• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

UAD Gelar Pelatihan Pembuatan Prototipe Produk Obat dan Kosmetik

23/11/2024/in Terkini /by Ard
Pelatihan Pembuatan Prototipe Produk Obat dan Kosmetik oleh AIR Universitas Ahmad Dahlan (Dok. Istimewa)

Pelatihan Pembuatan Prototipe Produk Obat dan Kosmetik oleh AIR Universitas Ahmad Dahlan (Dok. Istimewa)

Prototype atau prototipe adalah bagian dari luaran riset terapan menuju riset pengembangan untuk selanjutnya dapat dikomersialkan. Prototipe juga menjadi tolok ukur keandalan sebuah produk sebelum benar-benar masuk ke pasar. Para peneliti khususnya di bidang obat alam dan kosmetik harus bisa menciptakan sebuah prototipe yang akan diuji secara publik. Pelatihan mencakup materi strategis seperti pentingnya prototipe dalam komersialisasi produk, langkah-langkah pembuatannya, pengujian keandalan, hingga strategi pemasaran.

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melalui lembaga inkubasi Adi Incubation Room (AIR) berkolaborasi dengan Kantor Urusan Bisnis dan Investasi (KUBI) dan Muhammadiyah Center for Entrepreneurship Business and Incubator (MCEBI) Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah kembali menggelar program inovatif AIR SERIES #2 dengan tema “Prototype, Langkah Strategis Menuju Produk Inovatif Komersial”.

Acara ini bertujuan untuk memfasilitasi peneliti dan inventor dalam menciptakan prototipe produk obat dan kosmetik yang siap dikomersialkan. Pelatihan berlangsung pada Rabu, 20 November 2024, di Hotel Grand Rohan, Yogyakarta. Acara diawali dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara KUBI UAD dan MCEBI Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah.

Kegiatan menghadirkan narasumber ahli herbal Dr. Apt. Kintoko, M.S. serta pelaku industri obat dan kosmetik yakni apt. Nazih Basuki Setyo Nugroho, S.Farm. dari CV Indoraya Internasional dan Andrian Abimanyu dari CV Shofa Naturindo. Melalui kolaborasi dengan KUBI UAD dan MCEBI Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, pelatihan ini menyasar akademisi, mahasiswa, serta inventor untuk meningkatkan kompetensi dalam pengembangan produk yang aman, berkualitas, dan inovatif. Acara diikuti oleh peserta dari 7 perguruan tinggi negeri dan swasta.

Beni Suhendra Winarso, S.E., M.Si. selaku ketua AIR mengatakan bahwa sebagai bagian dari misi AIR untuk menjadi pusat inkubator bisnis berbasis teknologi, pelatihan ini diharapkan dapat membantu para peserta menciptakan produk unggulan yang mendukung hilirisasi penelitian. Acara ini menjadi wujud nyata komitmen AIR dalam mendukung pengembangan produk inovatif di Indonesia, khususnya di sektor obat dan kosmetik.

Sementara itu, Dr. Endang Rudiatin, M.Si. selaku ketua MCEBI Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini mendukung program kabinet merah putih yakni hilirisasi produk. Pelatihan tersebut sangat penting untuk memfasilitasi potensi perguruan tinggi untuk mengembangkan produk yang manfaatnya bisa dirasakan secara nyata oleh masyarakat luas. (doc)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pelatihan-Pembuatan-Prototipe-Produk-Obat-dan-Kosmetik-oleh-AIR-Universitas-Ahmad-Dahlan-Dok.-Istimewa.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-11-23 09:48:542024-11-23 09:48:54UAD Gelar Pelatihan Pembuatan Prototipe Produk Obat dan Kosmetik
You might also like
Mahasiswa PVTE UAD Raih Juara II di Kabumian Open Pencak Silat Championship 2024
Manfaatkan Tulang Ceker Ayam, 3 Mahasiswa UAD Ciptakan Produk Kecantikan Kulit
Tingkatkan Layanan Satpam, UAD Gelar Pelatihan Service Excellent
Persada UAD Selenggarakan Khotbah Iftitah 2023
Bantu Warga Olah Sampah Organik dengan Tanam Lubang Biopori di Dusun Karanganyar
Potensi dan Tantangan Edupreneurship dalam Bidang Media Pembelajaran

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara Nasional dengan Inovasi Project Based Learning untuk Teks Berita18/07/2025
  • Kembangkan Robot Edukatif Berbasis Aljabar Lie, Tim Matematika UAD Raih Juara Nasional18/07/2025
  • Mahasiswa Sistem Informasi UAD Raih Dua Kejuaraan Nasional Artikel Ilmiah18/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara III Artikel dan Presenter Terbaik di Kompetisi Artikel Ilmiah Nasional 202518/07/2025
  • Mahasiswa UAD Juara Nasional Lewat Inovasi Pengolahan Limbah Menjadi Energi Terbarukan18/07/2025

FEATURE

  • Kupas Tuntas Strategi Konten dan Dakwah Digital18/07/2025
  • Mengungkap Rahasia Artikel Populer Bersama Harian Jogja17/07/2025
  • Menemukan Ketenangan dengan Mengingat Allah17/07/2025
  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top