• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Pentingnya Dakwah Digital sebagai Sarana Intelektual Menyuarakan Kepedulian Lingkungan

22/07/2025/in Feature /by Ard

Sambutan Pembina IMM FTI Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto. IMM FTI UAD)

Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (IMM FTI UAD) sukses menyelenggarakan Kunjungan Multimedia ke tvMu Yogyakarta pada Selasa, 15 Juli 2025. Bertempat di Meeting Room Kampus II-B UAD, kegiatan ini dihadiri oleh kader-kader IMM FTI serta perwakilan dari tvMu.

Dalam sambutannya, Pembina IMM FTI, Jefree Fahana, M.Kom., menekankan pentingnya peran dakwah digital dalam membangun kesadaran kolektif terhadap isu-isu lingkungan dan transformasi peradaban. Beliau menyampaikan bahwa saat ini dunia berada di antara dua perspektif besar: puncak peradaban karena kemajuan teknologi, atau cikal bakal kehancuran akibat ulah tangan manusia.

“Sekarang, kehancuran bumi bukan lagi karena letusan gunung purba, tetapi karena ulah manusia dan kemajuan teknologi yang tidak disertai dengan kesadaran moral,” ujar Jefree.

Ia menyoroti fenomena ketidakseimbangan alam seperti penggundulan hutan, berkurangnya kadar oksigen, naiknya permukaan laut, dan tenggelamnya daratan sebagai bentuk nyata dari kerusakan lingkungan. Menurutnya, semua ini sesuai dengan gambaran dalam Al-Qur’an Surah Az-Zalzalah yang menggambarkan fase kehancuran bumi.

Dalam konteks ini, Jefree mengapresiasi langkah IMM FTI yang bersinergi dengan tvMu dalam menyuarakan gagasan-gagasan intelektual dan semangat dakwah yang berakar dari nilai-nilai keislaman. Ia menekankan pentingnya memanfaatkan media sosial dan platform digital sebagai alat strategis untuk menyebarkan kajian dan kepedulian terhadap isu lingkungan kepada masyarakat luas.

“Sehatnya lingkungan akan menciptakan kesehatan bagi masyarakat sekitar. Ini adalah ekosistem yang harus kita rawat bersama,” tegasnya.

Harapannya, media dakwah IMM terus berkembang dan meroket bersama tvMu, menjadi ruang produktif bagi cendekiawan Muslim yang tidak hanya berilmu, tetapi juga berakhlak mulia. (Septia)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, FTI, IMM, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Sambutan-Pembina-IMM-FTI-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Foto.-IMM-FTI-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-07-22 09:35:502025-07-22 09:35:50Pentingnya Dakwah Digital sebagai Sarana Intelektual Menyuarakan Kepedulian Lingkungan
You might also like
Manajemen Hidup dan Persiapan Bekal Akhirat di Tengah Ketidakpastian Ekonomi Global
Upacara Milad ke-63, UAD Terus Berkomitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan
Prodi Sistem Informasi UAD: Andal dan Profesional
PC IMM Djazman Al-Kindi Kota Yogyakarta Periode 2023‒2024 Resmi Dilantik
Enam Dosen UAD Raih Penghargaan pada Program Anugerah Academic Leader Tingkat LLDikti Wilayah V Tahun 2024
Webinar Edukasi dan Pencegahan Kekerasan Seksual

TERKINI

  • PERSADA Terima Kunjungan Studi Banding dari Universitas Pamulang23/10/2025
  • IMM PBII UAD Gelar Workshop Gerabah22/10/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Adakan Kegiatan GESIT: Generasi Sehat Tanpa Anemia21/10/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Gandeng Puskesmas Umbulharjo I Adakan Edukasi20/10/2025
  • GEMAR Gizi Seimbang, Program Mahasiswa Gizi UAD Bersama Puskesmas Kotagede I20/10/2025

PRESTASI

  • UKM Karate UAD Borong Medali dalam Kejuaraan Internasional21/10/2025
  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top