Ponco: Do Whatever I Want
Pemuda kelahiran Lampung, 5 Mei 1998 ini memiliki nama lengkap Ponco Sukaswanto. Suatu waktu ia merasa bosan di Yogyakarta, jadi ingin mencari suasana baru. Dirinya sadar kalau tidak punya banyak uang untuk traveling. Oleh karena itu, prestasi menjadi satu-satunya jalan. Baginya, kunci sukses dalam prestasinya yaitu do whatever i want.
Wisudawan berprestrasi dari Program Studi (Prodi) Teknik Elektro angkatan 2016 ini telah mengantongi prestasi di berbagai ajang perlombaan dengan bekal ilmu saat belajar di Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Ia pernah andil dalam Kontes Robot Indonesia, Pekan Ilmiah Nasional (Pimnas) pada 2019, Internasional Young Inventors Award (IYIA) meraih juara III pada 2018, Expo Sciences Internasional (ESI) meraih Gold Award pada 2019, HKTI Innovation Award meraih juara I, dan Shanghai International Exhibition of Inventions (SIEI) meraih juara I pada 2019.
Sebelum ikut lomba internasional, Ponco merasa sudah cukup berkompeten. Namun pola pikirnya terbantahkan setelah mengikuti lomba internasional. Ternyata masih banyak orang-orang yang jauh lebih pintar dari dirinya. Dia menjumpai orang yang memiliki pemikiran yang jauh lebih revolusioner. Hal tersebut membuatnya tidak cepat puas terhadap kemampuan diri sendiri.
Selain berprestasi, Ponco benar-benar memanfaatkan waktu dengan cerdas. Pemuda asal Metro ini mengisi waktunya dengan mengikuti organisasi yakni Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro dan Robotic Development Community (RDC). Ia juga pernah bekerja part time di start-up cicil.co.id (PT Cicil Solusi Mitra Teknologi) sebagai student ambassador untuk UAD.
Ponco merupakan tipe pemuda yang night owl, jadi tidak terlalu sulit untuk membagi waktu dan bisa dengan mudah mengejar deadline. Oleh karena itu, ia jarang mengambil kuliah pagi karena biasanya pagi digunakannya untuk tidur. Sementara pada siang hari sampai sore untuk kuliah, dan malam untuk mengerjakan projek yang sedang dipegangnya. Selain itu, waktu luangnya diisi dengan bermain video game.
“Menurut saya, orang bisa karena terpaksa jadi paksalah dirimu untuk melakukan sesuatu yang bisa mencapai tujuanmu. Jalani semuanya dengan senang hati. Jika memiliki tim selalu harus dukung satu sama lain supaya pekerjaan jadi lebih mudah,” pesan pemuda yang hobi baseball itu pada 23-03-2021. (Dew)