• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

KKN UAD Dampingi Warga Hargomulyo Buat Pakan Ternak Silase

24/08/2024/in Terkini /by Ard

KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Unit VII.B.1 Dampingi Pembuatan Pakan Ternak Silase (Dok. Istimewa)

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Periode 127 Unit VII.B.1 menyelenggarakan sosialisasi dan pembuatan pakan ternak silase. Acara dilaksanakan pada Sabtu, 10 Agustus 2024 di Balai Dusun Balong, Hargomulyo, Gedangsari, Gunungkidul.

Kegiatan yang diadakan bertujuan menambah wawasan kepada masyarakat terkait pembuatan pakan ternak silase dengan upaya untuk mengatasi kekurangan pakan pada waktu musim kering, mengingat di Dusun Balong untuk saat ini sedang mengalami kekeringan. Materi pada kegiatan ini disampaikan oleh drh. Eka Sulistya Budiharyana dan dihadiri oleh perwakilan warga per RT sekitar 20 orang.

Alat dan bahan yang perlu disiapkan untuk pembuatan pakan ternak silase meliputi plastik, parang/arit, batu, rumput gajah, tetes tebu, dedak, dan menir. Metode pembuatannya, pertama, potong rumput gajah dengan ukuran 5–10 cm menggunakan parang. Kedua, campurkan rumput yang sudah dipotong kecil dengan tetes tebu, dedak, dan menir sesuai jumlahnya hingga menjadi satu campuran. Ketiga, bahan pakan ternak tersebut dimasukkan dalam kantong plastik dan sekaligus dipadatkan sehingga tidak ada rongga udara. Keempat, bahan pakan ternak dimasukkan sampai melebihi permukaan kantong plastik untuk menjaga kemungkinan terjadinya penyusutan isi dari plastik, dan tidak ada ruang kosong antara tutup plastik dengan permukaan pakan paling atas. Kelima, setelah pakan hijauan dimasukkan semua, diberikan lembaran plastik, dan ditutup rapat dengan tali agar udara tidak dapat masuk, lalu diberi pemberat seperti batu di bagian atas plastik.

Pada acara tersebut, terjadi diskusi yang interaktif antara pemateri dan warga yang hadir sampai kegiatan berakhir. “Harapannya agar warga bisa membuat pakan ternak silase dengan metode yang benar, serta diharapkan warga membuat dan memiliki simpanan pakan ternak ketika terjadi kekeringan. Harapan lain dari kegiatan ini yaitu untuk menambah pengetahuan warga terkait pakan ternak silase,” ujar Rehan, salah satu anggota tim. (Dilla)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, KKN UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Unit-VII.B.1-Dampingi-Pembuatan-Pakan-Ternak-Silase-Dok.-Istimewa.jpg 555 1026 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-08-24 10:37:522024-08-24 10:37:52KKN UAD Dampingi Warga Hargomulyo Buat Pakan Ternak Silase
You might also like
Membangun Komitmen dan Kepercayaan Diri
Tiga Ciri Khas Dahlan Muda UAD
Persada UAD Gelar Haflah Akhirusanah
Bimawa Sosialisasikan Soft Skills Tahap 1 Tahun 2023
Eugenia Carlos de Paula dos Reis Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dari Timor-Leste (Dok. Eugenia) Harapan Eugenia, Mahasiswa Baru Internasional UAD Membawa Ilmu ke Negaranya
Jalin Kerja Sama, UAD Terima Kunjungan Pemerintah Kota Banjar Jawa Barat

PRESTASI

  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Medali Perak Lewat Taekwondo di POMNAS XIX 202526/09/2025

FEATURE

  • Unlock Your Next Level15/10/2025
  • Mahkamah Konstitusi sebagai Pelaku Kekuasaan Kehakiman dalam Melindungi Hak Asasi Manusia08/09/2025
  • Konseling Harapan bagi Keluarga dan Remaja05/09/2025
  • Potensi Minyak Atsiri Bunga Cengkeh untuk Obat Antiinflamasi04/09/2025
  • Psikologi Komunitas Kelompok Rentan03/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top