• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Launching dan Bedah Buku Muhammadiyah “Wawasan dan Komitmen”

06/01/2023/in Terkini /by Ard

Launching dan Bedah Buku Muhammadiyah “Wawasan dan Komitmen” di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Humas dan Protokol UAD)

Suara Muhammadiyah bekerja sama dengan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar acara launching dan bedah buku Muhammadiyah “Wawasan dan Komitmen” pada Kamis, 05-01-2023, bertempat di Amphiteater Fakultas Kedokteran Kampus IV UAD.

Turut hadir sebagai pembedah buku Muhammad Sayuti, M.Pd., M.Ed., Ph.D. yang merupakan Sekretaris Pimpinan Pusat Muhammadiyah, juga Isngadi Marwah Amadja, M.H. yang dikenal sebagai Direktur Media dan Publikasi Suara Muhammadiyah.

Dalam sambutannya, Rektor UAD Dr. Muchlas, M.T. menyampaikan bahwa ada 2 bab yang menarik dan memiliki kedekatan dengan dirinya dalam buku tersebut, yaitu “Kiai Bungistu” dan “Patehan”. Kiai Bungistu merupakan istilah yang digunakan untuk mengidentifikasi kader-kader persyarikatan yang kerap menggunakan hadis innama buitstu li utammima makarim al-akhlaq.

Meski kader tersebut tidak banyak hafalan hadis, sebagaimana yang lain, kader Kiai Bungistu tetap memiliki komitmen terhadap Muhammadiyah yang tidak bisa disangkal lagi. Sementara Patehan, adalah menggambarkan sosok kader yang mendedikasikan diri sebagai petugas atau pembantu pimpinan persyarikatan.

Sementara itu, Direktur Utama Suara Muhammadiyah Deni Asyari menyampaikan bahwa buku yang ditulis oleh Dr. Immawan Wahyudi, M.H. itu adalah kumpulan tulisan sejak tahun 1984 hingga 2022. Ia mengapresiasi atas dedikasi yang telah diberikan oleh penulis dalam dunia literasi ini.

“Artinya kumpulan tulisan selama 38 tahun itu ada konsistensinya dalam dunia literasi dan merawat budaya akademisi, apalagi posisinya sudah dalam dunia politisi,” jelas Deni.

Terakhir, prosesi peluncuran buku Muhammadiyah “Wawasan dan Komitmen” dilakukan ditandai dengan tanda tangan pada kover buku oleh pembedah, Rektor UAD, BPH UAD, dan penulis yang kemudian ditutup dengan sesi foto bersama. (frd)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Launching-dan-Bedah-Buku-Muhammadiyah-Wawasan-dan-Komitmen-di-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Foto-Humas-dan-Protokol-UAD.jpg 1666 2500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-01-06 08:29:282023-01-06 08:31:09Launching dan Bedah Buku Muhammadiyah “Wawasan dan Komitmen”
You might also like
Kajol Botik, Inovasi Camilan Lele dan Kacang Hijau Karya Mahasiswa UAD Raih Juara Poster
Prodi BK UAD Gelar Service Excellent Training
Mahasiswa Prodi BISMA UAD Raih Prestasi di Kompetisi Motret Tingkat Nasional
Haflah Khotmil Hifdzil Quran Persada
KKN UAD Selenggarakan Sosialisasi Manajemen dan Pengelolaan Sampah di Bambanglipuro
KKN UAD Beri Pelatihan Pemanfaatan Digital Marketing

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Juara I Lomba Poster Contest 2025 Tingkat Nasional05/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II dan The Golden Quill di National Creathink Festival 202505/07/2025
  • I-WASLABOT: Inovasi Mahasiswa UAD Raih Juara di PIKIR 202504/07/2025
  • Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II dalam BE-FEST 202503/07/2025

FEATURE

  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025
  • Belajar ONMIPA dari Ahlinya04/07/2025
  • Kunci Mendapatkan Kebahagiaan Hidup04/07/2025
  • Memperteguh Jati Diri Mahasiswa03/07/2025
  • Strategi Advokasi dalam Melahirkan Solusi atas Permasalahan Hukum di Masyarakat03/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top