• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

IMM FAI, FTI UAD, dan HIPMAS Berkolaborasi Selenggarakan Safari Ramadan

15/04/2025/in Terkini /by Ard

Kegiatan Safari Ramadan oleh Mahasiswa IMM Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto. Daffa)

Kegiatan Safari Ramadan 1446 H yang diselenggarakan oleh Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Agama Islam Universitas Ahmad Dahlan (IMM FAI UAD) bekerja sama dengan IMM Fakultas Teknologi Industri (FTI) UAD dan Himpunan Pemuda Masjid Sulthanain (HIPMAS), berhasil digelar dengan sukses. Kegiatan ini berlangsung sejak 1 Maret 2025, bertepatan dengan 1 Ramadan 1446 H.

Kegiatan Safari Ramadan adalah program pengabdian masyarakat yang digagas oleh IMM FAI UAD selama bulan Ramadan kepada masyarakat dengan terjun secara langsung berkontribusi dan berpartisipasi membantu kegiatan-kegiatan masyarakat. Acara tersebut telah berlangsung beberapa tahun terakhir dan menjadi program kerja dari bidang Tablig dan Kajian Keislaman serta Sosial Pemberdayaan Masyarakat Pimpinan Komisariat IMM FAI UAD.

Pada periode tahun ini, Safari Ramadan diadakan di dua lokasi. Lokasi pertama bertempat di Masjid Sulthanain dan lokasi kedua bertempat di Masjid Nur Hikmah Perumahan Permai Giwangan, Yogyakarta. Tema yang mereka usung yakni “Mencerahkan Ramadan, Membumikan Al-Qur’an, Menceriakan Generasi Masa Depan”.

Kegiatan bertujuan untuk memberikan ruang kepada mahasiswa dalam belajar bersosialisasi dengan masyarakat serta sebagai bentuk pengabdian kepada umat. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah bagi mahasiswa dalam menyampaikan ilmu yang telah diperoleh selama perkuliahan kepada masyarakat luas.

Sebanyak 30 mahasiswa dari berbagai jurusan di UAD berpartisipasi sebagai volunteer atau sukarelawan. Mereka bertugas sebagai pengajar TPA dan imam salat Tarawih di dua masjid yang telah ditentukan. Kegiatan ini juga berhasil menarik hingga 61 anak untuk belajar tentang keislaman dan baca tulis Al-Qur’an di kedua tempat. Dengan jumlah tersebut, diharapkan pula dapat menjadi daya tarik selanjutnya untuk pihak masjid dalam mengelola TPA yang ada.

“Untuk volunteer yang ikut mengajar, diharapkan konsisten dalam mengamalkan ilmu yang didapat di bangku perkuliahan. Mereka juga dapat merasakan manfaat berupa meningkatnya hard skill maupun soft skill. Selanjutnya, para volunteer akan diberikan sertifikat sebagai bukti pernah mengikuti kegiatan ini dengan syarat dan ketentuan yang ditetapkan,” ucap salah seorang panitia kegiatan.

Di Masjid Nur Hikmah, jamaah ibu-ibu juga turut berperan aktif dengan membantu menyiapkan menu berbuka puasa. Mereka memastikan setiap jamaah dapat menikmati hidangan yang hangat dan bergizi setelah seharian berpuasa.

Pelaksanaan acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan takmir masjid setempat. Mereka mengapresiasi semangat dan dedikasi mahasiswa dalam berbagi ilmu serta meningkatkan kualitas ibadah di bulan suci Ramadan. Diharapkan, kegiatan ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang dengan cakupan yang lebih luas dan partisipasi yang lebih banyak.

Dengan suksesnya kegiatan tersebut, IMM FAI UAD, IMM FTI UAD, dan HIPMAS Masjid Sulthanain berharap dapat terus berkontribusi dalam menciptakan generasi muda yang aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan.

uad.ac.id

 

 

 

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, IMM, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kegiatan-Safari-Ramadan-oleh-Mahasiswa-IMM-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Foto.-Daffa.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-04-15 11:21:422025-04-15 11:21:42IMM FAI, FTI UAD, dan HIPMAS Berkolaborasi Selenggarakan Safari Ramadan
You might also like
Tiga Modal Utama Raih Kesuksesan
Mahasiswa PBI UAD Sukses Gelar Mudik Sekolah 2025 di Provinsi Kepulauan Riau
Seminar Nasional Perencanaan Karier
Tingkatkan Kapasitas Calon Promotor Kesehatan Lewat Skill Public Speaking
Kajian Ayat-Ayat Fisika
PPK Ormawa HMPS Biologi UAD Wujudkan Lingkungan Bersih Melalui Pelatihan Ecobrick

PRESTASI

  • Mahasiswa FK UAD Raih Juara I Lomba Menyanyi Nasional01/07/2025
  • Tapak Suci UAD Raih Juara Umum II di Kejuaraan Nasional Bhayu Manunggal Championship 202530/06/2025
  • Mahasiswa UAD Torehkan Prestasi di Kejuaraan Nasional UPI Karate Cup V 202526/06/2025
  • Mahasiswa FK UAD Raih Juara 3 Lomba Artikel Ilmiah Nasional25/06/2025
  • Mahasiswa UAD Juara 2 Lomba Fotografi dengan Karya Bertema Edukasi Islami24/06/2025

FEATURE

  • Ijazah Saja Tak Cukup, Begini Strategi Lulusan Baru Hadapi Dunia Kerja01/07/2025
  • Menyemai Sila Pertama, Menuai Takwa30/06/2025
  • Krisis Identitas di Kalangan Mahasiswa, Kamu Salah Satunya?30/06/2025
  • Penyampaian materi tentang Digital Public Health oleh Kepala BKPK Kemenkes RI dalam kuliah pakar Prodi Magister Kesmas Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto. Isah)Digital Public Health Competencies30/06/2025
  • Mendidik Anak Tak Semudah Memindahkan Air28/06/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top