• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

EDSA UAD Gelar Raker 2025

22/01/2025/in Terkini /by Ard

Rapat Kerja (Raker) Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Dinda)

Rapat Kerja (Raker) Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sukses digelar di Gedung Laboratorium Bahasa A, Lantai 7. Acara yang berlangsung pada 18 Januari 2025 ini mengusung tema “Improving Professionalism and Creativity for EDSA Brighter Future” dan menjadi awal strategis bagi kepengurusan English Department Student Association (EDSA) periode 2025/2026 untuk menyusun program kerja selama satu tahun ke depan.

Acara dimulai pukul 08.00 WIB dengan rangkaian pembukaan, termasuk pembacaan doa, menyanyikan lagu “Indonesia Raya” dan “Mars UAD”. Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) PBI, Derly, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Raker ini bukan sekadar agenda tahunan, tetapi juga langkah strategis untuk mengembangkan profesionalisme dan kreativitas anggota EDSA.

Raker dihadiri 23 anggota aktif EDSA, 4 demisioner, 10 anggota EDSA Journalist Team (EJT), 15 anggota Keluarga Teater Pebei, dan 10 volunteer dari angkatan 2024. Hadir pula Ketua Program Studi (Kaprodi) PBI, dosen tim Pendamping Mahasiswa, serta tamu undangan dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) FKIP, dan perwakilan HMPS lain.

Setiap divisi memaparkan program kerja dengan antusias. Divisi akademik merencanakan lokakarya pelatihan speaking, EJT berfokus pada peningkatan kualitas publikasi jurnalistik, dan Keluarga Teater Pebei berkomitmen menghidupkan seni budaya melalui pertunjukan teater.

“Saya yakin program kerja ini dapat menjadi langkah nyata untuk membawa EDSA lebih maju. Semoga seluruh anggota tetap semangat dan berkomitmen,” ujar Alifia, salah satu anggota EDSA.

Raker ditutup dengan diskusi interaktif terkait mekanisme pelaksanaan program kerja. Sebagai simbol kekompakan, seluruh peserta melakukan sesi foto bersama di akhir acara.

Dengan semangat profesionalisme dan kreativitas, EDSA optimis dapat memberikan kontribusi nyata bagi mahasiswa PBI dan masyarakat luas. Raker ini menjadi pijakan awal menuju masa depan yang lebih cerah sesuai tema yang diusung. (Lif/dnd)

uad.ac.id

Tags: Alumni UAD, Berita, Dosen, Dosen UAD, FKIP, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Rapat-Kerja-Raker-Keluarga-Besar-Mahasiswa-KBM-Program-Studi-Pendidikan-Bahasa-Inggris-PBI-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-Dinda.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-01-22 10:46:152025-01-22 10:46:15EDSA UAD Gelar Raker 2025
You might also like
Ketua Umum PP Muhammadiyah Soroti Transformasi Kader untuk Kemakmuran Bangsa
Meresapi 10 Wasiat Nabi Muhammad saw.
Mahasiswa KKN UAD Lakukan Pendampingan Persiapan ASPD untuk Madrasah Ibtidaiyah
LDI IMM FTI UAD Tekankan Nilai Kepemimpinan Islami bagi Kader
Membentuk Keterampilan yang Estetik, UKM Lensa UAD Gelar Pendidikan Fotografi
Representasi Tagline “Prestasi Adalah Tradisi Kami”

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara Nasional dengan Inovasi Project Based Learning untuk Teks Berita18/07/2025
  • Kembangkan Robot Edukatif Berbasis Aljabar Lie, Tim Matematika UAD Raih Juara Nasional18/07/2025
  • Mahasiswa Sistem Informasi UAD Raih Dua Kejuaraan Nasional Artikel Ilmiah18/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara III Artikel dan Presenter Terbaik di Kompetisi Artikel Ilmiah Nasional 202518/07/2025
  • Mahasiswa UAD Juara Nasional Lewat Inovasi Pengolahan Limbah Menjadi Energi Terbarukan18/07/2025

FEATURE

  • Kupas Tuntas Strategi Konten dan Dakwah Digital18/07/2025
  • Mengungkap Rahasia Artikel Populer Bersama Harian Jogja17/07/2025
  • Menemukan Ketenangan dengan Mengingat Allah17/07/2025
  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top