• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Tips Menjaga Kesehatan Selama P2K Versi Fakultas Farmasi

11/09/2023/in Terkini /by Ard

apt. Putri Rachma Novitasari, S. Farm., M.Pharm.Sci. selaku Humas Fakultas Farmasi UAD periode 2022‒2023 (Dok. Istimewa)

Rangkaian Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dilaksanakan secara serentak pada 9 September dan berakhir pada 16 September 2023. Kegiatan ini berlangsung sejak pagi sampai sore hari. Dalam jangka waktu tersebut, tak menutup kemungkinan bahwa akan ditemukan kasus mahasiswa yang jatuh sakit sehingga perlu menjadi perhatian.

Mahasiswa baru (maba) biasanya diwajibkan untuk mengisi formulir skrining kesehatan untuk mengetahui siapa saja yang memiliki penyakit bawaan tertentu termasuk alergi makanan. Hal tersebut memudahkan panitia P2K Fakultas untuk melakukan upaya pencegahan dan penanggulangan segera.

apt. Putri Rachma Novitasari, S. Farm., M.Pharm.Sci. selaku Humas Fakultas Farmasi UAD periode 2022‒2023 menyampaikan bahwa dosen ikut berperan dalam menjaga kesehatan mahasiswa baru. “Demi menjaga efektivitas P2K, beberapa dosen di Fakultas Farmasi diberi mandat oleh Dekan untuk mendampingi maba dengan sistem sif. Kami bekerja sama dengan organisasi mahasiswa untuk berjaga-jaga apabila ada maba yang sakit,” ucapnya saat diwawancarai secara daring pada 10 September 2023.

Ia melanjutkan, “Hal utama yang bisa memicu penyakit adalah kurang istirahat. Maba biasanya akan dibebankan dengan beberapa tugas yang menyita waktu tidur mereka. Untuk mengatasinya, mahasiswa bisa membuat skala prioritas, tidak menunda-nunda pekerjaan, juga membawa obat-obatan pribadi untuk menghadapi kekambuhan penyakit selama mengikuti P2K.”

Mahasiswa baru biasanya akan dibagi dalam beberapa kelompok untuk selanjutnya ditugaskan untuk membawa beberapa barang bawaan. Guna meringankan beban kerja, mahasiswa bisa berbagi peran untuk memenuhi tuntutan tugas sehingga selesai lebih cepat. Putri berpesan agar maba mengkonsumsi makanan bergizi seperti buah dan sayur, multivitamin, serta perbanyak minum air putih agar tubuh tetap terhidrasi. (ish)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, P2K UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/FOTO-3-24.jpg 856 1364 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-09-11 11:06:362023-09-11 11:06:36Tips Menjaga Kesehatan Selama P2K Versi Fakultas Farmasi
You might also like
PBII Walkie Talkie, Ruang Bicara Anak Muda tentang Pancasila
Lulusan FAST UAD Siap Terapkan Ilmu Sains dan Teknologi di Masyarakat
Mahasiswa UAD dan DLH Bantul Siapkan Prototype Alat Olah Sampah Residu
Bimawa UAD Luncurkan Layanan Konseling Mahasiswa
Immawati Psikologi UAD Gaungkan "Gerakan Peduli Rahim"
Mahasiswa FK UAD Raih Juara 1 Ajang Solo Vokal Tingkat Nasional

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Sabet Juara di FiPEX 2025 Lewat Inovasi Smart Locker IoT15/07/2025
  • UKM Karate UAD Borong Medali di Ajang Nasional12/07/2025
  • Langkah Berani Arya Eka Putra: Dari Keraguan Menjadi Juara I Pilmapres LLDikti V10/07/2025
  • Irgiawan, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II Nasional di Ajang SILAT APIK-PTMA 202510/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top