Pameran Cipta Reka UAD 2024: Hilirisasi Inovasi Menuju Peningkatan Daya Saing
Dalam rangka Milad Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang ke-64 dengan tema “Peningkatan Daya Saing melalui Kolaborasi, Inovasi, dan Hilirisasi”, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) berkolaborasi dengan Kantor Urusan Bisnis dan Investasi (KUBI) sukses menggelar Pameran Cipta Reka UAD 2024. Acara yang berlangsung pada 18‒19 Desember 2024 di Kampus UAD ini, menghadirkan produk-produk inovatif hasil riset dan pengabdian kepada masyarakat oleh dosen dan mahasiswa UAD.
Pameran dibuka dengan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara UAD dan KUBI dengan delapan industri mitra, yaitu CV Berkah Mulya Visitama, CV Innovation Hub, CV Indoraya Internasional, CV Shofa Naturindo, PT Denature Indonesia, CV Progress Jogja, Koperasi Wahana Mandiri Indonesia, dan PT Sumber Pangan Bahagia. Pembukaan secara resmi dilakukan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Sunardi, S.T., M.T., Ph.D., yang menegaskan pentingnya kolaborasi strategis untuk mempercepat hilirisasi inovasi menuju penerimaan pasar yang lebih luas.
Dalam sesi motivasi, Ustaz Nurhadi Wasono, pengasuh Pondok Pesantren Makaryo Surakarta, menyampaikan pentingnya pemberdayaan umat melalui gerakan bela beli produk sendiri. Ia mengajak semua pihak untuk mendukung inovasi lokal sebagai wujud nyata dari kontribusi terhadap kemandirian ekonomi nasional. Sesi ini mendapat sambutan hangat dari peserta yang terdiri dari dosen, mahasiswa, pelaku industri, dan masyarakat umum.
Usai pembukaan, peserta diajak untuk berkeliling pameran guna melihat berbagai produk inovatif yang dipamerkan, mulai dari teknologi berbasis kesehatan hingga produk berbasis kewirausahaan sosial. Acara ditutup dengan diskusi interaktif antara pihak industri dan para inventor. Diskusi ini membuka peluang sinergi lebih lanjut antara akademisi dan industri untuk komersialisasi produk inovasi.
Beni Suhendra Winarso, S.E., M.Si. selaku Kepala Bidang Kewirausahaan dan Inkubasi Bisnis KUBI sekaligus Ketua Lembaga Inkubator AIR (Adi Incubator Room), menyampaikan bahwa program ini merupakan kegiatan berseri yang diselenggarakan oleh AIR dan merupakan AIR Series #3. Ia mengungkapkan harapannya agar program ini menjadi jembatan hilirisasi inovasi dosen dan mahasiswa.
“Semoga produk yang dihasilkan dapat diterima masyarakat luas dan memberikan manfaat nyata bagi umat,” ujarnya. Acara ini membuktikan komitmen UAD dalam mendukung inovasi berkelanjutan untuk daya saing bangsa.