• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

UAD Tuan Rumah Workshop iHiLead

20/02/2023/in Terkini /by Ard

Pembukaan Workshop iHiLead di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Foto: Humas dan Protokol UAD)

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menjadi tuan rumah gelaran acara workshop Indonesian Higher Education Leadership (iHiLead). Acara tersebut bertajuk “Evaluation and Redevelopment Workshop on iHiLead LMDP/LMDN”. Pada Senin, 20 Februari 2023, upacara pembukaan dilaksanakan di Amphitarium Gedung Utama Kampus IV UAD dengan dihadiri oleh Rektor UAD, jajaran wakil rektor, iHiLead Project Leader, dan masih banyak lagi.

Leadership and Management Development Programme (LMDP) dan Leadership and Management Development Network (LMDN) merupakan 2 program besar yang digagas oleh iHiLead dan telah dilaksanakan sejak tahun 2021. Keduanya dirancang untuk para pimpinan universitas agar mereka menjadi pemimpin yang kompeten dalam membuat visi masa depan, memformulasikan strategi yang kuat, dan mampu membuat perubahan.

Rektor UAD Dr. Muchlas, M.T., dalam sambutannya menekankan bahwa UAD berkomitmen kuat untuk mendukung program-program dari iHiLead. Workshop ini juga ditandai sebagai kali kedua UAD menjadi host program iHiLead. Muchlas menerangkan bahwa tidak ada banyak program kepemimpinan seperti ini. “Maka program ini akan menjadi salah satu alternatif yang mampu mewadahi peningkatan kapasitas para pemimpin perguruan tinggi,” tuturnya.

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah V Yogyakarta Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D. juga berkesempatan hadir dalam acara tersebut dan menyampaikan sambutannya. Ia mengungkapkan apresiasinya terhadap iHiLead yang telah sukses melaksanakan piloting programme LMDP berupa building initiative, project of change, dan creating impact. “Ke depannya, para pemimpin dari perguruan tinggi harus mampu mengkolaborasikan antara leadership dan management,” imbuh Aris.

Rangkaian agenda workshop akan digelar selama 4 hari ke depan sampai 23 Februari 2023. Beragam topik mulai dari implementasi LMDP hingga pengembangan modul akan jadi pembahasan utama selama acara berlangsung. Melalui kegiatan ini, diharapkan kompetensi leadership dan management para pimpinan perguruan tinggi dapat semakin berkembang. (tsa)

uad.ac.id

Tags: Berita UAD, Dosen, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pembukaan-Workshop-iHiLead-di-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Foto-Humas-dan-Protokol-UAD.jpg 1266 1900 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-02-20 21:58:252023-02-20 21:58:25UAD Tuan Rumah Workshop iHiLead
You might also like
KKN MAs Kelompok 120 Adakan Sosialisasi Anti-Bullying di SDN 02 Ngemplak
Mahasiswa BK UAD Raih Juara I LKTI Nasional
KSPM UAD Resmi Lantik Pengurus Baru Periode 2024-2025
Universitas Ahmad Dahlan Raih 4 Kategori Anugerah DIKTISAINTEK 2024
BEM FAI UAD Lakukan Kegiatan Kampanye Literasi
KKN UAD Gelar Pelatihan Pengolahan Sampah Sisa Dapur Menjadi Kompos

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara Infografis Terfavorit di Pharmacy Digital Competition25/11/2025
  • Mahasiswa Biologi UAD Raih Honorable Mention pada ONMIPA 202525/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Medali Perak pada ONMIPA 2025 Bidang Fisika25/11/2025
  • Mahasiswa Matematika UAD Raih Dua Prestasi dalam Ajang ADIYC #3 202524/11/2025
  • Ganda Putra Badminton UAD Tembus Tiga Besar pada Kompetisi BCC Tingkat DIY–Jateng24/11/2025

FEATURE

  • Kisah Mahasiswa UAD Lulus S2 dengan 30 Publikasi Ilmiah19/11/2025
  • Menulis sebagai Pelarian Positif, Muhammad Farid Wisudawan FK UAD dengan 19 Publikasi Ilmiah14/11/2025
  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top