• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

KKN UAD Adakan Sosialisasi Pengembangan UMKM

21/12/2022/in Terkini /by Ard

KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Adakan Sosialisasi Pengembangan UMKM di Desa Sanggrahan, Pathuk, Ngampilan, Yogyakarta (Foto: Istimewa)

Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang tergabung dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Alternatif 84 Unit II.D.1 mengadakan acara Sosialisasi Pengembangan UMKM kepada warga RW 05 Desa Sanggrahan, Pathuk, Ngampilan, Yogyakarta (07-11-2022). Bertempat di Balai RW 05, kegiatan ini menyasar seluruh pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) bakpia yang ada di wilayah tersebut dan tergabung dalam sebuah koperasi bernama SUMEKAR sebagai partisipan sosialisasi.

Sosialisasi ini dilakukan untuk mengembangkan UMKM bakpia dan juga untuk meningkatkan penjualan bakpia yang ada di Sanggrahan. Adapun materi yang disajikan dalam kegiatan tersebut di antaranya adalah digital marketing yang berisi bauran pemasaran, elemen merek, komunikasi pemasaran, dan media pemasaran digital berupa Instagram, Shopee, Facebook, dan Tokopedia.

Muhammad Thoyib Amali, S.I.Kom., M.I.Kom. dan Iva Fikrani Deslia, S.I.P., M.A. yang merupakan dosen Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi UAD, didapuk untuk menjadi pembicara di acara sosialisasi tersebut.

“Transformasi digital dalam dunia pemasaran perlu banyak disosialisasikan kepada para pelaku UMKM. Internet memberikan banyak peluang untuk memperluas pasar dan menjangkau konsumen yang belum bisa dijangkau melalui pemasaran konvensional,” terang Thoyib. Ia juga menambahkan bahwa internet bisa menjadi media alternatif yang relatif murah dan mudah untuk dimanfaatkan dalam kegiatan pemasaran.

Sementara itu, Ketua Koperasi SUMEKAR Sumiati, juga mengaku sangat terbantu dengan adanya program sosialisasi tersebut. Selain menambah ilmu bagi para pelaku UMKM, acara itu juga sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi antarwarga dan anggota unit KKN. “Saya pribadi merasa sangat senang dan sangat terbantu atas diadakannya sosialisasi pengembangan UMKM. Sosialisasi ini membantu saya dan teman-teman untuk lebih terbuka dan sadar dengan perkembangan zaman dan pentingnya mempelajari pemasaran menggunakan e-commerce,” paparnya.

Respons dari masyarakat di Desa Sanggrahan, Pathuk, terbilang positif. Mereka terlibat aktif dalam kegiatan itu dengan mengajukan beberapa pertanyaan dan berdiskusi secara terbuka terkait topik yang disampaikan oleh pembicara. Melalui program sosialisasi, tim Unit II.D.1 berharap materi yang disampaikan dalam sosialisasi tersebut dapat diterapkan dan bisa mempermudah masyarakat dalam mengembangkan UMKM bakpia sehingga omzet dalam pembuatan bakpia bisa meningkat. (tsa)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, KKN UAD, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Adakan-Sosialisasi-Pengembangan-UMKM-di-Desa-Sanggrahan-Pathuk-Ngampilan-Yogyakarta-Foto-Istimewa.jpeg 768 1024 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-12-21 09:45:072022-12-21 09:45:07KKN UAD Adakan Sosialisasi Pengembangan UMKM
You might also like
Masifikasi Pengkaderan Muhammadiyah Menuju Indonesia Berkemajuan
KINGPHOENIX UAD Raih Juara II dan Predikat Strategi Terbaik di KRTI 2024
P2K UAD 2023 Usung Gerakan Sadar Sampah
RAT Koperasi ADI XIV Tahun Buku 2025: “Koperasi Tumbuh, Anggota Tangguh”
Produksi Magot Kering pada Program Sedekah Sampah Organik
Milad ke-12: Sentra HKI UAD Luncurkan Katalog Paten dan Best Practice

PRESTASI

  • Mahasiswa Psikologi UAD Raih Juara II Nasional Lomba Fotografi AP2TPI 202506/11/2025
  • Mahasiswa Psikologi UAD Raih Juara I Esai Populer Tingkat Nasional04/11/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri Raih Prestasi Lewat Inovasi Pengolahan Limbah Laundry04/11/2025
  • UKM Taekwondo Raih 13 Medali pada Kejuaraan Pugnator International Taekwondo Championship 202531/10/2025
  • KPS FH UAD Raih 6 Prestasi dalam Kompetisi NMCC AHT 202530/10/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top