• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

KKN UAD Dorong Warga Kembangkan Bisnis Produk dan Jasa Halal

21/09/2022/in Terkini /by Ard

Peserta Workshop Tantangan dan Peluang Bisnis Produk dan Jasa Halal oleh KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Istimewa)

Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Periode 96 Tahun 2022 menggelar acara bertajuk “Workshop Peluang dan Tantangan Bisnis Produk dan Jasa Halal Domestik dan Ekspor” di Kalurahan Palbapang, Bantul. Bertempat di Aula Kalurahan setempat, kegiatan digelar selama dua hari pada 27‒28 Agustus 2022.

Dengan dibantu oleh Dr. Abdul Choliq Hidayat, M.Si. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), tim mahasiswa menggagas kegiatan tersebut atas dasar belum maksimalnya pemanfaatan potensi yang dimiliki oleh para pemuda anggota karang taruna Palbapang. Sekaligus bertindak sebagai pemateri, Abdul juga menjelaskan tentang berbagai program dari Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskop UKM) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang bisa diikuti oleh warga dalam bidang ekonomi kreatif.

Lurah Palbapang Sukirman, S.H., dalam sambutannya mengaku bahwa workshop ini membuat dirinya tergugah untuk mengupayakan secara maksimal gerakan pemuda bangkit menjadi wirausahawan di Palbapang. “Kegiatan ini perlu ditindaklanjuti sampai benar-benar terbentuk wirausahawan muda untuk menumbuhkan jiwa entrepreneurship selain menjadi petani,” terang Sukirman. Ia juga menekankan bahwa dana desa siap dianggarkan untuk mendukung pengembangan masa depan warga Palbapang.

Selain Abdul Choliq, workshop juga menghadirkan narasumber lain yang berkompeten di bidangnya untuk memberikan materi yang komprehensif. Beberapa di antaranya adalah Tri Harso Wibowo, Heru Heryawan, dan perwakilan dari Halal Center UIN Sunan Kalijaga. Mereka berkomitmen untuk siap membantu Kalurahan Palbapang dalam membina dan mendampingi pemudanya untuk terus melakukan kegiatan serupa. (tsa)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Peserta-Workshop-Tantangan-dan-Peluang-Bisnis-Produk-dan-Jasa-Halal-oleh-KKN-UAD-Foto-KKN-UAD.jpg 844 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-09-21 11:59:212022-09-21 11:59:21KKN UAD Dorong Warga Kembangkan Bisnis Produk dan Jasa Halal
You might also like
Strategi Jitu Generasi Z Sukses di Dunia Kerja
IMM PBII UAD Awali Ramadan dengan Kegiatan Produktif
Dosen UAD Terima SK Guru Besar Bidang Ilmu Hukum Perdata dan Bisnis
Secercah Penerangan dari KKN UAD untuk Dusun Cuwelo Lor
Workshop Digital Marketing PPKO HMPS Biologi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. PPKO HMPS Biologi) Dari Desa ke Dunia Maya: Workshop Digital Marketing Bersama Pak Najih
Tips Lolos Pendanaan PHP2D dan P3D

PRESTASI

  • UKM Karate UAD Borong Medali di Ajang Nasional12/07/2025
  • Langkah Berani Arya Eka Putra: Dari Keraguan Menjadi Juara I Pilmapres LLDikti V10/07/2025
  • Irgiawan, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II Nasional di Ajang SILAT APIK-PTMA 202510/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Juara I Lomba Poster Contest 2025 Tingkat Nasional05/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top