• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

BEM FH UAD Sukses Gelar Program Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa

22/04/2025/in Terkini /by Ard

Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) BEM FH Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. FH UAD)

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum (FH) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sukses menjalankan gelar program kerja (proker) Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) dengan tema “Sinergi dalam Kepemimpinan: Merajut Kebersamaan Demi Masa Depan Gemilang” di Binakarya Homestay, Yogyakarta, pada Sabtu, 19 April 2025.

Kegiatan tersebut ditujukan untuk meningkatkan jiwa kepemimpinan dasar mahasiswa sebagai calon pemimpin di masa depan nantinya. Tindak lanjut setelah terselenggaranya acara LDKM adalah diharapkan mahasiswa mampu memiliki keberanian dan kepercayaan diri yang penuh saat menjadi pemimpin yang menekankan tanggung jawab dan amanah dari Allah Swt.

Pemateri dalam acara LDKM yakni Nurul Satria Abdi, S.H., M.H. selaku Wakil Kepala Bidang Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) dan Muhammad Aliffitra Ismail yang merupakan mahasiswa FH angkatan 2021. Materi yang dipaparkan tidak jauh dari bagaimana sikap seorang pemimpin yang bukan sekadar soal kekuasaan, melainkan sebagai tugas mulia yang harus dijalankan dengan teladan.

Kegiatan yang diketuai oleh Nailah Azara Adrian, mahasiswa FH UAD angkatan 2023 ini berlangsung dengan sukses. (Salsya Yunita)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Latihan-Dasar-Kepemimpinan-Mahasiswa-LDKM-BEM-FH-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-FH-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-04-22 11:33:282025-04-22 11:33:28BEM FH UAD Sukses Gelar Program Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa
You might also like
Mahasiswa FSBK UAD Adakan Market Day di SD Negeri Doga Patuk
Learning Community Ala Mahasiswa Kesmas
UAD Jawab Keresahan tentang Keamanan, Efikasi, dan Efektivitas Vaksin Covid-19
Tim PPK Ormawa IMM Farmasi UAD Siap Mengabdi di Purwosari
Membangun Jiwa Pemimpin yang Inklusif Melalui Organisasi Mahasiswa
Pembukaan AMI ke-21 Universitas Ahmad Dahlan

PRESTASI

  • Mahasiswa Perbankan Syariah UAD Raih Juara I di Kejurnas Bhayu Manunggal Championship 202502/07/2025
  • Mahasiswa FK UAD Raih Juara I Lomba Menyanyi Nasional01/07/2025
  • Tapak Suci UAD Raih Juara Umum II di Kejuaraan Nasional Bhayu Manunggal Championship 202530/06/2025
  • Mahasiswa UAD Torehkan Prestasi di Kejuaraan Nasional UPI Karate Cup V 202526/06/2025
  • Mahasiswa FK UAD Raih Juara 3 Lomba Artikel Ilmiah Nasional25/06/2025

FEATURE

  • Pentingnya Persatuan Umat dengan Kalender Hijriah Global Tunggal02/07/2025
  • Ijazah Saja Tak Cukup, Begini Strategi Lulusan Baru Hadapi Dunia Kerja01/07/2025
  • Menyemai Sila Pertama, Menuai Takwa30/06/2025
  • Krisis Identitas di Kalangan Mahasiswa, Kamu Salah Satunya?30/06/2025
  • Penyampaian materi tentang Digital Public Health oleh Kepala BKPK Kemenkes RI dalam kuliah pakar Prodi Magister Kesmas Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto. Isah)Digital Public Health Competencies30/06/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top