• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Penutupan UAD FAIR 2022 Berlangsung Meriah

21/07/2022/in Terkini /by Ard

Penutupan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Fair 2022 dengan bintang tamu Evan Loss (Foto: Humas UAD)

Penutupan UAD FAIR 2022 sukses digelar secara luring di Kampus Utama Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dan disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube resmi Universitas Ahmad Dahlan. Acara berlangsung pada Rabu, 20 Juli 2022, dengan menghadirkan bintang tamu Evan Loss dan diisi oleh penampilan Mumbai, Langit Sore, band UKM Musik UAD, serta penampilan tari Tasir Gadis oleh Ucik & Finka.

Sebelumnya, acara diawali dengan penampilan empat besar finalis Lomba Festival Band pelajar SMA sederajat yaitu Nosca Band dari SMAN 3 Bantul DIY, Hiatus Band dari SMKN 2 Purwokerto, Masaba Band dari MAN 1 Bantul DIY, dan M-One Band dari SMA Muhammadiyah 1 DIY. Acara kemudian dilanjut dengan penyerahan hadiah Saudagar Dahlan Muda.

Rektor UAD, Dr. Muchlas M.T., dalam sambutannya mengungkapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang turut terlibat dalam menyukseskan acara UAD FAIR 2022. Baik itu mahasiswa, dosen, panitia, sponsorship, dan lainnya.

“Atas nama pimpinan UAD, saya ucapkan terima kasih kepada para mahasiswa yang telah berpartisipasi terutama dalam membuka stan kewirausahaan, serta kepada dosen pembimbing yang telah menghantarkan mahasiswa kita untuk bisa menjadi entrepreneur muda yang sukses dan profesional.”

Dalam kesempatan ini, ribuan orang hadir dan ikut serta dalam sukacita yang dirasakan oleh keluarga besar UAD. Acara menjadi makin menarik karena terdapat door prize berupa laptop, tablet, handphone, sepeda, kosmos open, dan masih banyak lagi.

Acara penutupan ini sekaligus menutup seluruh rangkaian acara UAD FAIR 2022. (eka)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Penutupan-UAD-Fair-2022-Foto-Humas-UAD-3.jpg 1406 2500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-07-21 13:20:392022-07-21 13:21:08Penutupan UAD FAIR 2022 Berlangsung Meriah
You might also like
Manfaatkan Media Sosial untuk Promosi Produk Bisnis
Mewujudkan Saintis yang Kreatif dan Inovatif dalam Program Kreativitas Mahasiswa
UAD Beri Pelayanan Kesehatan untuk Santri dan Jamaah Masjid di Yogyakarta
Sentra HKI LPPM UAD Gelar Lomba Menulis Deskripsi Paten
PKM Center UAD Adakan Bincang-Bincang PPK Ormawa
Tentang Sambi, Evi: Pentingnya Berprestasi

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Juara I Inovasi Media Pembelajaran Tingkat Nasional17/03/2023
  • Tapak Suci UAD Juara Umum Open Tournament Lampung Championship VI17/03/2023
  • Taekwondo UAD Borong Medali di Kejuaraan Prabu Taekwondo Challenge 607/03/2023
  • Mahasiswa UAD Raih Penghargaan dalam Ajang Thailand Investor’s Day21/02/2023
  • Tim Futsal UAD Sabet Juara I Liga Futsal DIY11/02/2023

FEATURE

  • Mukmin yang Sukses dalam Perspektif Al-Qur’an21/03/2023
  • Membangun Komitmen dan Kepercayaan Diri20/03/2023
  • Komposisi Gizi dan Tubuh yang Ideal Bagi Remaja18/03/2023
  • Tekad Kuat dan Proses adalah Kunci untuk Berprestasi16/03/2023
  • Kesucian Sebagian dari Iman13/03/2023

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top