• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

UKBI: Tes Mengukur Kemampuan Berbahasa Indonesia

06/11/2020/in Terkini /by Ard

Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bekerja sama dengan Balai Bahasa Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), mengadakan webinar Tips dan Trik Jitu Lulus Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) bertajuk “Bersatu dengan Bahasa untuk Indonesia Sehat”, via Zoom.

Peserta webinar Tips dan Trik Lulus UKBI saat menyimak pemateri

Tes UKBI adalah uji kemahiran untuk mengukur kemampuan berbahasa seseorang dalam berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Indonesia, baik penutur Indonesia maupun penutur asing. Webinar ini dilaksanakan karena Prodi PBSI UAD menyertakan syarat UKBI untuk ujian sidang skripsi dan yudisium. Standar nilai UKBI bagi perguruan tinggi adalah 578−640. Namun, Prodi PBSI UAD mematok nilai lulus UKBI minimal dengan nilai 550.

“UKBI meliputi lima seksi. Seksi I (Mendengarkan) terdapat 40 soal berdurasi 30 menit, wacana lisan dalam bentuk 4 dialog dan 4 monolog, setiap dialog dan monolog terdiri atas 5 butir soal. Seksi II (Merespons Kaidah) berisi 25 soal dengan durasi 20 menit, soal tertulis berupa kalimat yang direspons peserta dengan memilih opsi pengganti untuk bagian yang salah. Seksi III (Membaca), 40 soal dengan durasi 45 menit, wacana tulis berjumlah delapan wacana, setiap wacana terdiri atas 5 butir soal,” papar Mulyanto, M.Hum., anggota penguji UKBI DIY selaku pembicara pertama.

Seksi IV (Menulis), 1 soal berdurasi 30 menit, soal tertulis berupa permintaan untuk mempresentasikan gambar/diagram/ tabel ke dalam wacana tulis 200 kata. Seksi V (Berbicara), satu soal berdurasi 15 menit, soal tertulis berupa permintaan untuk mempresentasikan gambar/diagram/ tabel ke dalam wacana lisan selama 5 menit persiapan dan 10 menit presentasi.

“Peserta tes UKBI biasanya hanya mengerjakan sampai seksi tiga, sesuai standar minimal yang ditentukan oleh balai bahasa. Ada beberapa langkah strategi yang bisa diterapkan agar mudah lolos UKBI, yaitu dengan memahami cara berpikir dan materi yang diujikan, menguasai bahasa Indonesia dengan baik, manajemen waktu yang tepat saat mengerjakan soal, serta menjaga konsentrasi,” jelas Noor Hadi, S.Pd., M.Pd., sebagai pembicara kedua, (25-10-2020). (JM)

Tags: News UAD, UAD, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Peserta-webinar-Tips-dan-Trik-Lulus-UKBI-saat-menyimak-pemateri-2.jpeg 720 1280 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2020-11-06 08:00:082020-11-05 08:30:38UKBI: Tes Mengukur Kemampuan Berbahasa Indonesia
You might also like
Mahasiswa Ilmu Hadis UAD Raih Juara III Nasional di UPI Islamic Festival 2024
Tiger UAD Observasi Gerhana Matahari Hibrida
BEM FH UAD Adakan Kegiatan Bakti Sosial dan Penyuluhan Hukum
BEM Farmasi UAD Gelar Kegiatan KAMUS X Yuk Ngaji
KKN UAD Adakan Pelatihan Pembuatan Talam Durian di Dusun Padaan Kulon
Bangkitkan Semangat Sains di Hari Kebangkitan Nasional

TERKINI

  • Dosen dan BEM UAD Wujudkan Desa Hargomulyo Bebas Stunting Melalui Hilirisasi Hasil Riset13/11/2025
  • Inovasi Edukasi Mitigasi Bencana Antarkan Tim PKM MENTARI UAD ke PIMNAS ke-3813/11/2025
  • PSKP UAD dan Puspeka Bahas Temuan Penting dalam Evaluasi Implementasi 7KAIH13/11/2025
  • Himpunan Mahasiswa Fisika UAD Gelar Kegiatan Prokariska13/11/2025
  • Cerita Ryandra: Lelah, Latihan, dan Mimpi yang Akhirnya Terbayar di Lapangan12/11/2025

PRESTASI

  • Mahasiswa Kedokteran UAD Raih Juara II Lomba Poster Ilmiah Nasional di Universitas Brawijaya13/11/2025
  • Tim Orion UAD Raih Juara 2 Lomba Esai Nasional UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon 202513/11/2025
  • Dinda, Mahasiswa Hukum UAD, Sabet 4 Prestasi dalam Kejuaraan Bang Taja Taekwondo Championship 202513/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara I Olimpiade Biologi Nasional Bioleaf XII 202510/11/2025
  • Mahasiswa FH UAD Raih 2 Prestasi dalam Kompetisi Pugnator Yogyakarta Sport Tourism Taekwondo International Championship 202510/11/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top