• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Manfaatkan Tulang Ceker Ayam, 3 Mahasiswa UAD Ciptakan Produk Kecantikan Kulit

10/05/2024/in Terkini /by Ard

Tim Clawbone Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. YouTube BIMAWA UAD)

Kondisi limbah makanan di Indonesia yang tinggi membuat tiga mahasiswa Program Studi (Prodi) Bisnis Jasa dan Makanan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berinovasi dalam menciptakan produk kecantikan, yakni Clawbone Drink yang merupakan minuman kolagen dan Clawbone Mask yang merupakan masker kecantikan kolagen. Mereka adalah Tsabitah Hanun Nur Afifah, Muhammad Hanif Afan Ghofur, dan Rizky Adi Satria, dengan bimbingan dosen Prodi Bisnis Jasa dan Makanan UAD, Retnosyari Septiyani, S.T.P., M.Sc. 

Tulang ceker ayam yang biasanya dibuang begitu saja ternyata menyimpan kandungan bermanfaat seperti kolagen dan kalsium di dalamnya. Selain segi kesehatan, Clawbone juga selaras dengan indikator capaian SDG’s nomor 12 yaitu produksi dan konsumsi yang bertanggung jawab. Jika produk siap didistribusikan dan dikomersialisasikan, maka hal ini dapat mendukung perekonomian Indonesia.

Menerapkan teknologi tepat guna sederhana, proses pembuatan tepung tulang ceker ayam diawali dengan mencuci dan mengukus tulang ceker ayam, kemudian tulang tersebut dikeringkan dengan cabinet dryer yang selanjutnya dihaluskan menggunakan penggiling atau hammer mill agar menjadi tepung halus. “Dengan pengolahan yang memanfaatkan teknologi tepat guna sederhana, harapannya dapat diaplikasikan para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM),” tutur Muhammad Afan Ghofur. 

Bahan yang diperlukan dalam membuat Clawbone Mask adalah tulang ceker ayam, kayu secang, dan tepung beras. Sedangkan bahan pembuatan Clawbone Drink di antaranya tulang ceker ayam, susu kambing, krimer, ekstrak buah, dan lain-lain. Untuk melakukan analisis dan pengukuran tingkat kesiapan teknologi, Clawbone Mask dan Clawbone Drink sudah berada di tahap uji coba produksi di produsen atau UMKM pada mitra industri.

Hasil riset dosen dan mahasiswa UAD ini diharapkan dapat membantu mengatasi masalah kulit dan menciptakan produk fungsional dari limbah yang bernilai ekonomis tinggi. 

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Clawbone-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Dok.-YouTube-BIMAWA-UAD.jpg 1080 1912 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-05-10 11:16:072024-05-10 11:16:07Manfaatkan Tulang Ceker Ayam, 3 Mahasiswa UAD Ciptakan Produk Kecantikan Kulit
You might also like
Peringati Milad ke-111 Muhammadiyah, UAD Gelar Apel Akbar
Refleksi, Apresiasi, dan Komitmen Inovasi pada Pidato Milad Fakultas Farmasi UAD
Satgas Covid-19 UAD Gelar Persiapan Operasional Shelter
Lazismu UAD Salurkan 100 Tangki Air Bersih dan 500 Kilogram Beras untuk Masyarakat Paliyan
Lintas Lini IMM Fakultas Farmasi UAD
Bayu Aji, Angkat ‘Innovative Biotechnology’ di Pilmapres FTI UAD

PRESTASI

  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Medali Perak Lewat Taekwondo di POMNAS XIX 202526/09/2025

FEATURE

  • Unlock Your Next Level15/10/2025
  • Mahkamah Konstitusi sebagai Pelaku Kekuasaan Kehakiman dalam Melindungi Hak Asasi Manusia08/09/2025
  • Konseling Harapan bagi Keluarga dan Remaja05/09/2025
  • Potensi Minyak Atsiri Bunga Cengkeh untuk Obat Antiinflamasi04/09/2025
  • Psikologi Komunitas Kelompok Rentan03/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top