• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Tim PPM UAD Beri Penguatan Soft Skill pada Lembaga Kursus dan Pelatihan

27/08/2022/in Terkini /by Ard

Penguatan Soft Skill pada LKP OJC oleh tim PPM Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Istimewa)

Tim dosen Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang tergabung dalam Program Pengabdian kepada Masyarakat (PPM) mengadakan kegiatan penguatan soft skill bagi Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Otomotif Jogjakarta Centre (OJC) pada Jumat, 19-08-2022. Sebagai mitra, OJC dan UAD bekerja sama untuk melengkapi kemampuan peserta didik dengan soft skill agar tidak hanya fokus terhadap praktik dan pengembangan keahliannya.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan dibagi menjadi empat tahap yang terdiri atas sosialisasi program, pengumpulan data, pembuatan modul, dan pelatihan work readiness skill. Dengan diikuti oleh 25 peserta didik LKP OJC, materi pelatihan mencakup berbagai topik seperti managerial skill, entrepreneur skill, adaptation skill, motivation skill, communication skill, independent skill, responsibility skill, teamwork skill, dan discipline skill.

Dr. Fatwa Tentama, M.Si. selaku salah satu pengusung PPM UAD menuturkan bahwa soft skill merupakan kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja saat ini sebagai pelengkap hard skill. “Oleh karena itu, peranan soft skill juga sangat vital dalam tolak ukur kemampuan seseorang,” imbuhnya.

Dengan menghadirkan pemateri dari akademisi, praktisi, dan pelaku industri, materi pelatihan work readiness skill diharapkan bisa tersampaikan secara komprehensif dari berbagai aspek. Sembilan kemampuan yang terkandung dalam materi tersebut merupakan basis yang dibutuhkan dalam dunia kerja dan industri saat ini.

Sebagai sebuah lembaga pendidikan nonformal, LKP berperan menjadi sebuah pendidikan singkat yang berfokus pada peningkatan kompetensi keterampilan bidang tertentu. Keseimbangan antara hard skill dan soft skill terus digaungkan karena realitas di lapangan banyak menunjukkan bahwa mayoritas pekerja hanya bagus pada hard skill tetapi tidak memiliki soft skill. Hal inilah yang kemudian mendorong Tim PPM UAD untuk melakukan penguatan soft skill agar peserta didik di LKP OJC siap memasuki dunia kerja dan industri. (tsa)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Penguatan-Soft-Skill-pada-LKP-OJC-oleh-tim-PPM-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Foto-Istimewa.jpg 720 1280 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2022-08-27 07:48:072022-08-27 07:48:07Tim PPM UAD Beri Penguatan Soft Skill pada Lembaga Kursus dan Pelatihan
You might also like
Risalah "Islam Berkemajuan" Muhammadiyah
Nurlailah Hikmah Afina: Story Telling dan Segudang Prestasi
Mengenal Bimbingan Profetik
UAD Wisuda 1.452 Lulusan pada Periode Januari 2023
Menjadi Mahasiswa Gaul Sukses Dunia Akhirat
Berbisnis Kuliner Lewat Media Sosial

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara I Lomba Melukis Tingkat Internasional22/09/2023
  • Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Jadi Duta Inspirasi Indonesia 202313/09/2023
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II Lomba Duta Kampus Tingkat Nasional 202324/08/2023
  • Kopma UAD Raih Juara Umum pada Ajang Jamkopnas 202323/08/2023
  • Suarakan Toleransi, Mahasiswa UAD Jadi Juara Favorit Lomba Infografis Nasional18/08/2023

FEATURE

  • Tips Perluas Jangkauan Pasar dengan Digital Marketing28/07/2023
  • Generasi Z dan Tingkat Spiritualitas yang Rendah27/07/2023
  • Hijrah dan Spirit Perubahan26/07/2023
  • Ekonomi Muhammadiyah di Era Disrupsi24/07/2023
  • Digital Marketing: Strategi untuk Meningkatkan UMKM24/07/2023

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top