• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

KKN UAD Gelar Pemeriksaan Mata Gratis bagi Warga Kapanewon Samigaluh

01/03/2023/in Terkini /by Ard

KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dan FK-KMK UGM gelar pemeriksaan mata gratis bagi warga Kapanewon Samigaluh (Foto: Istimewa)

Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang tergabung dalam KKN Reguler Periode 101 mengadakan pemeriksaan mata gratis untuk warga di Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo (19-2-2023). Dalam penyelenggaraannya, mereka bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr. Sardjito.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan akses pemeriksaan mata secara gratis kepada masyarakat di daerah terpencil dan sulit dijangkau. Tim dari FK-FKMK UGM dan RSUP dr. Sardjito menyediakan fasilitas yang memadai bagi para warga agar mendapatkan pelayanan yang maksimal. Mereka juga membawa secara langsung peralatan medis yang diperlukan seperti snellen chart, autorefraktor, dan lensmeter.

Dalam keterangannya, Kahfi selaku Ketua Koordinator Kecamatan (Koorcam) Kapanewon Samigaluh, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kontribusi mahasiswa KKN UAD dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah terpencil. “Kami harap apa yang kami lakukan dapat memberikan manfaat dan membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujar Kahfi.

Terlihat warga mengikuti kegiatan pemeriksaan dengan sangat antusias. Mereka mengaku mengapresiasi dan merasa terbantu dengan adanya pemeriksaan mata gratis. Terlebih bagi para warga yang biasanya kesulitan untuk menjangkau akses layanan kesehatan. Kegiatan tersebut benar-benar menjadi angin segar yang menyapa warga.

Terakhir, tim KKN UAD berharap bahwa kegiatan serupa dapat terus dilakukan guna memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Akses pelayanan kesehatan yang memadai sudah sepatutnya menjadi hak yang wajib diterima oleh seluruh masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi pengalaman berharga bagi tim KKN UAD terkait kontribusi riil di masyarakat. (tsa)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, KKN UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-dan-FK-KMK-UGM-gelar-pemeriksaan-mata-gratis-bagi-warga-Kapanewon-Samigaluh.jpeg 1287 1199 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-03-01 14:02:552023-03-01 14:02:55KKN UAD Gelar Pemeriksaan Mata Gratis bagi Warga Kapanewon Samigaluh
You might also like
KKN UAD Wujudkan Branding Padukuhan Sambeng Lewat Penanda Wilayah
Kisah Halim Raih Prestasi di Tapak Suci
Mahasiswa UAD Berhasil Deteksi Pencemaran Mikroplastik di Sungai Progo
Al-Qur’an sebagai Penyelamat Generasi Anti LGBT
Tiga Amalan Penyelamat Dunia Akhirat
Alumnus UAD Dirikan UMKM: Mumpung Masih Muda, Waktunya Berbisnis

PRESTASI

  • UKM Karate UAD Borong Medali dalam Kejuaraan Internasional21/10/2025
  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025

FEATURE

  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025
  • Mahkamah Konstitusi sebagai Pelaku Kekuasaan Kehakiman dalam Melindungi Hak Asasi Manusia08/09/2025
  • Konseling Harapan bagi Keluarga dan Remaja05/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top