Dosen Ilmu Komunikasi UAD Berikan Pelatihan Public Speaking pada Forum Anak Yogyakarta
Eka Anisa Sari, S.I.Kom., M.I.Kom., dosen Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD), didapuk sebagai pembicara dalam acara Penguatan Kapasitas Forum Anak Yogyakarta. Dalam acara ini, Eka memberikan pelatihan public speaking khususnya untuk menjadi master of ceremony (MC) yang profesional dan percaya diri.
Dalam sesi pelatihan, Eka Anisa Sari menekankan pentingnya public speaking sebagai keterampilan dasar yang harus dimiliki oleh setiap individu, terutama mereka yang ingin berkecimpung di dunia MC. “Public speaking bukan hanya tentang berbicara di depan orang banyak, tetapi juga bagaimana menyampaikan pesan dengan jelas, menarik, dan berkesan,” ujarnya.
Menurutnya, public speaking berfungsi untuk membangun kepercayaan diri, memperkuat pesan yang disampaikan, dan menciptakan koneksi yang baik dengan audiens. Selain itu, manfaatnya mencakup peningkatan kemampuan komunikasi interpersonal dan pengembangan profesional.
Sebagai seorang MC, Eka menegaskan bahwa seseorang harus memiliki kemampuan mengelola emosi, memahami audiens, dan menguasai teknik berbicara yang baik. Peserta pelatihan juga diajak untuk melakukan praktik langsung menjadi MC dalam simulasi acara, sehingga mereka dapat mengaplikasikan teori yang telah dipelajari. “Praktik langsung sangat penting untuk mengasah kemampuan dan mengurangi rasa gugup saat berbicara di depan umum,” tambahnya.
Acara ini mendapat antusiasme tinggi dari para peserta Forum Anak Yogyakarta. Mereka tidak hanya memperoleh ilmu, tetapi juga kesempatan untuk mencoba langsung peran sebagai MC dalam suasana yang mendukung. Pelatihan tersebut diharapkan dapat memberikan bekal yang bermanfaat bagi anak-anak dalam mengembangkan potensi diri, khususnya dalam bidang komunikasi publik. (Dilla)