• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Arum Tentang KMP: Kalau Bisa Kontribusi untuk Sekitar, Kenapa Meminimalisasi?

21/02/2021/in Terkini /by Ard

Potret Bektiarni Arum Ningtyas, mahasiswa Prodi PBSI angkatan 2017 saat mengikuti KMP di SD Negeri 22 Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat

Ada tiga belas mahasiswa dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang terpilih untuk mengikuti Kampus Mengajar Perintis (KMP). Salah satunya yaitu Bektiarni Arum Ningtyas, mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Prodi PBSI) angkatan 2017. Ia ditempatkan di Sekolah Dasar (SD) Negeri 22 Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat.

Perempuan yang kerap disapa Arum ini mengatakan, “Bagi saya, kalau bisa berkontribusi untuk sekitar, kenapa meminimalisasi? Agar maksimal sebelum ikut KMP, saya membekali diri dengan luruskan niat, perbanyak mengasah keterampilan mengajar seperti memilih strategi dan metode yang tepat dalam belajar baik dalam jaringan (daring) atau luar jaringan (luring), serta bisa beradaptasi dengan teknologi.”

KMP merupakan bentuk realisasi Merdeka Belajar-Kampus Merdeka yang pertama kali diadakan di tahun ini oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia (RI). Salah satu tujuan kegiatan ini yakni dapat membantu proses pembelajaran dan administrasi sekolah selama pandemi, supaya tercipta inovasi dan kolaborasi dalam dunia pendidikan pada era sekarang. Kegiatan ini juga mengoptimalkan peran mahasiswa dalam Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yakni sebagai inisiator, fasilitator, motivator, inovator, dan inspirator.

Aktivis Televisi UAD ini terinspirasi untuk mengikuti kegiatan KMP karena melihat kondisi pembelajaran di dunia pendidikan selama pandemi sangat banyak yang memerlukan bantuan, terutama kalangan anak-anak SD. Oleh karena itu, ia beranggapan bahwa KMP merupakan salah satu cara untuk bisa berkontribusi dalam dunia pendidikan. Selain itu, bisa mengasah keterampilan mengajar serta mengimplementasikan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan atau pengalaman lainnya.

“Bagi mahasiswa UAD, harus menyelesaikan apa pun yang sudah dimulai, berikan versi terbaik yang bisa dilakukan. Tetap semangat, terus berkarya, pantang menyerah, dan selalu libatkan Allah dalam setiap urusan. Semoga teman-teman selalu dimudahkan-Nya dalam setiap kebaikan di mana pun berada,” tutup Arum pada 8-2-2021 melalui WhatsApp. (Dew)

Tags: Mahasiswa UAD, News UAD, UAD, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Potret-Bektiarni-Arum-Ningtyas-mahasiswa-Prodi-PBSI-angkatan-2017-saat-mengikuti-KMP-di-SD-Negeri-22-Delta-Pawan-Kabupaten-Ketapang-Kalimantan-Barat.-scaled.jpg 1920 2560 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2021-02-21 17:52:362021-02-21 17:52:36Arum Tentang KMP: Kalau Bisa Kontribusi untuk Sekitar, Kenapa Meminimalisasi?
You might also like
Bimawa UAD Gelar Sosialisasi Rencana Petualangan Semester Genap bagi Penerima Beasiswa
Dukung Jogja Nol Sampah, KKN UAD Edukasi Masyarakat olah Sampah Anorganik
Filosofi Logo Milad UAD ke-63
Pentingnya Memilah dan Mengolah Sampah
Keutamaan dan Makna Bulan Ramadan
Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan UAD Kampus 4

TERKINI

  • DMM UAD Hadirkan Semangat di Panti Asuhan Ukhuwwatul Aitam18/07/2025
  • HKI UAD Adakan Webinar, Bahas Program Insentif Kekayaan Intelektual Berdampak Kemendiktisaintek 202518/07/2025
  • HMPS PBSI UAD Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan Organisasi18/07/2025
  • Tim QINQ Capstone Kominfo Kembangkan SIDAPUS untuk Digitalisasi Perpustakaan17/07/2025
  • Kunjungan Multimedia IMM FTI UAD ke tvMu Yogyakarta17/07/2025

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara Nasional dengan Inovasi Project Based Learning untuk Teks Berita18/07/2025
  • Kembangkan Robot Edukatif Berbasis Aljabar Lie, Tim Matematika UAD Raih Juara Nasional18/07/2025
  • Mahasiswa Sistem Informasi UAD Raih Dua Kejuaraan Nasional Artikel Ilmiah18/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara III Artikel dan Presenter Terbaik di Kompetisi Artikel Ilmiah Nasional 202518/07/2025
  • Mahasiswa UAD Juara Nasional Lewat Inovasi Pengolahan Limbah Menjadi Energi Terbarukan18/07/2025

FEATURE

  • Kupas Tuntas Strategi Konten dan Dakwah Digital18/07/2025
  • Mengungkap Rahasia Artikel Populer Bersama Harian Jogja17/07/2025
  • Menemukan Ketenangan dengan Mengingat Allah17/07/2025
  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top