalah bagian dari proses menuju kesuksesan. Selain itu, jangan lupa mengintegrasikan nilai sosial dan lingkungan. Wirausaha harus memiliki kepedulian terhadap lingkungan dan memberdayakan ekonomi umat, yang sejalan dengan nilai-nilai Muhammadiyah dalam membangun masyarakat yang mandiri dan berkemajuan. Kemudian, menjaga keseimbangan dunia dan akhirat. Mengelola waktu dengan baik serta selalu berdoa dan bertawakal dalam menjalankan usaha. Terakhir, membangun ekonomi umat. Caranya dengan mengajak generasi muda untuk berwirausaha dengan inovatif, tidak hanya mencari keuntungan pribadi tetapi juga berkontribusi dalam menciptakan kesejahteraan bersama melalui nilai-nilai Islam yang inklusif dan memberdayakan.

Muhammadiyah sebagai organisasi Islam modern di Indonesia telah lama mengajarkan pentingnya kemandirian ekonomi umat, yakni sebagai bagian dari gerakan dakwah sosial. Muhammadiyah menekankan bahwa ekonomi umat harus dikembangkan secara kolektif, berbasis pada nilai-nilai keislaman, serta berorientasi pada kesejahteraan bersama. Konsep wirausaha islami ini tidak hanya mengejar keuntungan materi, tetapi juga menumbuhkan ekosistem ekonomi yang adil dan berkelanjutan. Hal itu selaras dengan apa yang disampaikan oleh KH. Ahmad Dahlan: β€œHidup-hidupilah Muhammadiyah”, yang artinya kita diajarkan untuk memiliki jiwa kemandirian, merdeka dan mampu bertahan dalam segala keadaan serta memberikan kemanfaatan kepada umat, salah satunya dengan kemandirian dalam berwirausaha.

Dalam konteks tersebut, PC IMM Djazman Al-Kindi Kota Yogyakarta terus mendorong generasi muda, khususnya mahasiswa, untuk menjadi agen perubahan dalam membangun ekonomi berbasis syariah dan berlandaskan etika Islam. Wirausaha tidak hanya dipandang sebagai aktivitas mencari penghidupan, tetapi juga sebagai bagian dari ibadah dan kontribusi nyata bagi kesejahteraan umat. Dengan prinsip ini, IMM Djazman Al-Kindi berupaya menciptakan generasi muda yang tidak hanya mandiri secara ekonomi, tetapi juga memiliki kepedulian terhadap sesama, khususnya dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat kecil.

Diskusi itu mendapatkan antusiasme tinggi dari para peserta, yang mayoritas merupakan mahasiswa dan pemuda yang tertarik untuk terjun ke dunia wirausaha. Beberapa peserta mengajukan pertanyaan seputar tantangan dalam memulai usaha berbasis nilai-nilai Islam di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat.

Rahmad Boli Raya selaku Ketua Bidang Ekowir PC IMM Djazman Al-Kindi menyampaikan harapannya agar diskusi ini dapat memberikan wawasan baru bagi para peserta dan mendorong lahirnya generasi wirausahawan muslim yang tidak hanya sukses secara finansial, tetapi juga mampu memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semakin banyak generasi muda yang tertarik untuk menjadi wirausahawan kreatif dan inovatif yang tetap menjunjung tinggi nilai-nilai Islam dalam setiap langkah usahanya. Sebagaimana yang diajarkan oleh Muhammadiyah dalam membangun masyarakat yang berdaya dan mandiri. (Sit/Lus)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Diskusi-Inspiratif-oleh-PC-IMM-Djazman-Al-Kindi-Dok.-Ekowir-PC-IMM-Djazman-Al-Kindi.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-06 09:36:552025-03-06 09:36:55PC IMM Djazman Al-Kindi Ajak Gen-Z Berwirausaha dengan Kreatif, Inovasi, dan Islami

Mahasiswa KKN UAD Kenalkan Pemanfaatan Kulit Bawang sebagai Pestisida Alami

06/03/2025/in Terkini /by Ard

Pemanfaatan Kulit Bawang oleh Mahasiswa KKN UAD (Foto. KKN UAD)

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Alternatif Ramadan ke-95 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Unit I.C.3 mengadakan sosialisasi pengolahan sampah dapur menjadi pestisida alami pada Minggu, 23 Februari 2024. Kegiatan ini berlangsung di rumah Priyono, yang menjadi tempat pertemuan rutin PKK RT 07 Pelemwulung, Banguntapan, Bantul, pada bulan Februari. Sosialisasi dilaksanakan pada pukul 16.30–17.30 WIB dan diikuti oleh ibu-ibu PKK setempat.

Sosialisasi ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat mengenai manfaat sampah dapur, khususnya kulit bawang merah, yang dapat diolah menjadi pestisida alami. β€œSampah dapur menjadi salah satu jenis sampah terbanyak di Indonesia. Jika dibiarkan menumpuk, terutama sampah organik, dapat menghasilkan gas metana yang membahayakan lingkungan karena meningkatkan efek rumah kaca dan menyebabkan pemanasan global,” ujar salah satu mahasiswa KKN dalam pemaparannya.

Dalam acara tersebut, mahasiswa KKN menjelaskan dampak negatif sampah dapur yang tidak diolah serta memperkenalkan cara pemanfaatannya sebelum dibuang. Salah satu cara yang diperkenalkan adalah mengolah kulit bawang menjadi pestisida alami untuk tanaman. Kulit bawang mengandung senyawa bioaktif seperti flavonoid (quercetin dan kaempferol), yang bersifat toksik bagi hama, allicin yang berfungsi sebagai insektisida dan antifungal, serta saponin yang mengurangi nafsu makan hama.

Peserta tidak hanya mendapatkan materi teori, tetapi juga menyaksikan demo langsung pembuatan pestisida. Prosesnya cukup sederhana: kulit bawang direndam dalam air selama 24 jam, kemudian larutannya diencerkan sebelum digunakan untuk menyemprot tanaman. Mahasiswa KKN juga mengingatkan bahwa karena berbahan alami, pestisida ini perlu digunakan secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Antusiasme peserta terlihat saat sesi tanya jawab berlangsung. Ibu-ibu PKK aktif bertanya mengenai manfaat dan penggunaan pestisida alami tersebut. Kegiatan semakin meriah dengan pembagian doorprize bagi peserta yang aktif bertanya.

β€œKegiatannya bagus, sangat bermanfaat buat ibu-ibu. Bisa menambah pengetahuan ibu-ibu dalam penanganan sampah organik, khususnya kulit bawang. Penjelasannya juga sangat menarik,” ujar Emi, selaku ketua PKK sekaligus peserta kegiatan ini.

Acara diakhiri dengan harapan agar ibu-ibu PKK dapat mempraktikkan ilmu yang didapat dan lebih bijak dalam mengelola sampah dapur. Kegiatan ini menjadi salah satu program kerja mahasiswa KKN UAD Unit I.C.3 di Dusun Pelemwulung, Banguntapan, Bantul, dalam meningkatkan kesadaran lingkungan masyarakat.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pemanfaatan-Kulit-Bawang-oleh-Mahasiswa-KKN-UAD-Foto.-KKN-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-06 09:15:182025-03-06 09:15:18Mahasiswa KKN UAD Kenalkan Pemanfaatan Kulit Bawang sebagai Pestisida Alami

Mahasiswa Hukum UAD Raih Juara II pada Kejuaraan Wilayah Tapak Suci DIY

06/03/2025/in Prestasi /by Ard

Mahasiswa Hukum UAD Raih Juara II pada Kejuaraan Wilayah Tapak Suci DIY (Dok. Tapak Suci)

Tapak Suci (TS) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menorehkan prestasi yang membanggakan dalam Kejuaraan Wilayah Tapak Suci Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang digelar di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta pada 15–16 Februari 2025. Prestasi tersebut diraih oleh Ahmad Faisal Rahman, mahasiswa Fakultas Hukum (FH) UAD yang mendapatkan posisi juara II dalam kompetisi itu.

Faisal sebelumnya pun pernah memenangkan juara III pada Kompetisi Sumedang Challenge Piala Kemendikbudristek & PB Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), Turnamen Tapak Suci tingkat nasional yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Surakarta, serta juara III (kelas h) pada ajang Internasional Pencak Silat Batam Open Championship. Ia saat ini tengah mempersiapkan lomba Pekan Olahraga Daerah (PORDA) DIT XVII/2025 pada September mendatang.

Uniknya, salah satu dosen FH UAD, Sahran Hadziq, ternyata menjadi peserta dalam kejuaraan Wilayah Tapak Suci DIY dan berhasil meraih juara I. Mendengar hal tersebut, Faisal termotivasi mengikuti lomba tersebut ingin menguji kemampuan dirinya dengan bersaing dengan Sahran. Faisal pun sangat mengapresiasi dosennya karena berhasil mengalahkannya sehingga muncul rasa ingin berlatih lebih keras untuk memperoleh juara I di kejuaraan lainnya.

Faisal juga mempersiapkan secara matang terhadap Kejuaraan Wilayah Tapak Suci DIY dengan berlatih secara fisik maupun mental. Menurutnya, usaha tanpa doa dan doa tanpa usaha akan sia-sia. β€œTeruslah berusaha dengan latihan secara tekun ditambah dengan doa yang tak pernah putus,” ujar Faisal.

Faisal berterima kasih kepada Tapak Suci UAD dan FH UAD karena sudah memberikan dukungan yang penuh terhadap dirinya dan atlet lainnya dalam mengikuti perlombaan. Selain itu, sedikit pesan yang disampaikan oleh Faisal bahwasannya ia berhadap agar dimudahkan terkait perizinan dari FH UAD kepada setiap atlet yang sedang mengikuti kejuaraan.

Β β€œTerima kasih kepada Tapak Suci UAD dan FH UAD karena telah memberikan banyak dukungan, serta saya berharap agar FH UAD ke depannya mampu memudahkan proses perizinan kepada setiap atlet yang sedang mengikuti kejuaraan,” ungkapnya. (salsya)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-Hukum-UAD-Raih-Juara-II-pada-Kejuaraan-Wilayah-Tapak-Suci-DIY-Dok.-Tapak-Suci.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-06 09:04:332025-03-06 09:38:38Mahasiswa Hukum UAD Raih Juara II pada Kejuaraan Wilayah Tapak Suci DIY

Mahasiswa KKN UAD Gelar Cek Kesehatan Gratis untuk Lansia

05/03/2025/in Terkini /by Ard

Cek Kesehatan Gratis untuk Lansia oleh KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. KKN UAD)

Kesehatan memang bukan segalanya, tetapi tanpa tubuh dan jiwa yang sehat, kita tidak bisa beraktivitas dengan baik. Oleh karena itulah, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Unit X.A.3 berkolaborasi dengan RSU Pelita Husada menggelar penyuluhan dan cek kesehatan gratis bagi lansia di Padukuhan Tejo, Kalurahan Pucanganom, Kapanewon Rongkop, Gunungkidul, pada 19 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga kesehatan di usia lanjut.

Dalam kegiatan ini, warga mendapatkan pelayanan pemeriksaan kesehatan meliputi cek tekanan darah, gula darah, asam urat, dan kolesterol. Selain itu, tenaga medis dari RSU Pelita Husada, termasuk perawat, fisioterapis, dan ahli gizi, turut hadir memberikan konsultasi tentang pola makan sehat, menjaga kebugaran, serta informasi mengenai penyakit seperti hipertensi, diabetes, dan asam urat. Mahasiswa KKN juga mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya menerapkan kebiasaan sehat, mengurangi pekerjaan berat, serta menghindari kebiasaan buruk seperti merokok.

Untuk memastikan layanan kesehatan menjangkau seluruh warga, kegiatan tersebut mencakup pula home visit atau kunjungan ke rumah bagi lansia yang memiliki keterbatasan fisik atau akses ke fasilitas kesehatan. Irfan Mahindra, salah satu mahasiswa KKN, menyatakan bahwa inisiatif home visit bertujuan agar layanan kesehatan dapat dinikmati oleh mereka yang memiliki keterbatasan tertentu.

Selain pemeriksaan kesehatan, kegiatan ini juga mencakup sosialisasi tentang gaya hidup sehat dan pencegahan penyakit. Mahasiswa KKN dan tenaga medis membagikan materi edukasi bertajuk β€œTips Menuju Lansia Sehat dan Mandiri” untuk meningkatkan pemahaman warga mengenai pola hidup sehat, pentingnya gizi seimbang, aktivitas fisik, dan pemeriksaan kesehatan berkala.

Retno Dwi C, A.Md. Kep., perwakilan tim Promosi Kesehatan RSU Pelita Husada, menyampaikan apresiasi atas kolaborasi dengan mahasiswa KKN. β€œKami sangat senang bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini. Harapan kami, warga semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dan melakukan pemeriksaan rutin,” ujarnya.

Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan ini sangat tinggi, terbukti dari banyaknya warga yang hadir sejak pagi untuk mendapatkan layanan kesehatan. Sejumlah peserta, termasuk Suprihatin dan Kabarsih, mengungkapkan rasa terima kasih mereka karena dapat mengetahui kondisi kesehatan dan mendapatkan informasi berguna mengenai pola makan sehat.

Kepala Kalurahan Pucanganom, Purwanti, juga mengapresiasi kegiatan ini dan berharap kerja sama antara mahasiswa KKN dan RSU Pelita Husada dapat terus berlanjut. β€œKegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga, terutama lansia, untuk meningkatkan kesadaran dan kualitas hidup mereka,” ujarnya.

Kegiatan tersebut menjadi bukti nyata bahwa program KKN bukan hanya berfokus pada pengajaran akademis, tetapi juga berkontribusi langsung bagi masyarakat. Dengan adanya penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan semakin meningkat serta kualitas hidup mereka semakin baik. (Doc)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Cek-Kesehatan-Gratis-untuk-Lansia-oleh-KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-KKN-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-05 10:22:402025-03-05 10:22:40Mahasiswa KKN UAD Gelar Cek Kesehatan Gratis untuk Lansia

Mahasiswa KKN UAD Pasang Papan Edukasi Penguraian Sampah di SD Negeri Blumbang

05/03/2025/in Terkini /by Ard

Mahasiswa KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Pasang Papan Edukasi Penguraian Sampah di SD Negeri Blumbang (Dok. KKN UAD)

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Unit IV.D.1 melaksanakan kegiatan pemasangan papan edukasi penguraian sampah di SD Negeri Blumbang, Kalurahan Banjararum, Kapanewon Kalibawang, Kulon Progo. Program ini bertujuan meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya menjaga kebersihan dan memahami dampak sampah terhadap lingkungan.

Papan edukasi yang dipasang memberikan informasi visual mengenai waktu penguraian berbagai jenis sampah, mulai dari sampah organik seperti daun dan sisa makanan yang cepat terurai, hingga sampah anorganik seperti plastik, kaca, dan aluminium yang membutuhkan waktu puluhan hingga ratusan tahun untuk terurai. Informasi ini dikemas dalam desain menarik dan mudah dipahami oleh anak-anak agar pesan tentang pengelolaan sampah tersampaikan secara efektif.

Kegiatan tersebut mendapat sambutan positif dari pihak sekolah, guru, dan siswa. Para guru menyambut baik inisiatif ini karena dapat menjadi sarana edukasi tambahan yang bermanfaat dalam mengajarkan siswa tentang pentingnya menjaga lingkungan. Sementara itu, para siswa tampak antusias dan penasaran saat melihat informasi mengenai waktu penguraian sampah yang sebelumnya belum mereka ketahui.

Setelah pemasangan papan edukasi, anggota KKN mengadakan sesi edukasi singkat bagi siswa SD Negeri Blumbang. Sesi ini membahas bahaya sampah yang sulit terurai serta dampaknya terhadap lingkungan. Siswa diajak untuk lebih sadar dalam memilah sampah berdasarkan jenisnya dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai. Mereka juga diperkenalkan dengan konsep 3R (reduce, reuse, recycle) sebagai langkah sederhana yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Ketua KKN Reguler Unit IV.D.1, Fahrin Ahmad Rivai, menyampaikan harapannya terhadap kegiatan ini. β€œKami berharap dengan adanya papan edukasi ini, siswa dapat lebih memahami dampak jangka panjang dari sampah yang tidak dikelola dengan baik. Pendidikan lingkungan harus dimulai sejak dini agar anak-anak memiliki kesadaran untuk menjaga kebersihan dan menjadi agen perubahan di masyarakat,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya membentuk kebiasaan peduli lingkungan sejak kecil. β€œAnak-anak adalah generasi penerus yang akan mewarisi Bumi ini. Jika sejak dini mereka memahami pentingnya menjaga lingkungan, di masa depan kita akan memiliki masyarakat yang lebih peduli terhadap masalah sampah dan kebersihan. Melalui papan edukasi ini, kami ingin mengajak siswa untuk memulai dari langkah kecil, seperti membuang sampah pada tempatnya serta memilah sampah organik dan anorganik,” tambahnya.

Pihak sekolah, yang diwakili oleh salah satu guru, juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas inisiatif KKN UAD. β€œPapan edukasi ini sangat membantu kami dalam memberikan pemahaman kepada siswa tentang pentingnya menjaga lingkungan. Edukasi seperti ini penting agar anak-anak tidak hanya mengetahui teori, tetapi juga mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan sesi tanya jawab interaktif antara siswa dan anggota KKN. Banyak siswa yang tertarik untuk bertanya mengenai cara mengelola sampah yang baik serta dampak buruk sampah plastik terhadap lingkungan. Momen ini menunjukkan bahwa edukasi yang diberikan berhasil menarik perhatian dan memicu rasa ingin tahu para siswa.

Dengan adanya papan edukasi dan sesi penyuluhan tersebut, diharapkan siswa SD Negeri Blumbang semakin memahami pentingnya menjaga kebersihan lingkungan serta menerapkan kebiasaan baik dalam mengelola sampah. Kegiatan ini juga menjadi langkah nyata KKN UAD Unit IV.D.1 dalam berkontribusi menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat di Dusun Blumbang. (Doc)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Pasang-Papan-Edukasi-Penguraian-Sampah-di-SD-Negeri-Blumbang-Dok.-KKN-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-05 10:16:142025-03-05 10:16:14Mahasiswa KKN UAD Pasang Papan Edukasi Penguraian Sampah di SD Negeri Blumbang

Bimawa UAD Gelar Pelatihan Strategi Kreatif Ciptakan Video Menarik

05/03/2025/in Terkini /by Ard

Pelatihan Video Kreatif oleh Bimawa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Septia)

Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan Pelatihan Video Kreatif sebagai bagian dari rangkaian Kompetisi Video Kreatif 2025. Pelatihan ini berlangsung secara daring melalui platform Zoom Meeting pada Senin, 24 Februari 2025, mulai pukul 08.30 WIB hingga selesai. Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan keterampilan mahasiswa dalam menghasilkan karya video yang inovatif dan berkualitas.

Terdapat dua pemateri, yakni Hastu Nur Shofiati, S.Pd. yang merupakan seorang konten kreator dan alumnus Bimbingan Konseling (BK) UAD 2019 yang saat ini menjadi mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) di Universitas PGRI Yogyakarta. Kemudian pemateri kedua adalah Anti Kunanti, S.Pd., konten kreator yang juga alumnus BK UAD 2020 dan mahasiswa PPG di Universitas Pendidikan Indonesia.

Acara diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Dr. Caraka Putra Bakti, M.Pd. selaku Kepala Bidang Pengembangan Karakter dan Kesejahteraan (PKK) Mahasiswa, ia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Bimawa dalam meningkatkan hard skill mahasiswa. β€œPelatihan ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga ajang pembinaan dan edukasi bagi mahasiswa dalam mengembangkan keterampilan mereka. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan pengalaman berharga bagi peserta,” ucapnya.

Dr. Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A., dalam sambutannya juga menegaskan pentingnya mahasiswa untuk terus meningkatkan kompetensi digital di era modern. β€œDi era digital ini, mahasiswa dituntut untuk kreatif dan inovatif dalam membuat karya, salah satunya melalui video kreatif. Harapannya, mahasiswa tidak hanya menghasilkan konten menarik, tetapi juga edukatif dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya

Pelatihan tersebut tidak hanya diikuti oleh mahasiswa UAD saja, tetapi dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Para peserta nantinya akan dibagi ke dalam kelas-kelas kecil untuk mendapatkan bimbingan lebih lanjut dari masing-masing mentor. Selain sesi materi, pelatihan ini juga mencakup sesi praktik langsung yang akan dilanjutkan dalam pertemuan berikutnya.

Sebagai pemateri, Hastu Nur Shofiati menyampaikan tentang strategi menciptakan video yang menarik dari konsep sederhana. β€œYang paling penting dalam pembuatan video adalah ide. Tidak perlu peralatan mahal, cukup memanfaatkan apa yang ada dengan kreativitas yang maksimal,” jelasnya.

Sementara itu, Anti Kunanti menambahkan bahwa dalam proses produksi video, penting untuk memperhatikan aspek storytelling dan teknik editing agar hasil akhir lebih menarik dan profesional.

Peserta pelatihan diberikan waktu tujuh hari untuk membuat video yang akan dikompetisikan. Penilaian akan dilakukan oleh juri eksternal untuk menjaga objektivitas dan profesionalisme. Kompetisi ini tidak hanya bertujuan untuk mencari pemenang, tetapi juga untuk memberikan motivasi kepada mahasiswa agar terus berkarya di bidang kreatif.

Dengan adanya pelatihan tersebut, diharapkan mahasiswa dapat mengembangkan keterampilan videografi yang tidak hanya berguna untuk kompetisi, tetapi juga untuk karier mereka di masa depan. Acara ditutup dengan sesi tanya jawab interaktif dan apresiasi kepada para narasumber serta peserta yang telah berpartisipasi dengan antusias. (Septia)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pelatihan-Video-Kreatif-oleh-Bimawa-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Septia.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-05 10:08:022025-03-05 10:08:02Bimawa UAD Gelar Pelatihan Strategi Kreatif Ciptakan Video Menarik

Teladan Abdan Syakuro dari Nabi Nuh as.

05/03/2025/in Feature /by Ard

Kajian Ahad Pagi Masjid Islamic Center Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bersama Ustaz Budi Jaya Putra, S.Th.I., M.H. (Dok. IC UAD)

Kajian Ahad Pagi berlangsung dengan penuh antusias di Masjid Islamic Center Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada Minggu, 2 Februari 2025. Ustaz Budi Jaya Putra, S.Th.I., M.H. hadir menyampaikan materi berharga bertajuk β€œAbdan Syakuro dalam Al-Qur’an”. Tema ini mengingatkan umat Islam akan pentingnya bersyukur dalam setiap aspek kehidupan. Termasuk jamaah yang menghadiri kajian, yakni sedang bersyukur. Istilah abdan syakuro sendiri bermakna hamba yang bersyukur, yaitu seseorang yang selalu mengingat dan mengapresiasi nikmat Allah dengan hati, lisan, dan perbuatan. Kehadiran jamaah dalam majelis ilmu tersebut pun merupakan salah satu bentuk rasa syukur, karena menuntut ilmu adalah ibadah yang bernilai tinggi di sisi Allah Swt.

Ustaz Budi mengutip pandangan ulama terkait makna syukur. Menurut Syaikh Abdullah bin Shalih Al-Fauzan, syukur merupakan wujud nyata rasa terima kasih kepada Allah yang dapat dilakukan melalui perkataan maupun perbuatan. Sementara itu, dari KH. Suprapto Ibnu Juraimi bentuk syukur sejati adalah menggunakan segala nikmat yang telah diberikan Allah sesuai dengan kehendak-Nya. Seorang muslim yang bersyukur tidak hanya sekadar mengucapkan alhamdulillah, tetapi juga menjadikan setiap nikmat sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah dengan memperbanyak amal kebajikan dan menghindari perbuatan yang dilarang.

Melalui kajian tersebut, Ustaz Budi juga mengupas tafsir dari Ibnu Katsir mengenai Surah Al-Isra, yang menekankan bahwa ayat tersebut mengingatkan manusia agar selalu mengenang nikmat dan karunia Allah. Dalam ayat tersebut Allah mengingatkan keturunan Nabi Nuh untuk meneladani nenek moyang mereka yang selamat dalam bahtera karena ketaatan dan kesyukurannya. Ini menjadi pengingat bagi umat Islam bahwa bersyukur bukan hanya sekadar ucapan, tetapi harus diimplementasikan dalam tindakan nyata. Nabi Nuh as., mendapatkan gelar abdan syakuro, karena kebiasaannya yang senantiasa mengingat Allah dalam berbagai keadaan. Hal itu menunjukkan bahwa syukur bukan sekadar perasaan sesaat, melainkan sebuah kebiasaan yang harus tertanam dalam diri seorang mukmin.

Lantas, bagaimana cara menjadi abdan syakuro dalam kehidupan sehari-hari? Ustaz Budi menjelaskan bahwa ada beberapa langkah yang bisa dilakukan setiap muslim untuk menumbuhkan sifat syukur. Pertama, selalu mengucapkan hamdalah atas setiap nikmat, sekecil apa pun itu. Kedua, menjalankan ibadah wajib dengan penuh kesungguhan, karena ibadah adalah bentuk pengabdian kepada Allah sebagai wujud rasa terima kasih atas nikmat yang diberikan. Ketiga, mematuhi segala perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya, karena kepatuhan adalah salah satu bentuk syukur yang paling utama. Keempat, senantiasa meningkatkan amal kebaikan, baik dalam bentuk ibadah, sedekah, maupun membantu sesama. Dengan menjalankan keempat langkah ini, seorang muslim akan lebih dekat dengan Allah dan memperoleh keberkahan dalam hidupnya.

Kajian Ahad Pagi ini menjadi pengingat berharga bagi para jamaah bahwa rasa syukur harus selalu hadir dalam kehidupan sehari-hari. Dengan menjadi abdan syakuro, seseorang tidak hanya akan memperoleh ketenangan hati, tetapi juga mendapatkan rahmat dan rida Allah. Sebagai umat Islam, kita diajak untuk senantiasa meneladani Nabi Nuh dan para hamba yang bersyukur, agar hidup semakin bermakna dan penuh keberkahan. (Lin)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kajian-Ahad-Pagi-Masjid-Islamic-Center-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-bersama-Ustaz-Budi-Jaya-Putra-S.Th_.I.-M.H.-Dok.-IC-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-05 09:47:132025-03-05 09:47:13Teladan Abdan Syakuro dari Nabi Nuh as.

Bimawa Sukses Adakan Seminar Nasional Mahasiswa Entrepreneurship 5.0

05/03/2025/in Terkini /by Ard

Seminar Nasional Mahasiswa Entrepreneurship 5.0 oleh Bimawa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Aulia Latifa)

Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) telah mengadakan Seminar Nasional Mahasiswa Entrepreneurship 5.0 yang bertajuk β€œInovasi dan Tren Minuman Kekinian”. Kegiatan ini dilakukan via siaran langsung YouTube di akun Bimawa Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Kegiatan ini dimoderatori oleh Latifa Apriana Putri yang mengawal lima pemateri seminar.

Dengan semakin berkembangnya tren minuman digital kontemporer, industri minuman juga mengalami perubahan yang signifikan. Inovasi dalam produk minuman yang unik dan tren baru yang terus bermunculan memberikan peluang besar bagi para pengusaha untuk mengembangkan bisnis mereka. Dalam seminar ini, dibahas berbagai inovasi dan tren terbaru dalam dunia minuman kontemporer serta strategi yang dapat diterapkan oleh para pengusaha untuk memanfaatkan peluang tersebut. Tujuan utama dari seminar ini adalah membantu para pelaku usaha dalam membangun bisnis yang berkelanjutan di tengah persaingan industri yang semakin ketat.

Selanjutnya kegiatan inti adalah seminar yang pertama disampaikan oleh Mafiqoh, pemilik Cappucino Cincau yang merupakan mahasiswa UAD. Mafiqoh menyampaikan bahwa bisnis adalah kegiatan menjual atau menukar barang dan jasa dengan tujuan memperoleh keuntungan. Langkahnya adalah menganalisis pasar dan target pelanggan, inovasi produk, rencana bisnis, strategi pemasaran digital, tren minuman, berbahan alami, kemasan unik, dan ramah lingkungan. Penggunaan teknologi digital dalam bisnis, memahami tantangan dan peluang bisnis dengan lebih baik, juga tidak kalah penting sebelum praktik.

Materi selanjutnya disampaikan oleh Andi Rosdaliani, pemilik RedPlam yang merupakan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Bone. Andi menjelaskan bahwa kewirausahaan adalah kemampuan melihat peluang, mengembangkan ide, dan mengambil risiko dalam memulai usaha. Para memulai bisnis, langkah adalah menemukan ide yang sesuai dengan passion dan keahlian, melakukan riset pasar, dan menganalisis kompetitor. Setelah itu, perlukan rencana bisnis yang mencakup visi, misi, produk, operasional, keuangan, modal, legalitas, pemasaran, dan evaluasi bisnis.

Dalam menjalankan bisnis, strategi baik sangat diperlukan, seperti pelanggan, fokus pada kualitas, terus berinovasi, melakukan promosi digital, dan mengelola keuangan dengan rapi. Penting juga belajar dari kegagalan, membangun jaringan, dan memanfaatkan teknologi dalam pemasaran serta operasional bisnis.

Kemudian, memasuki pemateri ketiga yaitu diisi oleh Zahra Nabila Septifiari, pemilik Choco Crack yang merupakan mahasiswa UAD. Zahra memaparkan bahwa pemasaran kekinian sangat populer dan dapat diakses oleh konsumen muda, tetapi sering kali tidak memiliki kemampuan untuk diakses secara digital. Branding dalam industri minuman melibatkan penawaran nilai, kualitas, dan pengalaman unik bagi konsumen. Media sosial memainkan peran penting dalam pemasaran, memberikan inspirasi dan mempromosikan bisnis lokal. Branding seharusnya tidak hanya berfokus pada produk tetapi juga menciptakan gaya hidup modern dan status sosial. Dengan menggunakan pemasaran dan inovasi, bisnis dapat berkembang di era digital dan menciptakan produk unik yang memenuhi kebutuhan lokal.

Setelah itu, pemateri keempat yaitu Fatyyah Rahma Azizah, pemilik Seger-Seger (olahan buah) yang merupakan mahasiswa UAD. Fatyyah menerangkan bahwa Segar-Segar adalah merek yang berfokus pada makanan laut dan produk beku, seperti es teler, es kulkul, jus buah, salad buah, dan buah siram cokelat. Perusahaan ini telah berkembang dari menjual es kulkul dan yogurt beku menjadi menata ulang penawarannya untuk memenuhi kebutuhan konsumen, terutama gen Z. Segar-Segar juga berfokus untuk menghasilkan produk yang berkualitas tinggi dan lezat. Perusahaan ini menggunakan analisis pasar dan strategi pemasaran untuk menyasar semua segmen pasar, termasuk media sosial, pasar, dan sistem preorder. Mereka juga menawarkan promosi seperti kartu langganan dan diskon untuk pesanan dalam jumlah besar. Segar-Segar pun berkolaborasi dengan merek lain untuk memperkenalkan inovasi baru. Strategi branding digital mereka termasuk membuat konten kreatif, berinteraksi dengan pelanggan melalui hadiah, program loyalitas, bercerita, dan menawarkan permainan gratis.

Terakhir, materi diberikan oleh Adelia Rahma Putri, pemilik Smellow (Strawberry X Marshmallow) yang juga merupakan mahasiswa UAD. Smellow merupakan produk stroberi marshmallow yang unik, premium, dan berkualitas tinggi dengan harga Rp13.000,00. Keberhasilan bisnis ini tidak hanya didasarkan pada inovasi, tetapi juga pada kualitas dan strategi pemasaran yang efektif. Target audiens produk ini adalah anak-anak dan siswa sekolah. Strategi pemasaran yang dilakukan meliputi personal branding, interaksi jangka panjang dengan pelanggan, dan promosi di media sosial. Strategi pemasaran kreatif meliputi konten yang ditargetkan, tantangan islami, dan program loyalitas. Meskipun bisnis ini masih baru, dengan kerja keras, teknologi, dan penggunaan teknologi yang kuat, kesuksesan tetap bisa diraih.

Dari seminar ini, moderator menyimpulkan bahwa memulai usaha tidak harus menunggu modal besar. Kita bisa mulai dari skala kecil, dengan belajar ilmu bisnis, memilih produk yang tepat, dan merancang strategi pemasaran yang matang. Selain itu, penting untuk memanfaatkan media sosial dan teknologi agar usaha lebih mudah berkembang.

β€œSemoga pembahasan ini menginspirasi teman-teman untuk mengambil langkah nyata dalam berwirausaha, menjadi pelopor, serta membuka peluang kerja di masa depan. Terima kasih juga kepada para pembicara yang telah berbagi ilmu dan wawasan luar biasa,” ucap Latifah selaku moderator.

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Seminar-Nasional-Mahasiswa-Entrepreneurship-5.0-oleh-Bimawa-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Aulia-Latifa.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-05 09:42:022025-03-05 09:42:02Bimawa Sukses Adakan Seminar Nasional Mahasiswa Entrepreneurship 5.0

Mahasiswa KKN UAD Buat Inovasi Ecobrick di Balai Dusun Tejo

05/03/2025/in Terkini /by Ard

Inovasi Ecobrick oleh KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) di Balai Dusun Tejo (Dok. KKN UAD)

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menginisiasi pembuatan ecobrick di Balai Padukuhan Tejo pada 20 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mengelola sampah plastik sekaligus mempercantik lingkungan sekitar.

Ecobrick terbuat dari botol plastik bekas yang menjadi alternatif solusi dalam pengelolaan sampah yang ramah lingkungan. Pembuatan ecobrick ini tidak hanya mengurangi tumpukan sampah plastik yang sulit terurai, tetapi juga memberikan peluang untuk memanfaatkan bahan yang biasanya dibuang menjadi material yang berguna untuk pembangunan.

Menurut Adib Yoga, ketua kelompok KKN, β€œEcobrick merupakan salah satu cara sederhana yang dapat dilakukan masyarakat untuk mengurangi sampah plastik. Kami berharap, dengan menempatkan ecobrik di balai desa ini, masyarakat semakin termotivasi untuk ikut serta dalam gerakan peduli lingkungan.”

Proses pembuatan ecobrik dimulai dengan mengumpulkan sampah plastik, seperti bungkus makanan dan minuman, yang kemudian dipadatkan dengan cara dimasukkan ke dalam botol plastik bekas dan dipres hingga padat. Setelah proses pengisian selesai, botol-botol tersebut akan disusun di kerangka besi yang bertuliskan nama dusun β€œTEJO” kemudian dipasang di depan balai dusun dengan menggunakan semen agar ecobrick tersebut terpasang kokoh.

β€œKami berencana untuk membangun fasilitas ramah lingkungan menggunakan ecobrick ini, seperti tempat duduk di taman desa dan fasilitas umum lainnya,” tambah Adib Yoga.

Inisiatif tersebut juga mendapat dukungan positif dari perangkat dusun. Kepala Dusun, Wiyatun, mengungkapkan, β€œKami sangat mengapresiasi langkah inovatif yang diambil oleh mahasiswa KKN ini. Tidak hanya memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pengelolaan sampah, tetapi juga memberikan contoh nyata tentang bagaimana sampah plastik bisa dimanfaatkan dengan cara yang bermanfaat bagi desa.”

Pembuatan ecobrick ini tidak hanya bermanfaat bagi lingkungan, tetapi juga menjadi bentuk pengabdian masyarakat yang mendukung keberlanjutan desa. Ke depannya, mahasiswa KKN berharap inisiatif ini dapat terus berkembang dan diikuti oleh masyarakat luas untuk menjaga kebersihan dan kelestarian alam. (Lin/Lus)

uad.ac.id

https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Inovasi-Ecobrick-oleh-KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-di-Balai-Dusun-Tejo-Dok.-KKN-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-03-05 09:34:152025-03-05 09:34:15Mahasiswa KKN UAD Buat Inovasi Ecobrick di Balai Dusun Tejo
Page 29 of 386«‹2728293031›»

TERKINI

  • PBI UAD Gelar Syawalan dan Lantik Pengurus KAMADA Periode 2025–202809/05/2025
  • Mahasiswa UAD Latih Kemampuan Jurnalistik Lewat Magang di Lembaga Muhammadiyah09/05/2025
  • PBSI FKIP UAD Gelar Sapa Prodi, Mahasiswa Dapat Ruang Suara dan Solusi09/05/2025
  • IMM FKM UAD Jalin Sinergi Inovatif dengan IMM Psikologi UMP09/05/2025
  • Skripsi Tanpa Galau? Ini Kata Yosi, Dosen Greenflag PBSI08/05/2025

PRESTASI

  • UKM Voli UAD Raih 2 Trofi pada Ajang Febipharm Championship 202508/05/2025
  • Mahasiswi Magister Kesehatan Masyarakat UAD Berprestasi di Nusantara Writing Festival 305/05/2025
  • Mahasiswa FEB UAD Raih Juara I Lomba Futsal dalam Semarak Milad IMM DIY03/05/2025
  • Pramudya Wijaya, Sabet Juara II Menyanyi Kategori Solo Pop Putra dan Solo Keroncong Putra02/05/2025
  • IMM Djazman Al-Kindi Sabet Juara I & II dalam Semarak Milad IMM se-DIY02/05/2025

FEATURE

  • Masyarakat yang Tangguh dalam Menghadapi Bencana09/05/2025
  • ABCDE-in Hidupmu: Strategi Membangun Karier dan Finansial Sejak Dini08/05/2025
  • Membentuk Mentalitas Juara Seorang Atlet08/05/2025
  • Bencana Urusan Bersama, Bukan Tanggung Jawab Tunggal07/05/2025
  • Pendidikan sebagai Jalan Jihad Melawan Kemiskinan07/05/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top