Kuliah Umum “Menumbuhkan Jiwa Leadership dari Kampus”
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dalam upaya memberikan kontribusi bagi bangsa dan mencerdaskan melalui pendidikan, selalu berupaya dengan berbagai macam bentuk pembekalan bagi mahasiswanya. Salah satunya dengan mengadakan kuliah umum “Menumbuhkan Jiwa Leadership dari Kampus” yang digagas oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Anies Baswedan Ph.D. selaku Gubernur DKI Jakarta dan Prof. Dr. Aliyah Rasyid Baswedan, M.Pd. yang merupakan ibunda Anies Baswedan juga dosen UAD menjadi narasumber, serta Dr. Muchlas, M.T. Rektor UAD sebagai keynote speaker.
Anies memberikan pencerahan tentang pengetahuan ilmu kepemimpinan, tentu hal tersebut tidak asing, mengingat kepemimpinan sudah melekat pada diri Anies sejak menjabat sebagai orang nomor satu di DKI Jakarta. Ia memiliki pengalaman yang luar biasa dalam gerakan-gerakan kemahasiswaan, yang membentuk dirinya menjadi rujukan.
Dengan berbagai fasilitas yang telah disediakan oleh kampus, dari soft skill, ekstrakurikuler, dan pelatihan-pelatihan formal lainnya, diharapkan mahasiswa UAD juga bisa membangun jiwa kepemimpinan, menjadi pelaku dalam berinteraksi langsung untuk bisa melatih dan membangun cara berkomunikasi.
“Pemimpin itu diperlukan satu jiwa berprinsip yang tegas, selain itu harus proaktif pada persoalan-persoalan yang muncul di lingkungan, jujur, komunikatif dan terbuka untuk dikritik, jangan merasa tersaingi dengan yang dipimpin, serta visioner. Semuanya adalah modal yang harus dibina, yang tidak serta-merta didapatkan di bangku kuliah,” tutup Muchlas kepada mahasiswa melalui Zoom Meeting (13-02-2021). (lrs)