Mahasiswa KKN Alternatif ke-97 UAD Tanam Pohon melalui Program SUBUR

Mahasiswa KKN Alternatif ke-97 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) saat Lakukan Kegiatan Tanam Pohon melalui Program SUBUR (Foto. KKN UAD)
Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Alternatif Periode ke-97 Unit I.A.1 melaksanakan program SUBUR (Sumbangkan Bibit untuk Rahmat). Program ini merupakan langkah penghijauan dan penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di lingkungan masjid. Kegiatan ini digelar pada Minggu, 1 Juni 2025, di area Masjid Miniatur Baiturrahman Aceh yang berlokasi di Jl. Brawijaya, Pluragan, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul.
Sebanyak enam bibit pohon buah ditanam dalam program tersebut, yaitu tiga bibit alpukat dan tiga bibit lengkeng (mata kucing). Penanaman pohon dilakukan di sekitar area masjid dengan tujuan menciptakan lingkungan yang teduh, udara yang lebih bersih, serta meningkatkan kepedulian jemaah dan masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam. “Kami berharap program ini menjadi amal jariyah dan wujud kontribusi mahasiswa dalam menjaga lingkungan di sekitar tempat ibadah,” ujar Deny Kusuma Setyo Nugroho selaku Ketua Unit I.A.1.
Program SUBUR ini mendapat apresiasi dari takmir masjid dan warga sekitar. Mereka menilai kegiatan penghijauan semacam ini mampu mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang hijau dan sehat. “Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut karena menjaga lingkungan juga merupakan bagian dari ibadah,” ungkap salah seorang pengurus masjid. (Mawar)