• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

UAD Borong 6 Penghargaan dalam Ajang Abdidaya 2022

17/12/2022/in Prestasi /by Ard

Tim PPK Ormawa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) raih enam penghargaan Abdidaya Ormawa 2022 (Foto: Istimewa)

Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil mendapatkan 6 penghargaan dalam gelaran Abdidaya Ormawa 2022 yang dihelat pada 6‒11 Desember 2022. Bertempat di IPB University, ajang tersebut diselenggarakan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia.

Abdidaya Ormawa 2022 merupakan ajang apresiasi sebagai puncak pelaksanaan Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) 2022. Total terdapat 5 kategori penghargaan yang diberikan yaitu Poster, Tim Pelaksana, Dosen Pendamping, Sistem Pendukung Ormawa, dan Sistem Pendukung Perguruan Tinggi.

Dalam kesempatan tersebut, UAD sukses meraih 6 penghargaan dalam beberapa kategori. Adapun rinciannya adalah sebagai berikut.

  1. Juara II kategori Sistem Pendukung Perguruan Tinggi oleh UAD
  2. Juara II kategori Tim Pelaksana oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Sains dan Teknologi Terapan (FAST) dengan judul program “Pemberdayaan Desa Selopamioro Melalui Inovasi Pengembangan Instalasi Irigasi Tetes Berbasis Internet of Things pada Lahan Kritis”
  3. Juara II kategori Poster oleh BEM FAST UAD
  4. Juara III kategori Dosen Pendamping oleh Drs. Hadi Sasongko, M.Si. selaku pendamping BEM FAST UAD
  5. Kategori Honorable Mention Dosen Pendamping dalam Inovasi Pendampingan oleh Vera Yuli Erviana, M.Pd.
  6. Juara Harapan II kategori Tim Pelaksana oleh Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) FAST dengan judul program “Kampung Jamu Mataram: Pusat Konservasi dan Augmented Edugames Tanaman Obat Jawa di Kalurahan Pleret”

Dengan prestasi yang membanggakan tersebut, diharapkan ormawa lain di UAD dapat termotivasi untuk terus menginisiasi program-program yang inovatif dan kreatif bagi mahasiswa maupun masyarakat. Penghargaan hanyalah bonus semata, tetapi kebermanfaatan bagi sesama adalah yang utama. (tsa/fhr)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-PPK-Ormawa-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-raih-enam-penghargaan-Abdidaya-Ormawa-2022-Foto-Istimewa.jpeg 768 1024 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-12-17 10:43:032022-12-17 11:38:36UAD Borong 6 Penghargaan dalam Ajang Abdidaya 2022
You might also like
Raih Medali Perak Karena Selawat
Dahlan Muda UAD Harus Aktif Berkegiatan
Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris UAD Adakan EDSA Caring
KKN UAD Unit III.D.3 Selenggarakan Pemeriksaan Kesehatan bagi Santri Rumah Tahfidz
Buah Manis menjadi Mawapres UAD
Sumpah Dokter Periode I Fakultas Kedokteran UAD 2024

TERKINI

  • Talkshow Softskill Series #2 UAD: Ormawa sebagai Ruang Tumbuh Mahasiswa27/11/2025
  • UAD Resmikan Pojok Statistik, Perkuat Akses Data Akademik Mahasiswa27/11/2025
  • UAD Terima Kunjungan Studi Banding LLDIKTI Wilayah XVI26/11/2025
  • UAD Gerakkan Smart Waste Management: Bangun Ekosistem Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan26/11/2025
  • UAD Raih Peringkat 3 PTS Terbaik Nasional pada THE Interdisciplinary Science Rankings 202626/11/2025

FEATURE

  • Kisah Mahasiswa UAD Lulus S2 dengan 30 Publikasi Ilmiah19/11/2025
  • Menulis sebagai Pelarian Positif, Muhammad Farid Wisudawan FK UAD dengan 19 Publikasi Ilmiah14/11/2025
  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top